Benarkah Google Bakal Berhenti Beroperasi di Indonesia Buntut Boikot Israel? Cek Faktanya
Google akan berhenti beroperasi di Indonesia imbas boikot? Simak penelusurannya


Benarkah Google Bakal Berhenti Beroperasi di Indonesia Buntut Boikot Israel? Cek Faktanya
Masyarakat Indonesia ramai-ramai membuat Gerakan boikot terhadap merek, barang, dan jasa yang berasal dari maupun yang terafiliasi dengan Israel masih terus berlanjut hingga saat ini.
Di media sosial pun beredar narasi yang mengeklaim pendiri Google akan menghentikan operasionalnya di Indonesia imbas dari gerakan boikot.
Berikut narasinya:
“tidak usah ribut2 boikot, katakana saja boikot dan akan kami hentikan GOOGLE beroperasi di Indonesia
Kami berdua pendiri Google dan kami keturunan Yahudi”
Namun, benarkah Google akan berhenti beroperasi di Indonesia imbas boikot?

Penelusuran
Melansir dari Antara, tidak ditemukan pernyataan resmi terkait Google akan berhenti beroperasi di Indonesia imbas dari aksi boikot yang dilakukan.
Bahkan sebelumnya, Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi telah bertemu dengan perwakilan Google untuk membahas upaya pemberantasan konten judi online dengan memanfaatkan teknologi kecerdasan artifisial (AI).
"Betul, saya sudah bertemu Google. Pemrosesan laporan konten judi online bisa menjadi jauh lebih cepat dengan bantuan AI," ujar Budi Arie.
Budi Arie belum menyampaikan kapan Google akan menerapkan metode tersebut. Saat ini, kata dia, metode itu masih dalam tahap uji coba.
Kesimpulan
Klaim Google akan berhenti beroperasi di Indonesia imbas boikot Israel merupakan keliru. Faktanya tidak ada pernyataan resmi dari Google soal berhenti beroperasi di Indonesia.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Referensi:
https://www.antaranews.com/berita/4138632/menkominfo-bertemu-google-soal-pemberantasan-judi-online-manfaatkan-ai
https://www.tiktok.com/@andytoraja3/video/7385034437198761221
https://www.antaranews.com/berita/4176696/cek-fakta-google-akan-berhenti-beroperasi-di-indonesia-imbas-boikot-israel