Terdampak Tumpahan Minyak Pertamina, 8.000 Nelayan Pesisir Utara Karawang Dirugikan
Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Karawang memprediksi dampak tumpahan minyak Pertamina mengakibatkan masyarakat nelayan dan petani tambak yang mengandalkan sirkulasi air laut mengalami kerugian akibat terhentinya usaha yang menjadi pencaharian sehari-hari.
Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Karawang memprediksi dampak tumpahan minyak Pertamina mengakibatkan masyarakat nelayan dan petani tambak yang mengandalkan sirkulasi air laut mengalami kerugian akibat terhentinya usaha yang menjadi pencaharian sehari-hari. Dari data di lapangan, hampir sekitar 8.000 nelayan pesisir utara Karawang terdampak pencemaran tumpahan minyak pertamina.
"Sejak terjadi kebocoran kilang minyak Pertamina, hingga kini ada sekitar 8.000 an warga pesisir pantai terdampak tumpahan minyak," kata Kepala Dina Kelautan dan Perikanan Kabupaten Karawang, Hendro Subroto, Jum'at (9/8).
-
Apa yang diraih oleh Dirut Pertamina? Nicke menjadi salah satu dari dua wanita Indonesia paling berpengaruh yang masuk ke dalam daftar ini.
-
Di mana Pertamina menyalurkan Pertalite? Hingga saat ini kami masih menyalurkan Pertalite di semua wilayah sesuai dengan penugasan yang diberikan Pemerintah.
-
Apa yang dilakukan Pertamina di Lapangan Sukowati? Setelah sebelumnya sukses melakukan injeksi perdana CO2 di Lapangan Jatibarang, PT Pertamina (Persero) kembali mengimplementasikan teknologi Carbon Capture Utilization and Storage (CCUS) di lapangan lainnya yaitu di Lapangan Pertamina EP Sukowati Bojonegoro, Jawa Timur.
-
Mengapa Pertamina melakukan kegiatan ini? Pertamina sebagai BUMN yang bergerak di bidang energi, tidak hanya terus berupaya menyediakan energi di seluruh wilayah negeri. Akan tetapi, juga memberikan kontribusi kepada masyarakat melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan dalam rangka mendukung capaian target Tujuan Pembangunan Berkelanjutan untuk menuju kemandirian masyarakat.
-
Di mana Pertamina menemukan cadangan minyak dan gas bumi baru? Di tahun 2022, Pertamina berhasil menemukan cadangan minyak dan gas bumi baru di Blok Mahakam puluhan miliar kaki kubik gas dan jutaan barel minyak.
-
Apa saja penghargaan yang diterima Pertamina? Dua kategori penghargaan yang berhasil diraih Pertamina adalah Kategori Mitra dengan Inovasi Terbanyak dan Kategori Mitra dengan Komitmen Pendanaan Terbanyak.
Dari ribuan warga nelayan, kata Hendro, dampak juga dirasakan sekitar 900 an petani tambak ikan sepanjang pesisir pantai yang tersebar di 10 desa dengan luasan sekitar 5.000 hektaran. "Selain nelayan tradisional yang berhenti beropersi juga petani tambak ikan juga mengalami kerugian akibat menghentikan sirkulasi air laut yang tercemar tumpahan oil spill," katanya.
Belum lagi, lanjut Hendro, tumpahan minyak Pertamina juga mengakibatkan masyarakat pengolah garam tidak lagi beroperasi karena bahan baku air laut sebagai bahan utama terkontaminasi tumpahan minyak. Ada sekitar 108,2 hektare tambak garam milik 64 petambak di 3 desa. Akibatnya, 726,28 ton produksi garam terancam. "Petani garam secara langsung terdampak karena bahan bakunya sudah terkontaminasi tumpahan limbah B3," jelasnya.
Baca juga:
Tutup Sumber Tumpahan Minyak, Pertamina Bor Sumur Baru
Ridwan Kamil Tinjau Warga Karawang Terdampak Tumpahan Minyak Pertamina
Minyak Tumpah di Karawang, Ridwan Kamil Adukan Pertamina ke Jokowi
Pemerintah Belum Pikirkan Sanksi untuk Pertamina Soal Tumpahan Minyak di Karawang
Warga yang Bersihkan Limbah Minyak Pertamina Terserang Penyakit Kulit dan Ispa
Pertamina Larang Masyarakat Beli BBM untuk Dijual
Operasional Pertamina Tidak Terganggu Usai Gempa Banten