7 Simbol tato ini dipercaya membawa keberuntungan
Merdeka.com - Tato selama ini dikenal sebagai seni rajah tubuh yang bisa juga dijadikan hobi bagi sebagian orang. Terkadang, orang memilih simbol yang personal dan mencerminkan kepribadian mereka untuk dilukis di tubuh. Namun, tahukah Anda bahwa simbol tertentu yang dirajah pada tubuh lewat tato dipercaya bisa membawa keberuntungan?
Berikut adalah beberapa simbol tato yang dipercaya melambangkan keberuntungan, seperti dilansir oleh Times of India (26/01).
1. DaduDadu mungkin identik dengan perjudian dan permainan probabilitas. Namun, dadu juga mencerminkan keberuntungan dalam menghadapi masa depan yang masih belum pasti dan penuh risiko. Sebuah simbol dadu dengan angka tujuh dipercaya melambangkan keberuntungan yang melimpah. Begitu juga dengan gambar dua buah dadu 'mata ular' atau dua dadu yang masing-masing menunjukkan angka satu.
-
Dimana tato digunakan sebagai tanda pembelot? Sejarawan menyebutkan beberapa orang Theban yang ditinggalkan oleh komandan mereka Leontiades selama Perang Persia bergabung dengan pasukan musuh. Orang-orang Persia menato para pembelot Yunani, dan tanda-tanda tersebut menghalangi para pembelot tersebut untuk kembali ke Thebes setelah kekalahan Persia.
-
Apa gambar dekoratif itu? Gambar dekoratif adalah kreasi gambar yang ditambahkan untuk memberikan nilai estetika.
-
Gambar dekoratif ada di mana saja? Contoh penggunaan gambar dekoratif pada peralatan rumah tangga adalah pada piring keramik dengan motif khas tertentu, pada arsitektur dihiasi dengan ukiran-ukiran khas suatu daerah, dan pada transportasi seperti bus dihias dengan lukisan-lukisan tradisional yang mewakili nilai-nilai budaya lokal.
-
Apa tujuan tato di Yunani Kuno? Dalam masyarakat Yunani kuno, tato dianggap hal negatif. Pada zaman itu, tato dijadikan bertujuan untuk menghukum dan mengidentifikasi penjahat dan orang buangan.
-
Apa yang dimaksud dengan tanda petik? Tanda petik memiliki pengertian sebagai tanda baca yang digunakan untuk menandai awal dan akhir kutipan langsung atau untuk memberikan penekanan pada suatu kata atau frasa tertentu.
-
Siapa yang biasa menggunakan tato bunga Maias? Maias, biasa digunakan di Portugal pada pintu atau jendela untuk melindungi dari kejahatan.
2. Angka 777Dalam sejarah, angka tujuh selalu dikaitkan dengan keberuntungan. Jadi tak heran jika gabungan angka 777 dianggap akan membawa keberuntungan yang melimpah.
3. Bintang lautBintang laut yang menunjukkan lima sudut simetri diketahui membawa keberuntungan, terutama jika masing-masing sudut diwarnai berbeda. Kepercayaan ini berasal dari para pelaut yang menggunakan bintang utara sebagai pemandu mereka ketika tersesat di tengah laut. Tato bintang dianggap membawa keberuntungan dan bisa membawa mereka kembali pulang dengan selamat.
4. Kucing dengan haloKucing dikenal sebagai hewan misterius yang memiliki sembilan nyawa. Dengan daya simbol halo, yaitu lingkaran kuning bersinar, di atas kepalanya, gambar kucing ini dianggap membawa keberuntungan.
5. Tato gecko (cecak)Gecko atau cecak diketahui melambangkan jiwa manusia yang sedang mencari cahaya. Selain itu, hewan reptil ini juga dianggap sebagai simbol keberuntungan.
6. Burung layang-layangTato burung layang-layang biasa ditemukan pada bagian tangan, dada, atau leher para pelaut. Gambar burung layang-layang dianggap membawa keberuntungan karena terdapat legenda yang mengatakan bahwa jika ada pelaut yang mati tenggelam, burung layang-layang akan membawa jiwa mereka ke surga. Burung layang-layang mewakili kebebasan dan harapan. Tak hanya itu, gambar hewan ini juga menunjukkan cinta, kasih sayang, serta kesetiaan pada keluarga dan teman-teman.
7. Tapal kudaTapal kuda telah lama dianggap sebagai jimat keberuntungan. Bangsa Romawi kuno meyakini bahwa tapal kuda yang berbentuk 'U' bisa mengusir kejahatan. Bentuk tapal kuda sendiri disamakan dengan bulan sabit yang menandakan kesuburan. Melukis tato bergambar tapal kuda dianggap bisa menangkal nasib buruk dan mengundang keberuntungan.
Jika Anda adalah penggemar tato, tak ada salahnya mencoba membuat tato dengan simbol-simbol unik pembawa keberuntungan tersebut. Masalah percaya atau tidak bahwa simbol tersebut bisa membawa keberuntungan, sepenuhnya kembali pada diri Anda. (mdk/kun)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ada benda-benda yang dianggap mampu mendatangkan rezeki berdasar tradisi.
Baca SelengkapnyaSimbolisme tato merupakan sebuah lanskap yang beragam dan juga dinamis. Yuk, simak 13 makna yang sering diidentikkan dengan tato bunga!
Baca SelengkapnyaMitos kejatuhan cicak di tangan bisa jadi pertanda. Kejatuhan cicak bagi sejumlah orang sering dikaitkan dengan beberapa mitos.
Baca SelengkapnyaSama seperti kebudayaan lain di Indonesia, tradisi Jawa lekat dengan simbol dan kepercayaan terkait benda-benda.
Baca SelengkapnyaDi samping cantik dan indah, terdapat beberapa mitos bunga Wijaya Kusuma.
Baca SelengkapnyaAngka 7 dikenal memiliki makna khusus dalam berbagai budaya di seluruh dunia. Berikut fakta tentang angka 7 yang menarik untuk disimak
Baca SelengkapnyaKejatuhan cicak di pundak dikaitkan dengan mitos keberuntungan.
Baca SelengkapnyaMitos perkutut berkembang di masyarakat. Ini penjelasannya.
Baca SelengkapnyaKejatuhan cicak merupakan fenomena atau peristiwa yang sering kali diinterpretasikan dalam konteks mitos atau kepercayaan rakyat di berbagai budaya.
Baca SelengkapnyaDi balik pesonanya, bunga kenanga juga memiliki makna dan arti spiritual yang dalam.
Baca SelengkapnyaElemen grafis dalam logo mengandung harapan negara akan terus berkembang mengikuti zaman.
Baca SelengkapnyaMeskipun tidak didukung oleh bukti ilmiah, namun banyak orang masih mempercayainya dan berusaha untuk mencari tahu apa sebab dari kedutan tersebut.
Baca Selengkapnya