Bisnis lingerie sedang naik daun?
Merdeka.com - Apakah Anda sedang bingung ingin menekuni bidang apa untuk berwirausaha? Banyak orang bilang bisnis lingerie di Indonesia cukup menjanjikan. Kenapa?
Menurut Sigit Sugianto, pemilik website pasang iklan baris gratis Cekiklan.com dan online shop Plazakota.com, bisnis lingerie sangat menguntungkan dilakukan di Indonesia sebab tidak banyak orang yang memilih untuk membeli lingerie secara offline.
"Online shop saya bermula dari keinginan sebagai seorang programmer web untuk memiliki suatu website sendiri, akhirnya setelah diskusi dengan istri maka kami meluncurkan website pasang iklan baris gratis, Cekiklan.com (pada bulan Desember 2012. Dalam perkembangannya kita berusaha melebarkan sayap di website tersebut, maka terpikirlah online shop. Setelah kita analisa cukup lama, maka kita memutuskan untuk menjual lingerie, karena pasarnya menjanjikan, karena banyak orang yang masih malu-malu untuk beli lingerie secara offline", jelas Sigit.
-
Kenapa bisnis online shop berkembang pesat? Melansir laman CIMB Niaga, usaha online shop kian menjamur di berbagai wilayah usai pandemi covid-19. Tidak hanya barang yang diperlukan saja, bahkan kebutuhan sehari-hari, seperti obat, frozen food, dan sayur, sudah dibeli secara online.
-
Kenapa bisnis online menjadi pilihan yang tepat? Dengan penjualan ritel online yang diperkirakan akan terus mengalami peningkatan, maka ini adalah saat yang tepat bagi Anda untuk memulai bisnis online.
-
Di mana bisnis online menjangkau pasar? Dengan bisnis online, Anda dapat memperluas jangkauan pasar secara signifikan dengan menargetkan pelanggan di seluruh dunia, mengingat bisnis online tidak pernah terbatas oleh geografi.
-
Apa yang harus dilakukan ketika bisnis berkembang? Ketika bisnis mulai berkembang, sudah sepatutnya Anda melibatkan atau merekrut orang lain untuk menangani hal-hal teknis atau operasional. Tugas Anda setelah merekrut orang yaitu meluangkan waktu untuk merumuskan bagaimana bisnis bisa menjadi lebih besar.
-
Kenapa Lazada mendorong perempuan memulai bisnis online? 'Hari Perempuan Internasional bagi Lazada adalah momen untuk mengingatkan kami bahwa di balik kekuatan sebuah platform eCommerce, ada banyak sekali penjual perempuan yang berdaya dan berkarya untuk konsumen,'Ia melanjutkan, 'Walau biasanya memiliki banyak peran dan tanggung jawab, penjual perempuan di Lazada tetap menunjukkan semangat dan kegigihan dalam meraih kesuksesan. Sebagai platform eCommerce yang inklusif, kami senantiasa mendorong para perempuan Indonesia untuk berani mendobrak setiap stereotip kewirausahaan dan industri bisnis yang nyatanya dapat digeluti oleh perempuan.'
-
Apa keuntungan utama bisnis online? Memulai bisnis online merupakan ide baik yang dapat dicoba di era digital seperti saat ini. Bagi Anda yang mungkin masih merasa ragu untuk memulainya, berikut merupakan beberapa manfaat yang akan Anda dapatkan: 1. Biaya Lebih Rendah Bisnis online memerlukan modal awal yang lebih sedikit dibandingkan bisnis tradisional karena Anda tidak perlu mengeluarkan budget untuk menyewa toko, utilitas, dan biaya inventaris.
Produk lingerie sendiri biasanya adalah produk impor yang memiliki kualitas baik. "Produk saya impor dari China. Kita browsing-browsing saja di internet cari supplier Cina yang jual dengan harga ok dan terpercaya", tambah lelaki yang lahir 31 tahun yang lalu ini.
Berjualan lingerie juga tidak memerlukan banyak modal. Ketika ditanyai merdeka.com (10/1) mengenai modalnya memulai PlazaKota.com, ini jawaban Sigit, "10 Jutaan sih cukup ya, karena cuma modal barang, nggak perlu modal bikin software, karena saya sendiri developernya"
Dari sisi penghasilan, bisnis lingerie juga memberikan hasil yang cukup memuaskan. Menurut Sigit, online shop yang dikelolanya sanggup melayani kurang lebih 150 orderan dalam bulan bahkan ketika toko ini baru berumur sebulan. "Berhubung masih 1 bulan, so far paling banyak sehari pernah dapat 5 orderan. Produk lingerie kami berkualitas bagus dan banyak customer puas. Kami satu-satunya di Indonesia yg jual merk Manmu Allure, saya sudah cari di website-website lain tidak ada. Saya cukup puas dengan hasilnya selama ini", jelas Sigit.
(mdk/kad)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Lesunya industri tekstil turut berimplikasi pada PHK karyawan di sejumlah perusahaan konfeksi. Namun, Sinergi ADV mampu bertahan.
Baca Selengkapnyabagi konsumen Indonesia, belanja menjelang Idulfitri merupakan puncak musim belanja.
Baca SelengkapnyaPembukaan Little Bangkok perlahan menggairahkan kembali aktivitas bisnis dan perdagangan di Pasar Tanah Abang,
Baca SelengkapnyaCosmobeauté Indonesia merambah sektor baru dalam industri kecantikan dengan kehadiran perusahaan yang fokus pada produk perawatan kulit.
Baca SelengkapnyaAwalnya, Bella merupakan seorang pekerja biasa, kemudian terbesit di hatinya ingin mendapatkan penghasilan tambahan.
Baca SelengkapnyaShopee bersama Didiet Maulana bagikan Cerita Batik Masa Kini dan ajak masyarakat lestarikan batik.
Baca SelengkapnyaKelangkaan benang sudah berlangsung selama tiga pekan terakhir.
Baca SelengkapnyaBerdasarkan data dari Asosiasi Franchise Indonesia (AFI), industri ini mencatatkan pertumbuhan rata-rata sebesar 10-15% per tahun sejak 2019.
Baca SelengkapnyaSetiap tahun, Dini memberangkatkan satu karyawannya pergi umroh.
Baca SelengkapnyaIndustri manufaktur di dalam negeri saat ini mengalami geliat pertumbuhan.
Baca SelengkapnyaBisnis digital marketing cocok untuk dijalankan, di mana bisnis ini menawarkan jasa pembuatan konten untuk melakukan kampanye.
Baca SelengkapnyaKata-kata lucu laundry untuk promosi bisa membantu menciptakan citra positif dan berbeda dari kompetitor.
Baca Selengkapnya