Segini Gaji Shen Yinhao, Wasit Kontroversial pada Pertandingan Indonesia-Uzbekistan yang Dicari Polisi hingga Jenderal
Shen Yinhao, wasit kontroversial pada pertandingan Indonesia-Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23.
Shen Yinhao, wasit pertandingan Semifinal Piala Asia U-23 jadi sorotan publik setelah keputusan kontroversial yang merugikan Timnas Indonesia.
- Viral Pertandingan Ulang Timnas Indonesia Lawan Uzbekistan Karena Kecurangan Wasit, Begini Faktanya
- Wasit Pertandingan Indonesia VS Uzbekistan 'Dicari' Jenderal Hingga Bintara Polisi: Ada yang Tahu Rumahnya?
- Profil Shen Yinhao, Wasit Asal China yang Jadi Sorotan Usai Pimpin Laga Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan
- Sosok Shen Yinhao Wasit Laga Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan U-23, Jadi Sorotan Warganet
Segini Gaji Shen Yinhao, Wasit Kontroversial pada Pertandingan Indonesia-Uzbekistan yang Dicari Polisi hingga Jenderal
Segini Gaji Shen Yinhao, Wasit Kontroversial pada Pertandingan Indonesia-Uzbekistan
Timnas Indonesia U-23 harus tersingkir dari semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah kalah 0-2 melawan Uzbekistan di stadion Abdullah Bin Khalifa, Dhoha, Qatar pada Senin 29 April 2024.
Padahal pertandingan ini menjadi sejarah baru bagi Timnas karena pertama kalinya berhasil melangkah hingga babak semifinal, usai menyingkirkan Korea Selatan.
Tak heran, pertandingan Indonesia melawan Uzbekistan menyita perhatian masyarakat Indonesia.
Sayangnya, Shen Yinhao, wasit pemimpin laga menjadi sorotan publik setelah keputusan kontroversial yang merugikan Timnas Indonesia U-23.
Salah satunya saat gol Muhammad Ferrari di menit ke 61 dianulir setelah checking VAR.
Selain itu Yinhao juga memberikan kartu merah kepada Rizky Ridho selaku kapten Timnas Indonesia U-23 karena dianggap melakukan pelanggaran serius.
Aksi kontroversial tersebut pun tak hanya menyulut emosi masyarakat.
Sosok Shen pun langsung membuat penasaran banyak orang termasuk Bintara hingga Jenderal polisi.
Melansir dati Transfermarket, Selasa (30/4), Shen Yinhao merupakan wasit asal China yang lahir di Shanghai, 6 November 1986. Ia telah mendapat lisensi wasit FIFA sejak 2018.
Yinhao pernah memimpin beberapa pertandingan. Di antaranya Kualifikasi Piala Dunia Asia 2024 antara Nepal vs Yaman dan Palestina vs Bangladesh.
merdeka.com
Selain itu ia juga pernah memimpin pertandingan Piala AFC, Chinese Super League dan Piala Asia U23 2024.
Sebagai perbandingan menurut Careerguidance Unilearn gaji wasit pada tingkat kualifikasi babak grup Piala Asia diperkirakan menerima gaji sekitar Rp40-48 juta dalam sekali pertandingan.