Tarif listrik PLN turun bulan ini
Tarif listrik nonsubsidi Oktober turun dibanding September 2015.
PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) kembali menurunkan tarif listrik nonsubsidi Oktober 2015 dibandingkan September 2015. Penurunan tarif listrik dilakukan seiring penurunan harga minyak dunia.
Data dari situs resmi PLN menyebutkan, tarif listrik golongan rumah tangga R2 daya 3.500 VA hingga 5.500 VA, R3 daya 6.600 VA ke atas, bisnis B2 daya 6.600 VA hingga 200 kVA, pemerintah P1 daya 6.600 VA hingga 200 kVA, dan P3 pada Oktober 2015 menjadi Rp 1.507/kWh atau turun dibandingkan September 2015 sebesar Rp 1.523/kWh.
-
Bagaimana PLN mendukung transisi ke kendaraan listrik? PLN siap mendukung upaya pemerintah dalam mendorong ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Pengguna EV tidak perlu risau, sebab infrastruktur telah dibangun lebih merata. Apalagi Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU), dan Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) telah siap, mudah dan nyaman digunakan.
-
Dimana PLN ingin menyediakan akses listrik yang merata? “Ini adalah bentuk dukungan PLN terhadap program yang dirancang oleh Pemerintah. PLN ingin semua masyarakat dapat menikmati listrik, sehingga kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat bisa meningkat," ucap Darmawan.
-
Apa yang dimaksud dengan energi listrik? Energi listrik adalah bentuk energi yang dihasilkan oleh pergerakan partikel bermuatan, khususnya elektron, melalui suatu penghantar atau rangkaian tertutup.
-
Kapan PLN mulai mendukung ekosistem kendaraan listrik? PT PLN (Persero) berkomitmen untuk terus mendukung ekosistem kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) yang berkembang pesat di Indonesia.
-
Bagaimana PLN mendukung transisi energi di Indonesia? Dalam 2 tahun terakhir, PLN telah menjalankan berbagai upaya transisi energi. Di antaranya adalah membatalkan rencana pembangunan 13,3 Gigawatt (GW) pembangkit batubara, mengganti 1,1 GW pembangkit batubara dengan EBT, serta menetapkan 51,6% penambahan pembangkit berbasis EBT.
-
Apa yang menjadi pemicu semangat Jakarta Electric PLN untuk bangkit? Ketertinggalan menjadi sesuatu yang memacu semangat. Hal inilah yang berhasil dibuktikan oleh Jakarta Electric PLN yang berhasil comeback atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.
Kemudian, tarif listrik golongan B3 daya di atas 200 kVA, industri I3 daya di atas 200 kVA, dan P2 daya di atas 200 kVA yang sebelumnya pada September 2015 sebesar Rp 1.200/kWh turun menjadi Rp 1.187/kWhpada Oktober 2015 ini.
Sementara, tarif golongan I4 dengan daya 30 MVA ke atas turun dari September 2015 sebesar Rp 1.070/kWh menjadi Rp 1.058/kWh pada Oktober 2015.
Data tersebut menyebutkan, harga minyak mentah Indonesia (Indonesia crude price/ICP), yang menjadi salah satu acuan tarif listrik nonsubsidi pada Oktober 2015, mengalami penurunan dari USD 51,82 per barel menjadi USD 42,81 per barel dan inflasi turun dari 0,93 persen menjadi 0,39 persen.
Meski, acuan kurs naik dari Rp 13.374,79 per USD menjadi Rp 13.781,75 per USD.
Pada periode dua bulan sebelumnya yakni Agustus dan September 2015, tarif listrik nonsubsidi juga mengalami penurunan.
Sementara, selama empat bulan yakni periode April-Juli 2015 mengalami kenaikan.
PLN juga menetapkan tarif golongan subsidi R1 dengan daya 1.300 VA dan R1 2.200 VA pada September 2015 tidak berubah yakni tetap Rp 1.352 per kWh.
Demikian pula golongan pelanggan subsidi 450 VA dan 900 VA tidak mengalami perubahan tarif.
Per 1 Januari 2015, pemerintah menerapkan skema tarif penyesuaian (adjustment tariff) bagi 10 golongan pelanggan listrik nonsubsidi PLN, setelah sebelumnya sejak Mei 2014 hanya berlaku pada empat golongan.
Dengan skema tersebut, maka tarif listrik mengalami fluktuasi naik atau turun yang tergantung tiga indikator yakni ICP, kurs, dan inflasi.
Baca juga:
Mudah-mudahan paket kebijakan ke-II penurunan BBM dan tarif listrik
PLN: Listrik prabayar pakai pulsa ringankan beban pelanggan
Pada 2016, Sofjan Wanandi isyaratkan tarif setrum industri turun 10%
Bekasi boros listrik untuk PJU, sebulan tagihan capai Rp 3,2 M
Awal Oktober, PLN dapat subsidi biodiesel