Vaksinasi dan UU Cipta Kerja Diharapkan Percepat Pemulihan Ekonomi
Deputi Bidang Koordinasi Pengembangan Wilayah dan Tata Ruang Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Wahyu Utomo mengatakan, dengan adanya vaksinasi dan UU Cipta Kerja diharapkan bisa menggenjot pertumbuhan ekonomi Indonesia yang anjlok akibat pandemi covid-19.
Deputi Bidang Koordinasi Pengembangan Wilayah dan Tata Ruang Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Wahyu Utomo mengatakan, dengan adanya vaksinasi dan UU Cipta Kerja diharapkan bisa menggenjot pertumbuhan ekonomi Indonesia yang anjlok akibat pandemi covid-19.
"Kita lihat kondisi ekonomi Indonesia di tahun 2020, kita mengalami kontraksi 2,07 persen, tentunya dampak yang sangat terasa ke sektor konstruksi minus sekitar 3,26 persen. Kita berharap di tahun ini setelah adanya vaksin dan UU Cipta kerja ekonomi kita akan meningkat," kata Wahyu dalam webinar internasional MAPPI, Kamis (18/2).
-
Apa yang dilakukan Pertamina untuk mendukung Kemandirian Ekonomi Nasional? Nicke Widyawati menyampaikan ucapan terima kasih atas penghargaan untuk Kategori Kemandirian Ekonomi yang diberikan kepadanya Menurutnya, kemandirian ekonomi tidak terlepas dari kemandirian energi, karena energi adalah katalis untuk pertumbuhan ekonomi suatu negara.
-
Kenapa Covid Pirola mendapat perhatian khusus? Namun, para pemerhati kesehatan dan ahli virus memberi perhatian lebih terhadap subvarian ini lantaran kemampuan Pirola dalam melakukan breakthrough infections lebih tinggi dibandingkan varian lainnya. Ketika sebuah varian atau subvarian virus COVID memiliki kemampuan breakthrough infections yang tinggi maka akan menyebabkan kasus re-infeksi semakin tinggi.
-
Bagaimana cara Partai Nasional Indonesia (PNI) menjalankan politik ekonominya? PNI adalah partai yang fokus di dalam pemerintahan dengan menjunjung tinggi nasionalisme dan politik ekonomi bersifat nasionalis.
-
Bagaimana responden menilai kondisi ekonomi nasional saat ini? Ini ditandai dengan 26,0 persen masyarakat yang menilai ekonomi nasional saat ini buruk. Angka ini seimbang dengan 26,0 persen masyarakat yang mengatakan ekonomi baik. Umumnya ekonomi nasional dinilai sedang, yakni sebesar 42,4 persen, akan tetapi lebih banyak yang menilai sangat buruk daripada yang sangat baik. Dengan persentase 3,5 persen sangat buruk. Lalu hanya 1,4 persen masyarakat yang menilai kondisi ekonomi nasional sangat baik.
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
-
Bagaimana pemerintah membantu perbaikan ekonomi nelayan di Tarakan? Dia menambahkan, selain perlindungan sosial, mereka juga mendapatkan beragam kegiatan yang menjadi langkah perbaikan ekonomi nelayan. Program- tersebut sesuai dengan Undang Undang No 7 Tahun 2016 tentang Perlindungan dan Pemberdayaan Nelayan, Pembudi Daya Ikan, dan Petambak Garam.
Dia menjelaskan, dampak covid-19 terhadap pertumbuhan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) di beberapa pulau besar di Indonesia seperti di Jawa, Sumatera, Kalimantan, Bali, dan Nusa Tenggara ini mengalami kontraksi juga yang cukup dalam.
"Karena kita tahu seperti di Bali, Nusa Tenggara sektor pariwisata yang terdampak kemudian juga mungkin untuk yang di provinsi-provinsi lainnya ini kita tahu, dampak dari covid-19 ini menyebabkan kegiatan ekonomi terhambat dan juga pengangguran di perkotaan juga lebih besar dibanding yang di pedesaan," ungkapnya.
Untuk itu, dia berharap UU Cipta Kerja bisa mengembalikan kondisi perekonomian Indonesia di tahun 2021 menjadi lebih baik dibanding tahun 2020. "Tentunya pembangunan-pembangunan infrastruktur tetap dilaksanakan meskipun kita harus berbagi sekarang, APBN kita yang terbatas ini harus dibagi untuk program kesehatan," ujarnya.
Bahkan dalam Perpres Nomor 109 tahun 2020, Pemerintah menunjukkan komitmennya untuk tetap mendorong pembangunan strategis nasional. Proyek-proyek strategis nasional yang dimasukkan di dalam daftar lampiran dari tabel tersebut berjumlah 201 Project yang tersebar di berbagai sektor.
"Dan juga ditambah dengan 10 program PSN yang tentunya ini juga merupakan langkah-langkah yang harus didorong oleh pemerintah dalam rangka untuk memulihkan ekonomi kita ke depan," pungkasnya.
Reporter: Tira Santia
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Fokus Pemerintah Pulihkan Ekonomi Pasca Pandemi Covid-19
Pemulihan Ekonomi Nasional Lewat Rumah Subsidi
Begini Modus 8 ASN Dispar Buleleng Korupsi Dana Hibah PEN Ratusan Juta Rupiah
Pulihkan Sektor Pariwisata, Pemerintah Lanjutkan Pemberian Stimulus
Airlangga Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi 2021 Bisa Capai 5,5 Persen
Dorong Konsumsi, Pemerintah Optimistis Pulihkan Perekonomian Imbas Pandemi