Stafsus Erick Thohir: Masyarakat Biasa Hingga DPR Boleh Ajukan CSR ke BUMN
Arya mengatakan, DPR diperbolehkan untuk mengajukan CSR, terlebih lagi DPR memiliki UU RI Nomor 17 Tahun 2014 tentang MPR, DPR, DPD, dan DPRD atau MD3 di mana wakil rakyat berhak untuk mengajukan CSR untuk membantu masyarakat di daerah konstituennya.
Kementerian BUMN menegaskan bawha pengajuan atau usulan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) atau corporate social responsibility (CSR) kepada perusahaan-perusahaan BUMN boleh diajukan siapa pun. Ini mulai dari masyarakat biasa hingga anggota DPR RI.
"Masyarakat saja boleh mengajukan CSR, yayasan yang mengajukan CSR ada, kemudian ada juga lembaga yang bisa mengajukan CSR. DPR juga boleh mereka mengajukan usulan CSR kepada BUMN, itu diperbolehkan," ujar Staf Khusus III Menteri BUMN, Arya Sinulingga di Jakarta, Kamis (6/4).
-
Apa yang dirayakan oleh Erick Thohir? Erick Thohir baru saja merayakan ulang tahun istrinya Elizabeth Tjandra.
-
Kenapa Erick Thohir mengapresiasi pencapaian BRI? Menurut Erick, keberhasilan BRI mencatatkan kinerja positif selama ini juga dirasakan hingga ke pelaku usaha UMKM. Berbagai program yang dilakukan BRI, termasuk program pemberdayaan, nyatanya terbukti sukses dalam memutar perekonomian secara umum. "Ini adalah pilar perekonomian. UMKM yang terus bergerak dengan dukungan BRI, mampu menunjukkan kinerja yang sangat baik. Implikasinya terlihat dari level usaha riil di masyarakat. Ekonomi tumbuh. Di sisi lain, BRI pun menunjukkan catatan kinerja yang baik," ujar Erick.
-
Apa yang disoroti oleh Erick Thohir usai pertandingan? Seusai pertandingan, Erick menyoroti perayaan berlebihan yang dilakukan oleh Timnas U-16 Australia.“Kenapa mereka selebrasi berlebihan? Karena U-23 mereka kalah sama kita,” kata Erick dikutip dari ANTARA pada Selasa (2/7).
-
Apa yang menjadi perhatian Erick Thohir terkait Pertamina? Erick menyebut BUMN yang terdampak pada bahan baku impor dan BUMN dengan porsi utang luar negeri (dalam dolar AS) yang besar seperti Pertamina, PLN, BUMN Farmasi, MIND ID, agar melakukan pembelian dollar dengan tepatguna, bijaksana dan sesuai prioritas dalam memenuhi kebutuhannya.
-
Apa yang dilakukan Erick Thohir di Stadion GBK? Ketua Umum PSSI, Erick Thohir melakukan pengecekan kondisi Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada hari ini, 7 September, dalam rangka mempersiapkan laga penting melawan tim nasional Australia.
-
Kenaikan saham apa yang memuji Erick Thohir? Apabila mempertimbangkan stock split dan right issue, sampai dengan saat ini, tercatat saham BBRI telah naik 61,5 kali lipat apabila dibandingkan dengan saat IPO.
Arya mengatakan, DPR diperbolehkan untuk mengajukan CSR, terlebih lagi DPR memiliki UU RI Nomor 17 Tahun 2014 tentang MPR, DPR, DPD, dan DPRD atau MD3 di mana wakil rakyat berhak untuk mengajukan CSR untuk membantu masyarakat di daerah konstituennya. "Itu sah-sah saja, tidak ada masalah," katanya.
Terkait CSR, lanjut Arya, pengalokasiannya ada di masing-masing perusahaan BUMN, Kementerian BUMN hanya mengarahkan pada kebijakan besarannya.
"Kebijakan terkait besarannya ada di Kementerian BUMN, namun untuk teknisnya ada masing-masing perusahaan BUMN," katanya.
Aturan Erick Thohir
Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan, melalui penyederhanaan Peraturan Menteri (Permen) BUMN dari 45 menjadi tiga Permen, perusahaan BUMN diharapkan mampu menghadapi tantangan global serta terlepas dari aturan stagnan membelenggu dan mengganggu kinerja perusahaan.
Salah satu aturan baru Permen BUMN tersebut yakni PER-1/MBU/01/2023 tentang Penugasan Khusus dan Program TJSL BUMN. Terkait CSR, dalam Permen itu program TJSL BUMN bertujuan untuk memberikan kemanfaatan bagi pembangunan ekonomi, pembangunan sosial, pembangunan lingkungan serta pembangunan hukum dan tata kelola bagi perusahaan.
Tujuan berikutnya memberikan kontribusi pada penciptaan nilai tambah bagi perusahaan dengan prinsip yang terintegrasi, terarah dan terukur dampaknya serta akuntabel. Terakhir membina usaha mikro dan usaha kecil agar lebih tangguh dan mandiri, serta masyarakat sekitar perusahaan.
(mdk/idr)