Selain Tarik Rp900 Triliun, Menteri Investasi Dapat Setumpuk Tugas dari Jokowi
Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia menceritakan dirinya langsung banyak dapat tugas dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) sejak naik pangkat menjadi Menteri Investasi. Seperti menyanggupi target investasi Rp 900 triliun di tahun ini.
Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia menceritakan dirinya langsung banyak dapat tugas dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) sejak naik pangkat menjadi Menteri Investasi. Seperti menyanggupi target investasi Rp 900 triliun di tahun ini.
"Begitu kami dilantik, kami konsolidasi internal organisasi. Saya berbicara, apa arahan Presiden ke kami. Pertama tahun ini kami harus Rp 900 triliun investasi dari target Rp 956 triliun," kata Bahlil dalam sesi teleconference, Jumat (28/5).
-
Bagaimana Kementerian Investasi meyakinkan investor tentang kelanjutan proyek IKN? “Saya tidak melihat dalam waktu yang singkat ini, itu berpengaruh (investasi di IKN),” kata Nurul dilansir Antara, Selasa (4/6).
-
Bagaimana Tavan mengawasi investasi di sektor swasta di IKN? Tugas utamanya adalah mengawasi investasi di sektor swasta di wilayah IKN dan juga bertindak sebagai penghubung antara para investor dari luar negeri.
-
Siapa yang mendorong investasi masuk ke daerah agar berkolaborasi dengan UMKM setempat? Di sisi lain, pihaknya mendorong setiap investasi yang masuk ke daerah, wajib berkolaborasi dengan pengusaha-pengusaha dan pelaku UMKM setempat.
-
Apa yang dimaksud Jokowi dengan 'Membeli Masa Depan' ketika berbicara tentang investasi di IKN? "Investasi di IKN Nusantara ini adalah membeli masa depan," ujar Jokowi di IKN, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Selasa (4/6).
-
Mengapa Kawasan Industri Batang dianggap sebagai tawaran investasi yang menjanjikan? Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB) disebut sebagai tawaran investasi yang menjanjikan bagi perusahaan besar.
-
Kapan Bahlil memaparkan tentang investasi dan ekonomi? Menteri Investasi Bahlil Lahadalia memaparkan realisasi investasi dan pertumbuhan ekonomi dalam acara 'Trinegah Political and Economic Outlook 2024', Jakarta, Rabu (31/1).
Kedua, dia mengatakan, bagaimana mengoptimalkan kawasan ekonomi khusus (KEK) yang ada untuk investor bisa masuk. Bahlil langsung berputar dari Semangke, ke Kota Palu, Nusa Tenggara Timur (NTT), Jawa Barat, Banten, hingga ke Batang, Jawa Tengah.
"Ini yang kita garap di masa Covid-19. Kita lakukan proses komunikasi yang bisa jalan. Presiden juga perintahkan hilirisasi. Kita bangun industri yang punya nilai tambah terutama komoditas yang punya nilai tambah," tuturnya.
Bahlil juga menuturkan ada kisah menarik pada penerbitan Keputusan Presiden (Keppres) 11/2021 tentang Satuan Tugas Percepatan Investasi. Dirinya ditunjuk sebagai Ketua Satgas Investasi, dengan wakil dari Jaksa Agung dan Wakapolri.
"Tugasnya menyelesaikan masalah investasi, mengurus perizinan cepat, mengawinkan investasi dalam dan luar dengan pengusaha UMKM. Tidak boleh lagi investor jalan sendiri, harus clear and clean untuk kolaborasi," ujarnya.
Selanjutnya, Kementerian Investasi/BKPK turut memberikan rekomendasi ke Jokowi mengenai oknum atau staf kementerian/lembaga atau pemerintah daerah yang terindikasi menghambat proses perizinan investasi. "Kita tata regulasi untik pertumbuhan dibatas 5 perssn. Ini tumbuh kalau realisasinya Rp 900 triliun dan 2022 Rp 1100-1200 triliun," terangnya.
"Ini memang berat, tapi saya yakin ini berjalan kalau ada pemahaman dan satu hati untuk menunjukkan tanggung jawab bagi bangsa dan negara," tukas Bahlil.
Reporter: Maulandy Rizky Bayu Kencana
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Menteri Bahlil Undang Investor Asing: Cukup Bawa Teknologi dan Modal ke Indonesia
Menteri Bahlil Pamer Keunggulan KIT Batang di Hadapan Pengusaha Asal Inggris
Menteri Bahlil: Dunia Hadapi Cobaan Luar Biasa Akibat Pandemi Covid-19
Indonesia Tak Nikmati Optimal Hasil Kekayaan Alam Akibat Tidak Ada Hilirisasi
Kementerian Investasi Fasilitasi Penyelesaian Proyek Mangkrak di NTT
Menteri Bahlil Beberkan Deretan Keuntungan OSS, UMKM Urus Izin Hanya 3 Jam