Saat Atiek CB Bernyanyi Bawakan Lagu 'Kau Dimana' drummernya Once Mekel, Netizen Sebut Bayarannya Mahal
Atiek CB latihan bernyanyi di studio muusik. Momen itu menjadi sorotan lantaran kehadiran Once Mekel sebagai drummer
Atiek Prasetyawati atau lebih dikenal dengan nama Atiek CB latihan bernyanyi di studio muusik. Momen itu menjadi sorotan lantaran kehadiran Once Mekel sebagai drummer. Intip beberapa momennya berikut ini.
Saat Atiek CB Bernyanyi Bawakan Lagu 'Kau Dimana' drummernya Once Mekel, Netizen Sebut Bayarannya Mahal
Melalui akun instagram pribadinya, penyanyi yang populer pada era 80-an sampai 2000-an awal membagikan video singkat saat sedang latihan di sebuah studio musik.
Unggahannya disukai oleh banyak sekali pengikut Atiek CB dan juga mendapat komentar positif. Di usianya yang sudah tak muda lagi, kualitas suara Atiek CB masih sangat prima.
Saat penyanyi yang indentik dengan kacamata hitam dan suara khas ini dikenal dengan gayanya yang ekspresif itu bernyanyi, ada yang membuat netizen salah fokus. Yakni kehadiran Once sebagai drummer.
Tampil mengenakan kemeja hitam, Once terlihat semringah menjadi band pengiring Atiek CB saat latihan. Momen bermusik itu terasa seru.
"Repost @gangsar.id
"Kau Dimana" Adalah satu hits terbesar Atiek CB karya @adiadrian22 dan Ipey . Kali ini benar benar moment istimewa karena @atiekcbsunglasses nyanyi diiringi Adi feat @oncemekelofficial lagi. #atiekcb #adiadrian #oncemekel," papar Atiek CB.
Di kolom komentar ramai netizen yang merespon unggahan tersebut. Kata netizen, bayaran untuk drummer saat momen terrsebut amat mahal lantaran merupakan salah satu musisi ternama Tanah Air.
"Mahal bayaran Drumer nya 👏👏👏👏👏😂," kata @frie_batara.
"Terlove....idolaaaaku... 😍," kata @atikk21_.
"Lagu favorit kuuu 😍," kata @ratu.icana.
"Itu drummer berbakat juga 😁," kata @stanleytulung.
Diketahui bahwa Atiek CB mengawali kariernya sebagai penyanyi di usia yang masih sangat belia. Saat masih SMP, Atiek sudah dikenal sebagai remaja yang sangat suka bernyanyi di pentas-pentas sekolah maupun diluar sekolah bersama bandnya CB Band.
Nama CB yang melekat pada Atiek diambil dari nama bandnya dulu yang artinya Canda Birawa.
Atiek memiliki banyak hits lagu, di antaranya ada 'Risau', 'Kau dan Aku', 'Maafkan' dan 'Terserah Boy'.