Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

12 Tanaman Pengusir Nyamuk, Cocok Ditempatkan di Beranda

12 Tanaman Pengusir Nyamuk, Cocok Ditempatkan di Beranda Ilustrasi marigold. ©Pixabay/joana_mg

Merdeka.com - Demam berdarah dan demam berdarah dengue merupakan momokbagi penduduk di negara-negara tropis. Penyakit yang disebabkan oleh nyamuk Aedes aegypti ini bisa membahayakan nyawa jika tidak segera ditangani.

Demi menghindarkan diri dan keluarga dari penyakit demam berdarah, kebersihan lingkungan tempat tinggal harus selalu dijaga. Selain rajin mengurasi tempat penampungan air dan fogging, menempatkan tanaman yang tidak disukai nyamuk di sekitar rumah juga bisa membantu.

Berikut ini Garden Design menyarankan beberapa contoh tanaman pengusir nyamuk yang bisa Anda tempatkan di beranda, teras, atau sekitar rumah.

Orang lain juga bertanya?

1. Lavender

ilustrasi lavender©Pixabay/Hans

Sejumlah penelitian membuktikan lavender ampuh mengusir nyamuk. Aroma harum dari minyak esensial yang terkandung di bunga lavender ternyata tidak disukai nyamuk.

2. Serai Wangi (Citronella)

ilustrasi serai wangi©Pixabay/sarangib

Brooklyn Botanic Garden merekomendasikan tanaman yang beraroma lemon seperti Citronella untuk mengusir nyamuk. Pastikan Anda membeli Citronella dari spesies Cybopogon nardus atau Citronella winterianus yang aromanya paling tajam. Tumbuhan ini cocok ditanam di iklim hangat dengan cahaya matahari berlimpah.

3. Marigold

ilustrasi marigold

©Pixabay/joana_mg

Bunga marigold mungkin memiliki aroma yang tidak terlalu memanjakan indera penciuman. Beberapa daerah bahkan menyebut bunga ini dengan nama bunga telekan karena aromanya yang kurang sedap. Walaupun begitu, aroma ini ternyata tidak disukai nyamuk juga. Menurut New York Botanical Garden, marigold tidak hanya dapat mengusir nyamuk. Tanaman ini pun tak disukai kutu daun, lalat putih, dan hama serangga lainnya.

4. Catnip

ilustrasi catnip

©Pixabay/martinaH79

Nepeta cataria atau catnip adalah tanaman dari keluarga mint yang sering tumbuh liar di halaman atau padang rumput. Walaupun begitu, tanaman ini juga dipasarkan secara komersial sebagai pengusir nyamuk. Brooklyn Botanic Garden juga merekomendasikan tanaman ini. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Iowa State University menunjukkan bahwa catnip sepuluh kali lebih ampuh mengusir nyamuk daripada DEET (N,N-Diethyl-meta-toluamide,) yang populer sebagai bahan obat pembasmi nyamuk di pasaran.

5. Rosemary

ilustrasi rosemary

©Pixabay/cocoparisienne

New York Botanical Garden dan PlantShed menyarankan tanaman rosemary sebagai pengusir nyamuk alami. Selain ampuh mengusir nyamuk, tanaman ini juga bisa dimanfaatkan sebagai bumbu masakan barat dan aromaterapi.

6. Scented Geranium (Geranium Berdaun Wangi)

ilustrasi geranium berdaun wangi

©Pixabay/lueleng

Ada banyak spesies geranium yang ditemukan di seluruh dunia. Beberapa di antara tanaman bergenus Pelargonium ini memiliki daun yang mengandung minyak aromatik. Minyak inilah yang biasanya tidak disukai nyamuk.

Beberapa jenis geranium berdaun wangi mengandung minyak esensial yang baunya mirip dengan Citronella. Spesiesnya antara lain Pelargonium crispum, Pelargonium citronellum (Pelargonium Mabel Grey), Pelargonium x melissinum, dan Pelargonium citrosum.

7. Basil, Kemangi, dan Selasih Hitam

ilustrasi kemangi

©Pixabay/PublicDomainPictures

Satu lagi tanaman rempah daun yang juga ampuh sebagai pengusir serangga. Basil (Ocimum basilicum) yang masih bersaudara dengan kemangi ini memiliki aroma yang tidak disukai lalat dan nyamuk. Bukan hanya basil, aroma lemon basil alias kemangi dan cinnamon basil (selasih hitam) ternyata juga tidak disukai nyamuk.

8. Bee Balm

ilustrasi bee balm

©Pixabay/firalivet

Bee balm atau horsemint yang merupakan tanaman dari genus Monarda punya aroma unik. Tanaman ini disukai lebah dan kupu-kupu, namun dibenci nyamuk. Ternyata minyak aromatik yang terdapat di daunnya yang tidak disukai nyamuk. Selain itu, bee balm juga memiliki bunga dalam aneka corak warna yang indah.

9. Mint

ilustrasi mint

©Pixabay/41330

Daun mint memang memiliki banyak manfaat. Selain bisa dimanfaatkan sebagai bumbu masakan, minuman teh, penyejuk kulit, dan perawatan kulit kepala; aromanya yang harum ternyata cukup ampuh mengusir nyamuk jauh-jauh.

10. Allium (Bawang-Bawangan)

ilustrasi bunga bawang

©Pixabay/NickyPe

Tanaman dari genus Allium memiliki aroma yang tajam. Aroma ini juga ampuh untuk mengusir serangga. Beberapa contoh tanaman dari genus Allium yang umum dijumpai dalam kehidupan sehari-hari adalah bawang merah, bawang bombay, bawang perai, bawang daun, lokio, dan kucai.

11. Sage

ilustrasi sage

©Pixabay/Hans

Dikenal sebagai rempah daun aromatik, sage juga berfungsi sebagai pengusir serangga yang cukup efektif. Sage kering yang diolah menjadi obat nyamuk semprot buatan rumah juga bisa dimanfaatkan untuk mengusir nyamuk.

12. Flossflower

ilustrasi flossflower

©Pixabay/GAIMARD

Ageratum houstonianum yang juga dikenal dengan nama flossflower dan bluemink memiliki bunga berwarna ungu seperti bulu halus. Bunga ini mengandung coumarin yang dapat mengusir nyamuk. Walaupun begitu, bunganya juga bisa menyebabkan keracunan jika sampai termakan oleh manusia dan hewan peliharaan.

Demikian berbagai jenis tanaman yang ampuh mengusir nyamuk dari rumah. Tertarik untuk menanamnya?

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Mudah Usir Nyamuk di Rumah Tanpa Bahan Kimia, Cukup Pakai 6 Bahan Dapur
Cara Mudah Usir Nyamuk di Rumah Tanpa Bahan Kimia, Cukup Pakai 6 Bahan Dapur

Dengan menggunakan berbagai bahan alami, nyamuk di dalam rumah akan segera pergi dan tidak akan kembali. Berikut adalah rinciannya.

Baca Selengkapnya
10 Cara Alami Basmi Nyamuk, Tanpa Pengawet, Sehat & Dijamin Ampuh!
10 Cara Alami Basmi Nyamuk, Tanpa Pengawet, Sehat & Dijamin Ampuh!

Terganggu dengan nyamuk? Simak 10 cara alami basmi nyamuk berikut ini, dijamin tanpa pengawet dan menyehatkan.

Baca Selengkapnya
8 Cara Mengusir Nyamuk di Kamar Bayi, Paling Aman untuk Kesehatan si Kecil
8 Cara Mengusir Nyamuk di Kamar Bayi, Paling Aman untuk Kesehatan si Kecil

Ada beragam bahan-bahan alami yang mudah ditemukan di rumah.

Baca Selengkapnya
7 Bahan Dapur untuk Mengusir Nyamuk, Ampuh dan Mudah Didapat
7 Bahan Dapur untuk Mengusir Nyamuk, Ampuh dan Mudah Didapat

Dengan bahan-bahan dapur ini, kita bisa melindungi setiap anggota keluarga dengan cara yang alami dan aman.

Baca Selengkapnya
7 Tanaman Pengusir Lalat yang Ampuh, Mudah Ditemukan
7 Tanaman Pengusir Lalat yang Ampuh, Mudah Ditemukan

Tanaman pengusir lalat memanfaatkan sifat-sifat tertentu dari minyak esensial atau senyawa kimia yang dihasilkannya.

Baca Selengkapnya
Tak Sekedar Bumbu Masak, Bunga Lawang Ternyata Bisa Mengusir 3 Hewan Ini
Tak Sekedar Bumbu Masak, Bunga Lawang Ternyata Bisa Mengusir 3 Hewan Ini

Rempah bunga lawang ternyata tidak hanya digunakan sebagai bumbu masak saja, tapi juga bisa digunakan sebagai pengusir hewan.

Baca Selengkapnya
Cara Mengusir Nyamuk Secara Alami dan Efektif di Rumah
Cara Mengusir Nyamuk Secara Alami dan Efektif di Rumah

Panduan cara mrngusir nyamuk dengan metode alami di rumah yang bisa dipraktikkan.

Baca Selengkapnya
5 Cara Mengatasi Nyamuk yang Banyak di Rumah, Efektif dan Mudah Dilakukan
5 Cara Mengatasi Nyamuk yang Banyak di Rumah, Efektif dan Mudah Dilakukan

Nyamuk sering kali menjadi masalah yang menjengkelkan di rumah, terutama di daerah tropis atau selama musim hujan.

Baca Selengkapnya
Trik Murah Meriah Usir Nyamuk dan Kecoa Tanpa Semprotan, Cukup Pakai 3 Bahan Dapur
Trik Murah Meriah Usir Nyamuk dan Kecoa Tanpa Semprotan, Cukup Pakai 3 Bahan Dapur

Apakah serangga, seperti nyamuk dan kecoa sering datang mengganggu? Berikut ini adalah trik mudah dan murah untuk mengusirnya.

Baca Selengkapnya
Sederhana, Begini Cara Ampuh Usir Nyamuk Hanya dengan 2 Bahan Dapur
Sederhana, Begini Cara Ampuh Usir Nyamuk Hanya dengan 2 Bahan Dapur

Tersedia cara yang lebih murah serta efektif untuk mengusir nyamuk dari rumah tanpa menggunakan bahan kimia. Berikut adalah penjelasannya.

Baca Selengkapnya
Trik Ampuh Usir Nyamuk dan Lalat, Hanya Perlu 1 Jenis Minyak
Trik Ampuh Usir Nyamuk dan Lalat, Hanya Perlu 1 Jenis Minyak

Hanya dengan menggunakan campuran ini, serangga akan menjauh dan ruangan pun menjadi wangi. Ayo, simak penjelasannya!

Baca Selengkapnya
Penyebab Banyak Nyamuk di Rumah, Begini Cara Mengusirnya
Penyebab Banyak Nyamuk di Rumah, Begini Cara Mengusirnya

Mengatasi masalah nyamuk bukan hanya tentang mengusir mereka, tetapi juga memahami dan mengeliminasi faktor-faktor yang memungkinkan mereka berkembang biak.

Baca Selengkapnya