Saat Sri Mulyani Baca Dongeng Soal Pajak di Penggalangan Dana LPDP
Dan di akhir dongengnya, Sri Mulyani sedikit menyampaikan pesan kepada anak-anak Indonesia dan seluruh peserta yang hadir untuk selalu taat membayar pajak guna semakin membaiknya pembangunan Indonesia.
Penerima Beasiswa Lembaga Pengela Dana Pendidikan (LPDP) angkatan 139 mengadakan acara penggalangan dana bertajuk ‘Indonesia Negeri 1.000 Dongeng’. Penggalangan dana ini untuk membantu masyarakat Muara Gembong, Bekasi.
Acara yang diselenggarakan di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Jakarta pada Minggu (3/3) ini merupakan rangkaian dari proyek sosial dari para peserta penerima beasiswa LPDP Persiapan Keberangkatan (PK) 139 yang akan berangkat dan belajar di universitas ternama yang ada di dalam maupun luar negeri.
-
Kapan Alun-alun Puspa Wangi Indramayu diresmikan? Sebelumnya alun-alun ini diresmikan pada Jumat (9/2) lalu, setelah direnovasi sejak 19 Mei 2021.
-
Kapan Purnawarman meninggal? Purnawarman meninggal tahun 434 M.
-
Di mana Sri Mulyani dilahirkan? Sri Mulyani lahir di Tanjung Karang, Lampung, 26 Agustus 1962.
-
Bagaimana Sri Isyana Tunggawijaya memerintah? Sri Isyana Tunggawijaya adalah raja perempuan Kerajaan Medang periode Jawa Timur yang memerintah berdampingan bersama dengan suaminya yang bernama Sri Lokapala.
-
Apa yang dilakukan Sri Mulyani setelah bertemu dengan Jokowi? Namun, Sri Mulyani enggan bicara banyak setelah rapat bersama Jokowi. Dia menolak memberikan pernyataan dan enggan tanya jawab dengan awak media. Sembari menjawab singkat, ia cuma menunjukkan gestur minta maaf dengan tangannya.
-
Kenapa Siti Purwanti meninggal? Diketahui bahwa mendiang Siti Purwanti telah lama menderita penyakit jantung dan gagal ginjal.
Sri Mulyani hibur anak-anak di LPDP ©2019 Liputan6.com
Menteri Keuangan, Sri Mulyani hadir langsung dalam acara ini dan dia membacakan dongeng dengan begitu ramah dan hangat.
Sehubungan dengan semakin dekatnya bulan perpajakan, Sri Mulyani membacakan dongeng bertemakan tentang 'Pajak' dengan Kerajaan Lebah sebagai bintangnya.
Anak-anak terlihat begitu antusias mendengar cerita dongeng yang beliau sampaikan dari awal hingga akhir cerita.
Dan di akhir dongengnya, Sri Mulyani sedikit menyampaikan pesan kepada anak-anak Indonesia dan seluruh peserta yang hadir untuk selalu taat membayar pajak guna semakin membaiknya pembangunan Indonesia.
"Kalau kalian anak Indonesia, maka ayo kumpulkan madu (pajak) nantinya nanti akan dipakai untuk bangun sekolahan kamu," pesannya.
Sri Mulyani hibur anak-anak di LPDP ©2019 Liputan6.com
Rangkaian acara ini terdiri dari beberapa workshop dengan tema yang berbeda, di antaranya Workshop bersama Tim Ayo Dongeng Indonesia, Penampilan Dongeng tentang Anti-Bullying dan perlindungan Anak, Safari Dongeng, Menulis kreatif bagi remaja dan Mahasiswa, serta workshop Storytelling untuk orang tua.
Kegiatan ini diharapkan akan dihadiri oleh 700 pengunjung dari berbagai kelompok usia mulai dari anak-anak, remaja, hingga dewasa dalam hal ini orangtua.
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Sri Mulyani Akui Target Pajak Rp 1.786 Triliun Cukup Berat
Sri Mulyani Target Kepatuhan Pelaporan SPT Naik Jadi 85 Persen di 2019
Sri Mulyani: Dari 17 Juta Wajib Pajak, Baru 3 Juta Lapor SPT
Sri Mulyani dan Bos Pajak Kampanye Lapor SPT di Bunderan Hotel Indonesia
Menteri Sri Mulyani Curhat Utang Lebih Disorot Rakyat Dibanding Kekayaan Negara