Lahir dari Keluarga Konglomerat, Kehidupan Suami Ayu Dewi Tak Seperti Anak 'Sultan'
Merdeka.com - Presenter cantik Ayu Dewi sudah 9 tahun membina rumah tangga dengan Regi Datau. Keduanya kini telah dikaruniai tiga buah hati yang lucu-lucu.
Untuk diketahui, suami Ayu Dewi merupakan pengusaha kaya raya. Dia berasal dari keluarga konglomerat. Sang kakek pemilik perusahaan elektronik ternama di Indonesia yaitu Panasonic. Meski tajir dari lahir, rupanya kehidupan Regi dulu tak semewah yang dibayangkan.
Hal ini dia ungkapkan dalam channel YouTube MrsAyuDewi Minggu (15/8) bertajuk 'Netizen Tanya Regi Keluarga Konglomerat? Jawab Curhat Suami Ga Setia!
-
Siapa orang terkaya di Indonesia? Adapun Prajogo Pangestu seorang pengusaha yang masuk posisi pertama sebagai orang terkaya di Indonesia dengan kekayaan bersih sekitar 55,6 miliar dollar AS atau sekitar Rp862,8 triliun (dalam kurs Rp 15.519 per USD).
-
Siapa wanita terkaya di Indonesia? Arini Subianto dikenal sebagai salah satu wanita dengan kekayaan terbesar di Indonesia.
-
Siapa yang menikah dengan anak konglomerat? Pesepakbola muda bernama Pratama Arhan baru saja melepas masa lajangnya. Kabar tersebut menjadi perbincangan hangat, lantaran sang istri, Azizah Salsha, merupakan anak dari seorang konglomerat.
-
Bagaimana orang terkaya di Indonesia mendapat kekayaan? Michael Hartono menduduki posisi teratas dalam daftar orang terkaya di Indonesia menurut Forbes Real Time Billionaires.
Tak Pernah Merasa Konglomerat
Ayu Dewi dan Regi Datau belakangan aktif membuat konten YouTube. Dalam tayangan terbaru, Ayu dan Regi menjawab beberapa pertanyaan dari warganet. Salah satu pertanyaan ditujukan untuk Regi. Warganet penasaran dengan kehidupan Regi yang berasal dari keluarga konglomerat.
"Bu Ayu mau nanya dong sama Pak Regi, gimana si terlahir dari keluarga konglomerat. Pernah enggak sih ngerasain sampo abis diisi air, botol dikocok-kocok, atau enggak sampo sachet sampai dilipet-lipet sampai keluar," tanya Ayu kepada Regi.
"Aku enggak pernah merasa semenjak kecil seolah-olah konglomerat. Memang pernah dengar kaya waktu dulu pas SD guru ngomong 'ya kakek kamu (konglomerat)' entah keluarganya dia pernah kerja di pabrik kakek. Denger begitu (kakek konglomerat) dengar," kata Regi dikutip dari YouTube MrsAyuDewi, Senin (16/8).
Kehidupan di Rumah
Regi Datau mengaku meski berasal dari keluarga konglomerat, namun dia merasa kehidupannya biasa saja. Menurutnya kedua orangtuanya tak memanjakannya dengan berbagai fasilitas seperti anak orang tajir pada umumnya.
"Aku memandangnya bukan konglomerat, karena rumah kita juga enggak rumah gede-gede banget. Jadi biasa-biasa aja. Kayak contoh, aku diajarin dari pertama aku kecil sampai aku berangkat kuliah ke luar negeri, lulus kuliah luar negeri, aku enggak pernah punya tv di kamar aku sendiri. Padahal konon katanya kakek aku katanya bisnis elektronik, artinya se-simple punya tv di kamar aja aku enggak punya," jelasnya.
SMA Tak Bawa Mobil Sendiri
Biasanya anak-anak orang kaya sudah diberi kendaraan masing-masing untuk berangkat sekolah atau kegiatan lainnya. Beda dengan Regi Datau, semasa SMA dia masih diantar jemput oleh supir satu mobil dengan kakaknya.
"Kaya misalnya waktu SMA teman-teman aku bawa mobil sendiri pakai mobil Eropa lah. Kaya aku mesti begitu antar jemput. Mobilnya dulu Panther warna putih," kata Regi.
Regi juga mengatakan dididik tegas dan keras oleh orangtuanya. Tujuannya agar Regi dan saudara-saudaranya tak manja dan dapat hidup dalam kondisi apapun. (mdk/dea)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pria ini masuk barisan orang terkaya di Indonesia. Siapakah sosoknya?
Baca SelengkapnyaBegini momen taruna akpol ganteng Khalifah Nasif bareng para seniornya perwira sespimti.
Baca SelengkapnyaUnggah momen lahiran, ini sosok Rosano Barack mertua Syahrini yang tampak dalam video tersebut.
Baca SelengkapnyaKhalifah Nasif mendapat penempatan tugas pertama di Polda Jawa Timur.
Baca SelengkapnyaPerlakuan pria ini seolah menjadi rahasia kesuksesannya menjadi seorang konglomerat. Siapakah dia?
Baca SelengkapnyaSosok suami Velove Vexia yang jarang terekspos justru selalu menjadi sorotan. Sosoknya bukan orang sembarangan.
Baca SelengkapnyaPotret penampilan Rahma Azhari di hari ulang tahun anaknya. Yuk simak!
Baca SelengkapnyaJarang Tersorot, Inilah 10 Potret Suami Pedangdut Suliyana yang Kaya Raya di Banyuwangi
Baca SelengkapnyaMeski lahir dari kalangan keluarga sederhana kini ia jadi sosok sukses yang terpandang di Tanah Air.
Baca SelengkapnyaKetiga anak Aria Bima berparas cantik dan berpendidikan mentereng. Ini sosoknya.
Baca SelengkapnyaDemi tetap menyekolahkan putranya, orang tua Sarijaya harus merelakan pendidikan anak perempuannya.
Baca SelengkapnyaSiapa sangka di balik kesuksesannya, Bendahara Umum DPP Partai Nasdem itu sempat menjadi seorang sopir dan berasal dari keluarga tidak berkecukupan.
Baca Selengkapnya