Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Destinasi digital Pasar Kampoeng Kopat siap meluncur di Banyuwangi

Destinasi digital Pasar Kampoeng Kopat siap meluncur di Banyuwangi Pesona Indonesia. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Gebrakan dilakukan Generasi Pesona Indonesia (GenPI) Banyuwangi. Komunitas ini menghadirkan destinasi digital baru. Namanya Kampoeng Kopat. Destinasi digital ini rencananya dirilis 19-20 Oktober 2018, mulai pukul 19.00 WIB. Lokasinya di Boyolangu, Giri, Banyuwangi.

Dijelaskan Koordinator Offline dan Bendahara Genpi Banyuwangi Dedy Wahyu Hernanda mengatakan, konsep terbaik disiapkan.

"Konsep terbaik akan diberikan oleh Pasar Kampoeng Kopat. Kuliner terbaik Lebaran bisa dinikmati setiap saat. Kami berharap kehadiran pasar ini makin menguatkan warna pariwisata Indonesia. Kami optimistis pasar ini akan berkembang. Kami ini memiliki banyak potensi yang bisa dikembangkan," ungkap Dedy, Kamis (11/10).

Kampoeng Kopat merupakan kepanjangan dari 'Kumpul Teko Punjer Papat'. Lahirnya pasar ini pun unik. Berawal dari kegelisahan GenPI Banyuwangi pasca event Banyuwangi Ethno Carnival (BEC). Sebab, BEC mengambil tema Puter Kayun yang menjadi kekayaan dan kearifan lokal masyarakat Boyolangu.

"BEC waktu itu mengangkat Puter Kayun. Setelah BEC selesai praktis tidak ada lagi kegiatan. Kami merasa terpanggil untuk hadirkan sesuatu yang berbeda. Jadilah kami sosialisasikan rencana pasar ini kepada masyarakat. Dan, masyarakat ternyata sangat antusias," terangnya.

Pasar ini dikembangkan secara swadaya masyarakat Boyolangu. Sebab, harapannya destinasi ini jadi motor ekonomi terbaik masyarakat. Pasar Kampoeng Kopat juga diarahkan sebagai media berekspresi generasi milenial di Boyolangu. Dedy lalu mengatakan, masyarakat Boyolangu memiliki kreativitas dan produktivitas tinggi.

"Pokoknya hadir di acara launching. Sebab, hiburan dengan napas religi seperti Hadrah akan disajikan. Pasar Kampoeng Kopat ini bentuk pemberdayaan masyarakat yang ideal. Bagus secara ekonomi juga ideal kreativitas anak mudanya. Anak muda Boyolangu yang memiliki daya seni tinggi ini bisa tampil di sini," tuturnya.

Setelah diaktivasi nanti, pasar zaman now ini akan beroperasi setiap Sabtu malam. Rencananya pasar dibuka setelah Maghrib hingga pukul 21.00 WIB. Ada beragam fasilitas yang disiapkan. Ada spot foto yang instagramable, termasuk beragam asesoris lainnya. Dedy menambahkan, Pasar Kampoeng Kopat menjadi destinasi terbaik melewati akhir pekan.

"Setelah dilaunching, pasar ini buka setiap malam Minggu. Kami sengaja memilih waktu itu. Sebab, kami ingin memberikan alternatif tempat bersantai terbaik. Suasana pasar ini masih sangat alami dan udara di sini sangat sejuk. Nantinya ada beragam fasilitas tambahan yang akan kami bangun," lanjut Dedy.

Sesuai dengan temanya, pasar ini akan menyajikan kuliner dengan bahan utama ketupat dan sejenisnya. Contohnya, Rujak Cingur dan Rujak Soto dengan bahan utama ketupat.

"Secara prinsip, kuliner yang akan disajikan sangat banyak. Jadi tidak perlu menunggu Lebaran untuk bisa menikmati ketupat. Setiap akhir pekan bisa menikmati ketupat khas Pasar Kampoeng Kopat," tegas Dedy.

Kehadiran Pasar Kampoeng Kopat disambut hangat Menteri Pariwisata Arief Yahya. Menteri yang sukses membawa Kemenpar No. 1 dan terpilih sebagai #TheBestMinistryOfTourism2018 se-Asia Pasifik di Bangkok ini menerangkan, destinasi digital solusi terbaik pengembangan daerah.

"Kami tentu gembira dengan kehadiran Pasar Kampoeng Kopat ini. Destinasi ini menjadi pilihan terbaik bagi pariwisata Banyuwangi. Pasar ini menjadi treatment terbaik untuk mengembangkan ekonomi bagi masyarakatnya. Kreativitas lain dari warga juga bisa ditampilkan di sana. Jadi, selamat datang Pasar Kampoeng Kopat," tutupnya. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kampung Seni Borobudur Bakal Diresmikan Jokowi Bulan Depan, Intip Sejumlah Fasilitasnya
Kampung Seni Borobudur Bakal Diresmikan Jokowi Bulan Depan, Intip Sejumlah Fasilitasnya

Kampung Seni Kujon merupakan proyek strategis nasional yang tengah dikerjakan BUMN konstruksi ini untuk mendukung destinasi super prioritas di Borobudur.

Baca Selengkapnya
Angkat Kopi Rakyat, Banyuwangi Gelar Festival Kopi Kalibaru
Angkat Kopi Rakyat, Banyuwangi Gelar Festival Kopi Kalibaru

Produksi kopi rakyat di Banyuwangi bisa mencapai 10.600 ton per tahun.

Baca Selengkapnya
Kepala Disporapar Paser Buka Bimtek Promosi dan Pemasaran Digitalisasi Pariwisata di Bandung
Kepala Disporapar Paser Buka Bimtek Promosi dan Pemasaran Digitalisasi Pariwisata di Bandung

Langkah ini mencerminkan komitmen mereka untuk memadukan keunggulan akademik Poltekpar NHI Bandung dengan potensi luar biasa Kabupaten Paser.

Baca Selengkapnya
Penuh Tradisi, Cara Desa Adat Kemiren Banyuwangi Rayakan Hari Jadi
Penuh Tradisi, Cara Desa Adat Kemiren Banyuwangi Rayakan Hari Jadi

Memperingati Hari Jadi ke-167 Desa Kemiren, warga setempat merayakannya dengan menggelar beragam atraksi yang kental budaya Osing.

Baca Selengkapnya
BI Bali Gelar Baligivation 2024, Akselerasi Digitalisasi dan Perlindungan Konsumen
BI Bali Gelar Baligivation 2024, Akselerasi Digitalisasi dan Perlindungan Konsumen

BI Bali terus mendorong akselerasi ekosistem ekonomi keuangan digital.

Baca Selengkapnya
Proyek IKN Nusantara Dipamerkan di Mal Kota Kasablanka, Buat Apa?
Proyek IKN Nusantara Dipamerkan di Mal Kota Kasablanka, Buat Apa?

Festival Nusantara 2024 sengaja digelar di mal agar lebih dekat menjangkau masyarakat.

Baca Selengkapnya
Banyuwangi Raih Procurement Award 2024
Banyuwangi Raih Procurement Award 2024

Banyuwangi meraih penghargaan terkait pengadaan barang dan jasa pemerintahan.

Baca Selengkapnya
Keseruan Pesta Rakyat Kopi Gombengsari di Banyuwangi
Keseruan Pesta Rakyat Kopi Gombengsari di Banyuwangi

Berbagai keseruan dunia perkopian dihadirkan dalam Pesta Rakyat Kopi Gombengsari, 8-13 Agustus 2023

Baca Selengkapnya
Revitalisasi Pasar Banyuwangi, Bupati Ipuk Gelar Tasyakuran Bersama Ratusan Pedagang
Revitalisasi Pasar Banyuwangi, Bupati Ipuk Gelar Tasyakuran Bersama Ratusan Pedagang

Para pedagang dan seluruh PKL Pasar bersepakat untuk segera melakukan relokasi Pasar Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Smart Kampung Banyuwangi Dipresentasikan di Forum Smart City Asean di Laos
Smart Kampung Banyuwangi Dipresentasikan di Forum Smart City Asean di Laos

ASEAN Smart City Network (ASCN), dihadiri delegasi 10 negara anggota ASEAN, di Luang Prabang, Laos.

Baca Selengkapnya
Diaspora Banyuwangi Berkumpul, Siap Pasarkan Wisata Blambangan ke Pentas Dunia
Diaspora Banyuwangi Berkumpul, Siap Pasarkan Wisata Blambangan ke Pentas Dunia

Acara dibalut dengan pentas budaya khas Bumi Blambangan itu melahirkan spirit memajukan daerah kelahiran..

Baca Selengkapnya
Matangkan Skill Bisnis Start Up Anak Muda dengan Jagoan Digital Banyuwangi
Matangkan Skill Bisnis Start Up Anak Muda dengan Jagoan Digital Banyuwangi

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani ikut menyaksikan secara langsung presentasi dari para tim peserta.

Baca Selengkapnya