PT DI pamerkan pesawat N219 buatan anak bangsa di Singapura
Pesawat N219 merupakan pesawat turboprop berkapasitas 19 penumpang.
PT Dirgantara Indonesia (DI) ikut unjuk gigi dalam acara International Singapore Airshow di Changi Exhibition Centre, Singapura, 16-21 Februari 2016. Dalam ajang bergengsi ini, PT DI mempromosikan pesawat N219 karya anak bangsa.
"Singapore Airshow merupakan ajang menampilkan keunggulan PT DI di Asia dan dunia untuk membuktikan kemampuan bangsa menguasai teknologi dirgantara," kata Direktur Utama PT DI, Budi Santoso dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (17/2).
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.
-
Bagaimana cara Partai Nasional Indonesia (PNI) menjalankan politik ekonominya? PNI adalah partai yang fokus di dalam pemerintahan dengan menjunjung tinggi nasionalisme dan politik ekonomi bersifat nasionalis.
-
Kapan PT Tera Data Indonusa Tbk melantai di bursa saham? Bahkan pada 2022, saat pandemi berlangsung, perusahaan ini berani mengambil langkah melantai di bursa saham.
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
-
Di mana Widodo merintis usaha kerajinan limbah kayu jati? Setelah pensiun tahun 1994, ia pindah ke Desa Tempurejo, Kabupaten Boyolali. Saat pensiun itulah Widodo merintis usaha kerajinan yang diolah dari limbah kayu jati.
-
Apa tugas utama Kementerian BUMN? Kementerian BUMN Bertugas menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang badan usaha milik negara
PT DI merupakan salah satu dari sekitar seribu perusahaan dari 50 negara, termasuk di dalamnya 65 perusahaan dari 100 perusahaan dirgantara terbaik dunia. Booth PT DI berada di nomor C77.
Pembukaan Singapore Airshow dibuka oleh Perdana Menteri Singapore, Lee Hsien Loong dan dihadiri pula oleh beberapa Menteri Pertahanan dari berbagai negara, CEO, Presiden Direktur, jajaran direksi perusahaan penerbangan kelas dunia.
Kepala Divisi Pengembangan Usaha PT Dirgantara Indonesia, Ade Yuyu Wahyuna didampingi Manager Hukum dan Humas Irland Budiman mengatakan, keikutsertaan PT DI pada Singapore Airshow 2016 yang merupakan kegiatan rutin dua tahunan itu dalam upaya perluasan pemasaran dan peningkatan penjualan berbagai produk dan jasa yang dihasilkan selama ini.
PT DI memanfaatkan kesempatan itu untuk mempromosikan pesawat N219 yang saat ini tengah diproduksi kepada dunia.
Pesawat N219 merupakan pesawat turboprop berkapasitas 19 penumpang yang memiliki keunggulan 'short take of landing' dan mudah dioperasikan di daerah terpencil. Pesawat ini mempunyai kemampuan self starting tanpa bantuan ground support unit, menggunakan teknologi aerodinamik yang lebih modern dan memiliki kabin terluas di kelasnya.
Selain itu, pesawat ini juga memiliki teknologi Multihop Capability Fuel Tank, teknologi yang memungkinkan pesawat tidak perlu mengisi ulang bahan bakar untuk melanjutkan penerbangan ke rute berikutnya.
Selain mempromosikan pesawat terbarunya, N219, PT DI juga membawa CN235-220MPA yang telah dioperasikan TNI Angkatan Laut yang merupakan pesawat patroli kelas medium yang sangat cocok dan unggul untuk mengemban misi patroli maritim dalam mengawasi dan menjaga lautan yang luas.
"Pesawat ini memiliki kemampuan untuk patroli maritim, juga memiliki daya jelajah hingga 11 jam, mampu mendeteksi sasaran kecil, memiliki kamera pengintai resolusi tinggi untuk pencitraan dan juga memiliki FLIR yang dilengkapi dengan infrared sehingga dapat mendeteksi sasaran di malam hari," kata Irland.
(mdk/idr)