Selain Bakso, Dimas 'Kembaran' Raffi Ahmad Kini Buka Usaha Seblak di Kampung, Tempatnya Bikin Betah
'Kembaran' Raffi Ahmad yakni Dimas Ahmad melebarkan sayap bisnisnya.
'Kembaran' Raffi Ahmad yakni Dimas Ahmad melebarkan sayap bisnisnya. Ia yang selama ini diketahui menggeluti bisnis bakso, kini membuka kedai seblak. Konsepnya unik yakni makan di pinggir kolam ikan. Intip ulasan lengkapnya berikut ini.
Selain Bakso, Dimas 'Kembaran' Raffi Ahmad Kini Buka Usaha Seblak di Kampung, Tempatnya Bikin Betah
Siapa yang kini tak tahu sosok Dimas. Pria yang terkenal berkat wajahnya yang begitu mirip dengan 'Sultan Andara' yakni Raffi Ahmad itu kini sering wara-wiri di berbagai acara TV.
Padahal, dulu Dimas hanya seorang pedagang bakso ikan di pinggir jalan. Berkat sebuah video yang direkam seorang wanita dan viral di media sosial, Dimas diundang Raffi datang ke kediamannya.
Dari situ pamoritas Dimas terus menanjak. Ia sering masuk video di saluran YouTube Raffi hingga akhirnya menjadi artis dengan bermain sinetron. Dimas juga memandu sebuah acara televisi.
Setelah terkenal dan banyak uang, Dimas terus memutar otaknya untuk membuka sumber cuan baru. Kali ini, ia memilih untuk melebarkan sayap bisnis kulinernya dengan membuka kedai seblak.
Dimas mengajak sang mama untuk turut serta dalam bisnis barunya ini. Sebelumnya, bisnis bakso ikan Dimas yang viral itu digarap oleh ayah Dimas.
"Mantep kali cooy... Karoke ampe puas hahahah @mamahajeng0812," kata Dimas dalam keterangan foto di laman instagram pribadinya. Unggahannya langsung menjadi sorotan netizen.
Dimas membagikan potret menu-menu yang dijual di kedai seblaknya itu. Nampak semuanya begitu menggiurkan. Unggahan Dimas itu mendapat banyak dukungan dari netizen. Bisnisnyaa didoakan lancar dan sukses.
Beginilah kolam ikan yang menjadi pemandangan saat makan di kedai seblak milik Dimas. Kolam ikannya berukuran besar dan di dalamnya nampak ada ikan berwarna-warni.
"Smga sukses dim usaha mama ny," kata @gunawan0288.
"Sukses dan seht selalu ya mamah dimas," kata @putrysellusetia.
"Lancar terus rezeky nyah dim," kata @sri.jayanti.940436.
"Keren tempatny,moga sukses usahany dim👏," kata @hanifahgeulis81.
"Semoga lancar usahanya Dim, Aamiin," kata @retno.renot.