YLK Sumsel: Jangan tergiur dengan travel tawarkan paket umrah di bawah standar
"Jangan tergiur dengan travel yang menawarkan paket umrah dengan harga murah di bawah standar, tentukan pilihan dengan mempelajari latar belakang pengelola perusahaan dan perizinan dari Kementerian Agama serta perizinan pendukung lainnya."
Yayasan Lembaga Konsumen (YLK) Sumatera Selatan mengimbau umat Islam untuk teliti dalam memilih perusahaan jasa pelayanan perjalanan ibadah umrah agar tidak menjadi korban penipuan.
"Hingga sekarang ini masih banyak masyarakat yang menjadi korban penipuan travel umrah karena tergiur penawaran biaya murah dan tidak perlu menunggu bertahun-tahun untuk berangkat," kata Ketua Yayasan Lembaga Konsumen (YLK) Sumsel, Hibzon Firdaus, seperti dikutip Antara Palembang, Minggu (20/8).
-
Di mana Ekspedisi Perubahan pertama kali diadakan? Desa Turus Patria, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten menjadi lokasi pertama yang dikunjungi Ekspedisi Perubahan oleh Ubah Bareng, Senin (8/1).
-
Bagaimana ojek pertama kali berkembang di Jakarta? Munculnya ojek di Jakarta merupakan imbas dari dilarangnya becak dan bemo masuk ke Pelabuhan Tanjung Priok sehingga orang-orang memakai sepeda untuk menawarkan jasanya.
-
Kapan YLK mencoba masuk ke Singapura? “Pada tahun 2015, YLK mencoba masuk ke Singapura melalui jalur laut. Namun ditolak oleh imigrasi Singapura dan dideportasi ke Batam,” kata Aswin saat dikonfirmasi, Selasa (3/9).
-
Kapan Kirab Tedhak Loji pertama kali dilakukan? Dilansir dari kanal YouTube Bauwarna, upacara tersebut diperkirakan sudah ada sejak tahun 1800-an, yaitu pada masa Pakubuwono IV di Surakarta, dan masa Hamengkubuwono III di Yogyakarta.
-
Apa yang ditawarkan oleh bus wisata atap terbuka di Jakarta? Bus wisata atap terbuka menjadi wisata alternatif bagi sebagian warga Jakarta untuk menikmati liburan, terlebih ketika memasuki masa libur sekolah seperti saat ini.
-
Kapan Tari Kecak pertama kali dikembangkan? Tarian ini pertama kali dikembangkan pada tahun 1930-an.
Dia menjelaskan, akhir-akhir ini ribuan orang tidak dapat berangkat umrah dari satu travel umrah yang sekarang ini pemiliknya berurusan dengan polisi di Jakarta atas pengaduan masyarakat yang merasa ditipu tidak dapat diberangkatkan sesuai jadwal yang dijanjikan.
Fakta tersebut perlu menjadi catatan dan pertimbangan masyarakat sebelum memutuskan memilih travel tertentu untuk berangkat umrah.
"Jangan tergiur dengan travel yang menawarkan paket umrah dengan harga murah di bawah standar, tentukan pilihan dengan mempelajari latar belakang pengelola perusahaan dan perizinan dari Kementerian Agama serta perizinan pendukung lainnya," ujarnya pula.
Menurut dia, berdasarkan permasalahan itu, diharapkan dapat menjadi pelajaran bagi umat Islam di Sumsel dan daerah lain agar tidak mudah tergiur penawaran paket umrah dengan harga murah serta menjanjikan fasilitas mewah.
Ketelitian yang tinggi diperlukan, agar tidak ada lagi masyarakat yang menjadi korban penipuan serta tidak ada peluang lagi bagi biro perjalanan memanfaatkan momentum minat yang tinggi dan kemampuan masyarakat melaksanakan ibadah ke Tanah Suci Mekkah, kata Hibzon pula.
Baca juga:
Mengungkap peran adik bos First Travel di kasus penipuan jemaah
Polisi geledah lima rumah milik bos First Travel
Nama artis Syahrini terseret kasus penipuan umrah First Travel
Fakta mengejutkan kasus bos First Travel, utangnya capai Rp 654 M
Usai digeledah polisi, rumah adik bos First Travel disambangi pembeli