Puluhan kapal pesiar mewah asing bakal ramaikan Sail Selat Karimata
"Yang sudah terdaftar akan datang 36 yacht. Kita harapkan 50 lebih. Kalau negara yang sekarang ada lebih dari 20 negara, mereka sudah datang ke Ketapang."
Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman mulai menggelar acara Sail Selat Karimata 2016. Saat ini, peserta sudah dilepas dari JICT2, Jakarta Utara dan puncaknya akan digelar tanggal 15 Oktober 2016.
Deputi IV Koordinasi Bidang SDM, Iptek dan Budaya Maritim, Safri Burhanuddin mengatakan, acara ini nantinya akan diramaikan oleh puluhan kapal pesiar mewah atau yacht dari berbagai negara.
-
Apa yang dilakukan Pertamina Patra Niaga dalam mendukung Bali Maritime Tourism Hub (BMTH)? Pertamina Patra Niaga terus mendukung Program Strategis Nasional (PSN) yang dicanangkan Pemerintah dibidang Program Pengembangan Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) yakni Bali Maritime Tourism Hub (BMTH). Komitmen mendukung PSN ini diwujudkan dengan dilakukannya Head of Agreement (HOA) bersama Pelindo terkait fasilitas penerimaan BBM dan Avtur di Benoa, Bali.
-
Apa yang dilakukan Pertamina Patra Niaga untuk mendukung Bali Maritime Tourism Hub (BMTH)? Dalam rangka mendukung Program Pengembangan Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) yakni Bali Maritime Tourism Hub (BMTH), Pertamina Patra Niaga mengawali tahun 2024 dengan melakukan pengisian bahan bakar untuk kapal pesiar yang bersandar di Pelabuhan Benoa, Bali (1/1).
-
Kapan Pelindo mencatat raihan positif di bidang pariwisata maritim? Pelindo Regional 3 Bali, mencatat raihan positif dalam bidang pariwisata maritime dalam 10 bulan terakhir 2023, jumlah wisatawan asing yang tiba melalui kapal pesiar di Pelabuhan Benoa, Denpasar, Bali, sebanyak 21.842 orang.
-
Bagaimana upaya pemerintah Provinsi Jawa Timur untuk meningkatkan kinerja kepariwisataan? Menyikapi hal tersebut, Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur berupaya untuk meningkatkan kinerja kepariwisataan pada berbagai lini, diantaranya pengembangan daya tarik wisata, penyusunan travel pattern, promosi pariwisata, pengembangan event daerah Tidak hanya itu, peningkatan kapasitas SDM berbagai sektor kepariwisataan mulai dari hotel, restaurant, desa wisata, daya tarik wisata, homestay, operator, hingga tour leader, berkolaborasi dengan pemangku kepentingan baik dari sektor pemerintah, swasta, akademisi, hingga media serta kegiatan kegiatan lain yang kiranya dapat meningkatkan kualitas dari kepariwisataan Jawa Timur mencakup atraksi, aksesbilitas, dan amenitas.
-
Bagaimana Pelindo membangun konektivitas pariwisata di Indonesia? Selain itu, para delegasi akan diajak untuk mengunjungi Bali Maritime Tourism Hub (BMTH) yang disiapkan untuk menjadi jangkar dalam membangun konektivitas pariwisata di Indonesia
-
Apa konsep yang diusung oleh Indonesia untuk memperkuat posisi maritimnya? Konsep ini disusun atas dasar pertimbangan bahwa kekuatan ekonomi dan politik dunia sesungguhnya bergeser ke wilayah Asia, sehingga konsekuensinya Indonesia yang merupakan negara maritim dianggap perlu mengembangkan diplomasi maritim serta secara bersamaan membangun kekuatan pertahanan laut.
"Yang sudah terdaftar akan datang 36 yacht. Kita harapkan 50 lebih. Kalau negara yang sekarang ada lebih dari 20 negara, mereka sudah datang ke Ketapang. Mulai tanggal 5, setelah itu menuju Kayoung," jelas Deputi IV Bidang Koordinasi SDM, IPTEK dan Budaya Maritim Safri Burhanuddin, Di JICT2, Jakarta Utara, Kamis (22/9).
Setiap kapal pesiar mewah yang akan berlayar ke Indonesia harus mengantongi surat izin berlayar dan dikawal dengan ketat. Setelah dapat izin, fasilitas untuk pelabuhan yang sudah disiapkan dengan baik bisa digunakan.
"Setiap yatch itu harus memberi tahu ketika berlabuh di satu pelabuhan, jadi ketika akan berlayar mereka ada surat izin berlayar tentu ada pemeriksaan ketat. Untuk Fasilitas air bersih dan bahan bakar disiapkan," ujarnya.
Acara ini diharapkan dapat meningkatkan jumlah turis asing yang datang ke Indonesia. Pemerintah katanya juga menjamin keamanan turis selama berada di Tanah Air.
"karena ini adalah bagian dari menumbuhkan wisatawan fasilitas kami tingkatkan. Ini yg sudah pasti akan hadir ada 20 negara. Acara puncak nanti Oktober tanggal 15. Kalau keamanan saya pikir sistem sudah berjalan yah, setiap paspor ada model chip di di dalamnya, ada sistem kita yang bekerja. Pergerakan juga mudah ketahuan. Di imigrasi langsung ketahuan."
Baca juga:
Pemerintah dinilai terlalu obral kebijakan meski tak ada hasil
Luhut sebut 6 orang kaya RI siap bangun wisata Danau Toba
Cari duit lebih, pedagang di Manado jual mahal es ke wisatawan China
Keindahan Desa Panglipuran Bali yang disebut terbersih di dunia
Menengok pembuatan perahu tradisional di Pantai Muara Baru