CEK FAKTA: Hoaks China Pemberi Utang Terbanyak ke Indonesia
Merdeka.com - Informasi China pemberi utang terbesar untuk Indonesia beredar di media sosial. Informasi itu juga menyebutkan bahwa aset terbanyak dimiliki konlomerat China.
Facebook"HUTANG TERBANYAK DARI CHINA TIONGKOK, ASSET TERBANYAK DIMILIKI KONGLOMERAT CHINA. INDOMESIA TINGGAL TUNGGU WAKTU JADI INDOCHINA".
Penelusuran
-
Dimana negara dengan utang terbesar? Data per 9 Mei 2023 mencatat, utang Amerika Serikat mencapai USD31,5 triliun atau setara Rp463.000 triliun.
-
Siapa yang memiliki utang terbesar? Data per 9 Mei 2023 mencatat, utang Amerika Serikat mencapai USD31,5 triliun atau setara Rp463.000 triliun.
-
Apa total utang Amerika Serikat? Data per 9 Mei 2023 mencatat, utang Amerika Serikat mencapai USD31,5 triliun atau setara Rp463.000 triliun.
-
Kapan Tiongkok menjadi investor terbesar kedua di Indonesia? Tercatat pada 2013 lalu, Tiongkok sudah menempati urutan 12 kontributor penanaman modal asing (PMA) di Indonesia. Posisi ini berubah di tahun 2022 di mana negara tersebut sudah berada di urutan kedua.
-
Di mana Indonesia berada dalam daftar negara dengan anggaran riset terbesar? Menurut data dari Research and Development World (R&D World) 2022, negeri ini menempati peringkat ke-34 dari 40 negara.
-
Siapa saja yang termasuk Bank Pemerintah di Indonesia? Daftar bank BUMN di Indonesia antara lain adalah BRI, BNI, Bank Mandiri, dan BTN.
Menurut penelusuran merdeka.com, informasi tersebut adalah hoaks. Dalam artikel cnbcindonesia.com berjudul "Bukan China, Utang RI Rp 6.189 T Terbesar dari Singapura!" pada 16 April 2021, dijelaskan bahwa pemberi utang terbanyak ke Indonesia bukan China.
Menurut laporan Bank Indonesia (BI), posisi Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia per akhir Februari 2021 adalah US$ 422,6 miliar. Dengan asumsi US$ 1 setara Rp 14.646 seperti kurs tengah BI pada 15 April 2021, ULN Indonesia setara dengan Rp 6.189,39 triliun.
Cukup mengejutkan, negara pemberi utang luar negeri terbesar Indonesia adalah Singapura. Demikian data BI, Jumat (16/4/2021).
Jumlah utang luar negeri Indonesia yang diperoleh dari Singapura mencapai USD 67,658 miliar per Februari 2021, atau setara Rp 990 triliun. Ini merupakan yang terbesar dibandingkan negara atau lembaga multilateral lain.
Setelah Singapura, berikut lima besar pemberi utang luar negeri terbesar Indonesia:- Amerika Serikat (AS) sebesar USD 32,043 miliar atau sekitar Rp 469 triliun- Jepang USD 28,556 miliar atau sekitar Rp 418 triliun- China USD 20,836 miliar atau sekitar Rp 305 triliun- International Bank for Reconstruction and Development (IBRD) USD 18,393 miliar atau sekitar Rp 269 triliun- Hong Kong USD 12,861 miliar atau sekitar Rp 188 triliun
Dalam laporannya BI mengatakan, posisi ULN Indonesia pada akhir Februari 2021 tersebut naik 4,0 persen (yoy). Peningkatan utang ini lebih tinggi dibandingkan bulan sebelumnya yang naik 2,7 persen. Peningkatan pertumbuhan ULN tersebut didorong oleh kenaikan ULN Pemerintah dan ULN swasta.
Kesimpulan
Informasi China pemberi utang terbanyak ke Indonesia adalah hoaks. Pemberi utang terbanyak ke Indonesia yakni Singapura. Pinjaman dari Singapura sebesar USD 67,658 miliar per Februari 2021, atau Rp 990 triliun
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya. (mdk/lia)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Negara miskin menghadapi ketidakstabilan ekonomi dan bahkan kebangkrutan akibat beban pinjaman luar negeri.
Baca SelengkapnyaPada 2023, Singapura menjadi sumber investasi terbesar bagi Indonesia, diikuti China, Hong Kong, Jepang, Malaysia, dan Amerika Serikat.
Baca SelengkapnyaBeredar narasi Presiden Jokowi membangun IKN untuk warga China
Baca SelengkapnyaMenteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, Bahlil Lahadalia membantah investor terbanyak di Indonesia adalah dari China
Baca SelengkapnyaUtang Indonesia masih berada di bawah utang India sebesar USD629 miliar atau setara Rp9.800 triliun.
Baca SelengkapnyaDia menantang BRIN untuk membeberkan data atas pernyataan tersebut.
Baca SelengkapnyaDi Asia, China menempati posisi rasio utang terhadap PDB yang tertinggi mencapai 77,10 persen.
Baca SelengkapnyaBeredar unggahan di media sosial yang mengklaim pasukan tentara China disiapkan untuk menyerang Indonesia
Baca SelengkapnyaMenghitung utang tidak sama dengan membagi secara rata jumlah utang pemerintah Indonesia dengan jumlah penduduk Indonesia saat ini yang mencapai 270 juta jiwa.
Baca SelengkapnyaTak bisa dipungkiri, China merupakan negara mitra dagang terbesar Indonesia.
Baca SelengkapnyaAirlangga mengatakan, Indonesia akan menjajaki kerja sama pembangunan R & D Center antara UGM dengan CNGR Co.Ltd.
Baca Selengkapnya