Saat sertijab, Lutfi berjanji Kemendag ciptakan prestasi baru
Lutfi berharap, di tangannya, prestasi itu dapat dipertahankan dan ditingkatkan.
Kementerian Perdagangan resmi melakukan serah terima jabatan Menteri Perdagangan (Mendag) dari Gita Wirjawan ke Muhammad Lutfi . Acara ini mulai pukul 15.15 WIB dengan dihadiri oleh sejumlah staf kementerian perdagangan beserta Dharma Wanita Kementerian Perdagangan.
"Saya berharap agar bapak dan ibu hormati pilihan saya. Saya ingin welcome pak Lutfi jadi Mendag. Insya Allah sama. Semakin baik dan lancar. Kemendag you are all my family," ujar Mantan Mendag, Gita Wirjawan saat acara 'Serah Jabatan' di Kemendag, Jakarta, Jumat (14/2).
Menteri Perdagangan yang baru Muhammad Lutfi menambahkan, menjabat sebagai menteri perdagangan merupakan prestasi yang baru. Sudah banyak capaian yang dilakukan oleh kemendag salah satunya dapat mengubah sejarah soal Undang-Undang Perdagangan.
Dia berharap, di tangannya, prestasi itu dapat dipertahankan dan ditingkatkan. "Beliau (Pak Gita) minta langsung sendiri. Selama 80 tahun, UU Perdagangan diatur UU kompeni. Mudah-mudahan ini prestasi luar biasa. Tentunya diikuti prestasi yang sebenarnya," jelas dia.
Baca juga:
Banyak kasus, pemerintah tunda impor beras dari Vietnam
Dilantik jadi Mendag, Muhammad Lutfi grogi saat diambil sumpah
Gunung Kelud erupsi, produk hortikultura terancam krisis
Wamendag pantau pasar yang tutup akibat Erupsi Gunung Kelud
Pengalaman di BKPM, Lutfi dipercaya mampu tingkatkan ekspor
-
Apa yang menjadi gebrakan Mentan yang dipuji oleh Ketua MPR? "Saya mengapresiasi langkah-langkah yang sudah dilakukan oleh Pak Mentan dalam mengatasi berbagai persoalan yang menyangkut ketahanan pangan seperti mengantisipasi potensi bencana yang akan terjadi di beberapa waktu ke depan, termasuk ancaman El Nino, yang kalau kita tidak waspadai dan kita tidak mempersiapkan diri, maka kita akan dihadapkan pada defisit pangan," ujar Bamsoet dalam pertemuannya bersama Mentan di Kementan Jakarta, Senin, (1/4).
-
Apa yang disosialisasikan Kemendag? Kementerian Perdagangan berupaya untuk terus mendorong kinerja ekspor dengan memberikan kemudahan dan kepastian hukum. Untuk itu, Kemendag menggelar sosialisasi dua Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) terbaru mengenai ekspor pada Selasa, 18 Juli 2023.
-
Bagaimana Kementan mendorong para Petani Muda? Program dari Kementan untuk regenerasi petani ini bukan hanya berjalan di level pendidikan dan pelatihan tetapi juga langsung kepada penerima manfaat program pertanian pemerintah di berbagai daerah.
-
Apa yang diluncurkan oleh Mendag? "Bentuk inovasi kebijakan di bidang perdagangan Aset Kripto adalah pembentukan ekosistem kelembagaan. Dengan ekosistem yang lengkap, masyarakat akan merasa aman berinvestasi sehingga industri perdagangan Aset Kripto memberikan manfaat bagi perekonomian nasional".
-
Siapa yang diundang Kemendag untuk berdiskusi tentang perdagangan? Wamendag Jerry Sambuaga menekankan, pemerintah terus memastikan keberadaan prasarana, sarana, dan utilitas perdagangan.Baik bagi pelaku usaha, maupun masyarakat sebagai konsumen akhir. Hal ini disampaikan Wamendag Jerry saat menghadiri undangan Dialog Bersama Perkumpulan Pengusaha Kalianak (PPK) di Surabaya, Jawa Timur, Kamis (11/1).
-
Siapa yang hadir dalam sosialisasi Kemendag? Sosialisasi digelar secara hibrida yang dihadiri para eksportir dan pemangku kepentingan.