Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Festival Pesona Raja Ampat 2018 bakal beri pengalaman tak terlupakan

Festival Pesona Raja Ampat 2018 bakal beri pengalaman tak terlupakan Raja Ampat. ©2016 merdeka.com/juven

Merdeka.com - Festival Pesona Raja Ampat kembali hadir 18-21 Oktober 2018. Event ini sangat ditunggu-tunggu traveler. Acaranya dipusatkan di Waisai, ibu kota Kabupaten Raja Ampat di Pulau Waigeo, Papua Barat. Pengalaman tak terlupakan akan didapat dari sini.

Dijelaskan Menteri Pariwisata Arief Yahya, keindahan menakjubkan dari Kepulauan Raja Ampat adalah daya tarik utamanya.

"Tapi, Anda juga akan dibawa ke tempat snorkeling dan diving di seluruh pulau. Asal tahu saja, Raja Ampat mendapat gelar tempat Snorkeling dan Diving Terbaik Dunia oleh CNN Travel. Inilah surganya para penyelam dan snorkeling," ujar menteri yang memimpin Kementerian Pariwisata Terbaik 2018 di Asia Pasifik, Jumat (5/10).

Festival ini menawarkan banyak kesempatan untuk eksplorasi laut Raja Ampat. Di sini Anda akan menjumpai paus, lumba-lumba, dugong, kura-kura dan banyak lagi. Raja Ampat juga menjadi jantung segitiga karang dunia.

"Dijamin Anda akan mendapatkan pengalaman yang benar-benar tak terlupakan di Festival Pesona Raja Ampat. Ayo berwisata ke Raja Ampat," cetus Menpar Arief Yahya.

Atraksinya oke. Ada pertunjukkan seni dan budaya tradisional. Kemudian ada parade perahu tradisional yang dihias dan beach clean. Selain itu ada pesta rakyat dan bazar bersama ribuan warga lokal.

Aneka lomba juga banyak. Mulai kompetisi underwater photo, lomba foto jurnalistik, lomba memasak makanan laut, lomba menari, dan kontes seni.

Kepala Dinas Pariwisata Raja Ampat, Yusdi N Lamatenggo mengatakan, festival ini didukung oleh Pemerintah Provinsi Papua Barat dan Kementerian Pariwisata. Tujuannya, untuk terus mengenalkan keajaiban laut yang murni dan keindahan budaya Raja Ampat ke seluruh dunia.

"Festival ini diharapkan dapat menjadi ajang promosi pesona Raja Ampat. Selain itu juga dapat memajukan perekonomian daerah," ujar Yusdi.

Ia optimis dengan event tahunan tersebut akan mampu menarik kunjungan wisatawan. Baik mancanegara maupun domestik. Selain itu, acara ini akan menjadi tempat tampilnya kreativitas masyarakat Raja Ampat.

Untuk sampai ke Raja Ampat Anda harus terlebih dahulu mengambil penerbangan dari Jakarta atau Makassar ke Sorong. Ada pesawat kecil untuk membawa Anda ke Waisai, ibu kota Kabupaten Raja Ampat.

Atau Anda bisa naik kapal feri dari pelabuhan Sorong ke pulau-pulau. Lokasinya bisa ditempuh dalam waktu 3 jam jika naik speedboat dari Kota Sorong.

"Bila ingin dapat pemandangan menarik, sebaiknya naik kapal. Lumba-lumba bisa dilihat setiap hari. Terutama saat perjalanan dari Sorong ke Raja Ampat. Wisatawan bisa melihat lumba-lumba di perairan lepas," ungkapnya.

Jika Anda beranggapan hotel di Raja Ampat itu mahal, homestay bisa menjadi opsi lain. Sebab homestay di Raja Ampat rata-rata menawarkan rate di bawah Rp 500 ribu. Beberapa homestay yang direkomendasikan TripAdvisor di antaranya Kordiris Homestay, Yenkoranu Homestay, dan Mambetron Homestay.

"Menginap di homestay tak hanya murah, tapi ada banyak kegiatan seru yang dapat Anda lakukan di sekitar penginapannya. Selain diving dan snorkeling, Anda juga bisa bird watching atau kegiatan melihat burung cendrawasih dari dekat," pungkas Yusdi (mdk/hrs)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengingat Kembali Jejak Jokowi di Puncak Raja Ampat
Mengingat Kembali Jejak Jokowi di Puncak Raja Ampat

Jokowi melihat kuasa Tuhan yang menciptakan 'surga kecil' untuk Papua.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Indahnya Surga Bawah Laut Raja Ampat, Destinasi Diving Terbaik di Dunia
FOTO: Penampakan Indahnya Surga Bawah Laut Raja Ampat, Destinasi Diving Terbaik di Dunia

Tak hanya gugusan pulau berpadu laut biru yang memesona, Raja Ampat juga memiliki surga bawah laut yang luar biasa indah. Simak fotonya!

Baca Selengkapnya
Surga Kecil di Papua
Surga Kecil di Papua

Surga Kecil ini merupakan julukan bagi Raja Ampat, Papua.

Baca Selengkapnya
5 Wisata Papua Populer, Sajikan Alam Elok dan Memukau
5 Wisata Papua Populer, Sajikan Alam Elok dan Memukau

Tanah Papua menjasi dalah satu surga alam di Indonesia

Baca Selengkapnya
7 Tempat Wisata di Indonesia yang Indah dan Memesona, Wajib Dikunjungi
7 Tempat Wisata di Indonesia yang Indah dan Memesona, Wajib Dikunjungi

Indonesia memikat dunia dengan keindahan alamnya yang luar biasa.

Baca Selengkapnya
5 Fakta Unik dari Raja Ampat, Destinasi Wisata Favorit dengan Terumbu Karang Terlengkap di Dunia
5 Fakta Unik dari Raja Ampat, Destinasi Wisata Favorit dengan Terumbu Karang Terlengkap di Dunia

Ragam fakta menarik seputar Raja Ampat, pastikan kamu tahu ya.

Baca Selengkapnya
‘Surga’ Kecil di Labuan Bajo, Bikin Negara Lain Terpukau dan Ekonomi Lokal Meningkat
‘Surga’ Kecil di Labuan Bajo, Bikin Negara Lain Terpukau dan Ekonomi Lokal Meningkat

Bukan hanya bikin kagum para pemimpin negara lain, keindahan Labuan Bajo pun juga mampu mengangkat perekonomian lokal di sana.

Baca Selengkapnya
Pulau Kiluan, Wisata Bahari di Lampung Suguhkan Hamparan Pasir Putih yang Memesona
Pulau Kiluan, Wisata Bahari di Lampung Suguhkan Hamparan Pasir Putih yang Memesona

Eksotisme pemandangan Pantai Kiluan ini menyimpan sensasi tersendiri bagi para pengunjungnya.

Baca Selengkapnya
Disebut sebagai Mini Raja Ampat, Intip Pesona Ulu Kasok di Kabupaten Kampar Riau
Disebut sebagai Mini Raja Ampat, Intip Pesona Ulu Kasok di Kabupaten Kampar Riau

Sebuah desa wisata populer yang berada di Riau ini menjadi destinasi impian para wisatawan khususnya pecinta alam dan hobi berpetualang.

Baca Selengkapnya
Janji Ganjar Pranowo Buat Raja Ampat Mendunia
Janji Ganjar Pranowo Buat Raja Ampat Mendunia

Ganjar bekomitmen untuk menjadikan Raja Ampat dikenal dunia.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi Karya: INSA Yacht Festival 2024 Momentum Promosikan Potensi Alam Laut Indonesia
Menhub Budi Karya: INSA Yacht Festival 2024 Momentum Promosikan Potensi Alam Laut Indonesia

Menhub Budi menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan pelaku industri untuk mendorong pertumbuhan wisata bahari di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Eksplorasi ke Pulau Rubiah, Surga Wisata di Provinsi Aceh yang Pernah Jadi Pusat Karantina Jemaah Haji
Eksplorasi ke Pulau Rubiah, Surga Wisata di Provinsi Aceh yang Pernah Jadi Pusat Karantina Jemaah Haji

Surga kecil yang berada di ujung Barat ini menyimpan kekayaan alam bawah laut yang begitu indah.

Baca Selengkapnya