Proyek jalan lintas dan kereta api di Sumatera bakal digabung
Dimasukkan dalam Rencana Kerja Anggaran (RKA) Kemenhub tahun depan.
Pemerintah berencana menggabungkan proyek jalan Trans-Sumatera dengan kereta api. Proyek tersebut bakal kembali dimasukkan ke dalam Rancangan Kerja Anggaran (RKA) Kementerian Perhubungan tahun depan.
"Itu akan dilanjutkan menggunakan anggaran Penyertaan Modal Negara (PMN), APBN juga swasta. Trans-Sumatera juga akan disatukan railway Sumatera supaya ganti ruginya tidak beberapa kali," jelas Menteri Perhubungan Evert Erenst Mangindaan usai rapat kerja dengan Komisi V DPR-RI, Jakarta, semalam.
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Apa yang di ekspor oleh Kementan? Wakil Presiden RI, KH Maruf Amin melepas ekspor komoditas pertanian ke 176 negara dengan nilai transaksi sebesar 12,45 triliun.
-
Bagaimana pemerintah membantu pemudik motor? Melihat animo masyarakat yang tinggi, pemerintah berupaya menjaga keselamatan pemudik motor. Salah satunya dengan menyediakan rest area di sejumlah titik.
-
Apa saja yang dilakukan Kemenko Perekonomian untuk mewujudkan transportasi berkelanjutan di Indonesia? Pemerintah telah menetapkan pengembangan infrastruktur sebagai salah satu prioritas dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019, dengan pembentukan Proyek Strategis Nasional (PSN). Pengembangan infrastruktur yang signifikan akan terus dilanjutkan sebagaimana dijelaskan dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025-2045 guna mewujudkan visi strategis 100 tahun Indonesia. Menko Airlangga juga menyampaikan bahwa Pemerintah telah membangun lebih dari 2.000 km jalan tol yang menghubungkan pusat-pusat komersial, industri, dan perumahan utama di tanah air, menciptakan value chain perdagangan yang lebih kuat. Dalam program PSN tersebut, Indonesia juga mengembangkan proyek transportasi perkotaan seperti MRT yang telah selesai pada tahun 2019 dan proyek LRT Jabodebek yang baru saja selesai.
-
Bagaimana Kementan membantu daerah kering parah? Berikutnya, kata Mentan, pemerintah juga terus melakukan intervensi terhadap zona merah atau wilayah kering parah agar segera memompa sumber air yang masih tersedia. Pemda juga diharapkan segera menggulirkan Brigade Alsintan dalam mempercepat produksi melalui skema pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR).
-
Kapan pemerintah pusat mengalihkan penerbangan luar negeri Jabar ke Bandara Kertajati? Direncanakan pengalihan ini mulai berlaku di bulan Oktober mendatang sesuai pernyataan presiden Joko Widodo, Selasa (11/7).
Dia mengutarakan pihaknya bakal mengutamakan pembangunan transportasi terintegrasi antarpulau dalam RKA 2015. Fokus lainnya, sistem logistik nasional dan faktor keamanan transportasi.
"Penyebrangan itu perlu. jadi prioritasnya adalah pertama keterhubungan antarpulau, kemudian berjalannya sistem logistik nasional, dan faktor keamanan transportasi itu sendiri," ujar Mangindaan.
Kendati demikian, menurutnya, pemerintah belum memasukkan kembali rencana pembangunan megaproyek Jembatan Selat Sunda.
Untuk diketahui, pada Rancangan APBN 2015, kementerian perhubungan mendapatkan alokasi anggaran sebesar Rp 44 triliun. Dimana anggaran terbesar pada Ditjen Perkeretaapian, sekitar Rp 15 triliun.