3 Pilihan Hotel Murah di Jakarta Selatan
Merdeka.com - Siapa tak tahu dengan image Jakarta Selatan sebagai kawasan kaum elit di Jakarta? Pondok Indah, Kemang, Tebet, Kuningan, dan Senayan adalah beberapa nama kawasan elit di Jakarta Selatan yang memiliki banyak fasilitas premium dan eksklusif.
Sebagai pusat bisnis, niaga, dan hiburan, kawasan Jakarta Selatan memang selalu dipenuhi dengan gedung mewah, pusat bisnis besar, hingga tempat hiburan eksklusif. Kawasan ini pun menjadi salah satu kawasan yang paling padat aktivitasnya di Jakarta dan merupakan destinasi favorit wisatawan.
Image tersebut cenderung membuat kita menghindari bermalam di Jakarta Selatan. Apabila kita memiliki urusan penting di daerah tersebut, biasanya kita memilih hotel yang agak jauh saja, yang penting harganya lebih murah.
-
Bagaimana cara mendapatkan penginapan yang bagus dan murah di Jakarta? Pulau Bali di Indonesia mendapat semua perhatian, tetapi tetangganya, Jawa, jauh lebih terjangkau. Pulau ini merupakan rumah bagi ibu kota negara yang besar, yang memiliki semua fasilitas yang dapat Anda bayangkan, dengan harga yang murah.
-
Apa daya tarik wisata Jakarta selain harga yang murah? Pulau Bali di Indonesia mendapat semua perhatian, tetapi tetangganya, Jawa, jauh lebih terjangkau. Pulau ini merupakan rumah bagi ibu kota negara yang besar, yang memiliki semua fasilitas yang dapat Anda bayangkan, dengan harga yang murah.
-
Apa yang menarik dari wisata di Jakarta? Bagi introvert yang tinggal di Jakarta, ada banyak tempat wisata unik yang cocok jadi tempat healing untuk kalian.
-
Dimana Hotel Indonesia dibangun? Menempati lahan seluas 25.082 meter persegi, hotel ini mempunyai slogan A Dramatic Symbol of Free Nations Working Together.
-
Apa yang ditawarkan oleh hotel di Bali? Bali, yang dikenal sebagai pulau dewata Indonesia, terus menjadi magnet bagi para wisatawan.Dengan pantai-pantai yang memukau, hutan-hutan hijau yang rimbun, dan kekayaan budaya, Bali menawarkan liburan yang tak terlupakan bagi setiap pengunjung.
-
Kenapa tempat wisata murah di Bekasi menarik? Tempat wisata di Bekasi murah meriah akan jadi tujuan menarik yang juga aman untuk dompet Anda.
Menginap dengan nyaman, berkelas, nan murah di Jakarta Selatan sebenarnya tidak susah. Anda tinggal mencari informasi hotel pilihan di situs booking online yang saat ini semakin ramai di internet. Dengan ramainya situs booking online, anda akan mendapatkan berbagai pilihan harga hotel murah terbaik di jakarta.
Untuk membantu Anda menentukan pilihan, simaklah ulasan singkat hotel-hotel murah berkualitas wah di kawasan Jakarta Selatan berikut ini. Tiga hotel ini merupakan pilihan favorit wisatawan cerdas.
FaveHotel Kemang
FaveHotel kemang adalah salah satu FaveHotel terbaik di Jakarta. Menyesuaikan dengan kultur daerah Kemang yang sangat eksklusif dan mewah, hotel ini menyediakan rooftop khusus yang menyajikan pemandangan indah kawasan Kemang yang selalu ramai. Rooftop ini juga menjadi tempat restoran bergaya eklektik, bar & lounge, dan kolam renang cantik. Kemewahan Fave Hotel Kemang juga didukung oleh pengadaan kopi khusus dari Illy Coffee yang sangat terkenal dengan kualitas kelas atasnya.
FaveHotel Kemang berada di simpang jalan yang sangat dekat dengan Kemang Food Festival. Letak hotel ini terbilang sangat strategis karena dapat mengakses berbagai spot favorit di Kemang hanya dengan berjalan kaki.
Pop Hotel Jakarta Tebet
Jika Anda ingin menikmati aktivitas di kawasan Tebet dengan lebih tenang, maka Pop Hotel Jakarta Tebet akan menjadi andalan istirahat maksimal Anda. Pop! Hotel yang telah terkenal sebagai hotel murah berkonsep unik dan ramah lingkungan ini akan memberikan pengalaman yang penuh warna selama kunjungan Anda di Tebet. Apalagi jarak hotel ini dengan kawasan Jakarta Selatan lainnya, yaitu Kuningan, hanya berwaktu tempuh 3-10 menit berkendara.
Pop Hotel Jakarta Tebet mengusung green concept yang sangat difavoritkan para tamu. Seluruh bagian hotel diramaikan dengan sentuhan warna hijau, merah, biru, dan orange yang ceria. Setiap kamar dikemas minimalis modern dengan sentuhan futuristik pada furnitur yang multifungsi serta kamar mandi berbentuk tabung. Kamar mandi unik tersebut sangat fungsional dan telah dilengkapi penghangat air.
Zodiak @MT Haryono
Satu lagi hotel unik berharga miring di Jakarta Selatan. Hotel setinggi 4 lantai ini menjulang di pinggir jalan MT Haryono yang ramai. Hotel ini sangat menonjol dengan warna gedung yang hitam dihiasi visual simbol-simbol zodiak. Zodiak Hotel @MT Haryono terbilang sangat strategis untuk para wisatawan yang ingin mengeksplorasi kawasan Kuningan, Mampang, Tebet, dan Pancoran.
Hotel ini memiliki total 44 kamar tamu yang dikemas khusus untuk memuaskan kebutuhan istirahat para tamu. Tempat tidur yang empuk dengan bantal mewah dan linen impor, TV latar, pembuat teh/kopi, pendingin ruangan, safety box, serta kamar mandi berpenghangat air adalah fasilitas utama di setiap kamar. Hotel ini pun telah memiliki cafe dan ruang meeting. (mdk/rdy)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ada beberapa kota tier tiga yang bisa jadi opsi untuk pensiun loh.
Baca SelengkapnyaBeberapa jenis hotel ini bisa jadi pilihan untuk menginap bersama keluarga dan orang-orang terdekat.
Baca SelengkapnyaSebagai tempat wisata terkenal, terdapat banyak penginapan di Bali. Berikut rekomendasi hotel dengan private pool di Bali.
Baca SelengkapnyaDestinasi wisata di Jakarta dianggap lebih ekonomis dibandingkan Bali.
Baca SelengkapnyaYogyakarta merupakan destinasi favorit wisatawan untuk menghabiskan waktu libur akhir tahun.
Baca SelengkapnyaPara pengunjung bisa menikmati keindahan kota Jakarta menggunakan Skywalk.
Baca SelengkapnyaBerikut ini ada beberapa rekomendasi tempat wisata di Jakarta yang murah dan penuh cerita. Yuk, simak ada tempat wisata apa aja!
Baca SelengkapnyaPerumahan mewah menjadi simbol dari kesuksesan sang pemilik hunian.
Baca SelengkapnyaHarga tiket masuk destinasi wisata ini bahkan dimulai dari Rp4.000.
Baca SelengkapnyaHarga tanah di beberapa wilayah dipatok dengan harga yang tinggi.
Baca SelengkapnyaDestinasi wisata di Jakarta ini menjadi pilihan langganan sebagian masyarakat saat libur panjang tiba.
Baca SelengkapnyaPencari properti di Jakarta umumnya berasal dari kelompok usia 25-34 tahun.
Baca Selengkapnya