Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kegiatan dan penawaran spesial Natal 2013 dari kota Melbourne

Kegiatan dan penawaran spesial Natal 2013 dari kota Melbourne Dekorasi menakjubkan di Townhall Melbourne, yang kerap kali mengundang pengunjung untuk berdatangan. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Berikut adalah jadwal dari berbagai kegiatan perayaan menyambut Hari Natal di kota Melbourne, Australia, yang sayang jika Anda lewatkan.

City of Melbourne 2013 Christmas Festival Di mana : Christmas Square (di tengah kota) dan lokasi-lokasi lainnya di sekitar tengah kota Melbourne dan daerah pemukimanKapan : Jumat 29 November 2013 (acara pembukaan resmi) – Kamis 2 Januari 2014

Festival Paling Menarik

2013 City of Melbourne Christmas Festival launch Jumat 29 November pukul 7:30 malam sampai pukul 9 malamNatal secara resmi sudah sampai di Melbourne ketika City Square berubah menjadi Christmas Square dan lampu-lampu di pohon Natal setinggi 9,2 meter dinyalakan untuk pertama kalinya. Jadilah salah satu yang pertama untuk menikmati pohon dan juga dekorasi Natal kami. Untuk mengakhiri malam Anda, Town Hall telah ditransformasi untuk penayangan perdana pertunjukan proyeksi Melbourne kami yang unik dan menakjubkan.

Pohon Natal setinggi 9.2m untuk perayaan Natal di Kota Melbourne

Santa di Christmas Square Sabtu 30 November sampai dengan Kamis 24 DesemberPara anak-anak diundang untuk bertemu dengan Santa dan memberitahunya tentang apa yang mereka inginkan untuk Natal ini, setiap hari di bulan Desember antara pukul 10 pagi sampai tengah hari dan 1 siang sampai 3 sore. Pastikan untuk membawa kamera untuk aktivitas cuma-cuma ini.

Dekorasi dan proyeksi lampu-lampu Melbourne Town Hall29 November sampai dengan 25 Desember

Di siang hari, Town Hall dibungkus dengan bungkus kado dan dijaga oleh para prajurit mainan setinggi 3 meter. Pada malam hari, tempat bersejarah tersebut menjadi latar belakang untuk proyeksi permainan lampu-lampu dengan suasana yang meriah. Hal ini diadakan setiap 10 menit dari mulai sore hari sampai pukul 11 malam.

Kotak Pos Santa – Dipersembahkan oleh Pos Melbourne dan Australia11 November sampai dengan 16 Desember, di Christmas Square Masukkan keinginan natal anda dalam Kotak Pos Santa, yang mengirim surat langsung ke Santa. Sertakan juga alamat anda dan dapatkan balasan langsung dari Santa sendiri. Temukan Kotak Pos Santa di ujung Jalan Swanston dan Jalan Collins mulai dari hari Senin 11 November. Adegan Kelahiran yang penuh berkahRabu, 4 Desember pukul 10:30 pagiAnda diundang untuk menjadi saksi dari pemberkatan kristiani dari Adegan kelahiran dan mendengarkan lagu-lagu natal tradisional di Christmas Square.

Berpetualang di petualangan Natal di seluruh penjuru kota29 November sampai 3 Januari (tanggal berbeda-beda) Alami keajaiban yang meriah seiring dengan transformasi kota Melbourne dengan adanya dekorasi-dekorasi di tempat-tempat yang tidak diduga, mulai dari gang-gang kecil hingga jalanan protokol yang ternama. Nikmati istirahat di sepanjang jalan sambil menikmati kafe-kafe terkenal, restoran dan bar Melbourne.

Saksikan Jingle Bells di Bourke Street di mana pusat area perbelanjaan Melbourne tersebut ikut merayakan musim Natal. Bawa daftar belanja Natal Anda dan Anda dapat berbelanja kado Natal di sepanjang jalan.

Cobalah berjalan kaki di sepanjang area Southbank dan berhenti untuk momen romantis di bawah mistletoe ketika jembatan penyeberangan Southbank berubah menjadi Mistletoe Kissing Bridge.

Kunjungi Queen Victoria Market Christmas Hub untuk bertemu dengan Santa, mencari kurcaci rahasia dan ikut berpartisipasi di acara anak-anak dengan gratis.

Kunjungi Gingerbread Village oleh EPICURE di Town Hall, yang dibuat oleh para koki handal EPICURE, Desember 1-24, Town Hall, di sudut jalan Little Collins dan Swanston Street Melbourne.

Nikmati makan malam di area kuliner Melbourne yang ikonik termasuk Chinatown dan Lygon Street, di mana jalanan tersebut menjadi hidup dengan perayaan Natal.

Kunjungi Docklands, Kensington dan North Melbourne untuk menyaksikan berbagai variasi dari dekorasi Natal yang menakjubkan dan ikut berpartisipasi dalam semangat Natal di mana seluruh kota tenggelam dalam suara dan suasana musim Natal. Selamat Natal Melbourne! (mdk/mzh)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Kota Terbaik di Indonesia untuk Habiskan Libur Natal
5 Kota Terbaik di Indonesia untuk Habiskan Libur Natal

Momen Natal dan Tahun Baru dimanfaatkan masyarakat untuk berlibur.

Baca Selengkapnya
Daftar Lengkap Acara Tahun Baru Digelar BUMN INJourney, dari Mandalika Hingga Borobudur dan Prambanan
Daftar Lengkap Acara Tahun Baru Digelar BUMN INJourney, dari Mandalika Hingga Borobudur dan Prambanan

Pada Nataru 2023/2024, anggota InJourney Group telah mempersiapkan sejumlah event dan beragam promo untuk menarik lebih banyak wisatawan.

Baca Selengkapnya
Selalu Hadir Tiap Tahun, Ini Keuntungan yang Bikin Momen 12.12 Selalu Dinanti Banyak Orang!
Selalu Hadir Tiap Tahun, Ini Keuntungan yang Bikin Momen 12.12 Selalu Dinanti Banyak Orang!

Walau selalu hadir tiap tahun, nyatanya antusiasme menanti momen 12.12 ini tak pernah surut.

Baca Selengkapnya
Promo Tempat Wisata di Sekitar Jakarta Cocok untuk Libur Akhir Tahun, Mulai dari Ancol hingga TMII
Promo Tempat Wisata di Sekitar Jakarta Cocok untuk Libur Akhir Tahun, Mulai dari Ancol hingga TMII

Saat ini, beberapa tempat wisata memberikan promo menarik untuk dilunjungi. Berikut beberapa opsi promo menarik yang sayang untuk dilewatkan!

Baca Selengkapnya
Kelap-Kelip Monas Week di Penghujung Tahun 2023
Kelap-Kelip Monas Week di Penghujung Tahun 2023

Monas Week kembali dengan penuh antusiasme, menggoda setiap jiwa yang merindukan kegembiraan.

Baca Selengkapnya
Ini Jadwal dan Lokasi Christmas Carol Jakarta 2024
Ini Jadwal dan Lokasi Christmas Carol Jakarta 2024

Christmas Carol tahun ini berlangsung di sejumlah titik di wilayah Jakarta.

Baca Selengkapnya
Jadwal Libur dan Cuti Bersama Bulan Desember 2024, Siapkan Dana Untuk Healing
Jadwal Libur dan Cuti Bersama Bulan Desember 2024, Siapkan Dana Untuk Healing

Pada bulan Desember 2024, pemerintah telah mengeluarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) Tiga Menteri yang menetapkan jadwal libur nasional dan cuti bersama.

Baca Selengkapnya
Ini 5 Lokasi Christmas Carol untuk Meriahkan Natal 2023 di Jakarta
Ini 5 Lokasi Christmas Carol untuk Meriahkan Natal 2023 di Jakarta

Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar acara Christmas Carol atau Kidung Natal untuk menyambut hari raya Natal 2023.

Baca Selengkapnya
Ucapan Selamat Natal 2023 dengan Bahasa Inggris dan Artinya
Ucapan Selamat Natal 2023 dengan Bahasa Inggris dan Artinya

Kumpulan ucapan selamat Natal menggunakan bahasa Inggris lengkap dengan artinya.

Baca Selengkapnya
“Noel Season: Unwrap The Joy” Sambut Natal dan Tahun Baru di Central Park dan Neo Soho Mall
“Noel Season: Unwrap The Joy” Sambut Natal dan Tahun Baru di Central Park dan Neo Soho Mall

Menyambut bulan Desember, Central Park dan Neo Soho Mall hadirkan perayaan bertajuk “Noel Season: Unwrap The Joy”.

Baca Selengkapnya
50 Kata-Kata Ucapan Selamat Natal 2023 untuk Teman dan Kerabat Dekat
50 Kata-Kata Ucapan Selamat Natal 2023 untuk Teman dan Kerabat Dekat

Natal merupakan perayaan hari besar bagi umat kristiani yang dirayakan setiap tanggal 25 Desember.

Baca Selengkapnya
Ini Makna Tema
Ini Makna Tema "Marilah Sekarang Kita Pergi ke Betlehem" yang Diangkat dalam Perayaan Natal Nasional 2024

Tema itu mengajak umat Kristiani untuk terus semangat, punya pengharapan baru yang lebih baik, dan hidup dengan kesederhanaan.

Baca Selengkapnya