Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rekomendasi Menu Sahur Praktis buat Anak Kos di Depok, Tinggal Pre Order Saja

Rekomendasi Menu Sahur Praktis buat Anak Kos di Depok, Tinggal Pre Order Saja Rekomendasi Menu Sahur Praktis buat Anak Kos di Depok. ©Shutterstock

Merdeka.com - Salah satu tantangan yang dihadapi saat bulan puasa tiba adalah bangun sahur. Terlebih buat anak kos yang harus menyiapkan segala sesuatunya sendirian. Tapi, jangan skip waktu sahur karena inilah saat tubuh mendapatkan asupan nutrisi yang nantinya akan menjadi sumber energi saat menjalani aktivitas seharian.

Tanpa perlu repot memasak, berbagai menu berikut ini bisa jadi hidangan sahur lezat buat yang ada di Depok dan sekitarnya. Tinggal pre order saja lewat ManisdanSedap.com, lho!

Ayam Ungkep Bumbu Kuning

005 wuri©theschneebesen

Ayam goreng jadi salah satu pilihan menu sahur lezat buat anak kos. Makin menyenangkan lagi kalau nggak perlu repot dalam cara penyajiannya. Nah, kamu bisa menyiapkan Ayam Ungkep Bumbu Kuning dari theschneebesen yang praktis banget karena hanya tinggal digoreng saja.

Menu ayam ungkep yang satu ini diolah dari daging ayam berkualitas dengan resep tradisional yang menghadirkan cita rasa otentik. Hadir dalam sajian ungkep yang siap digoreng, bisa jadi stok menu sahur yang bebas repot tapi tetap lezat. Mau coba sekarang?

Paru Sambal Hijau

005 wuri©dapurainda

Kangen dengan berbagai kreasi paru yang diolah ala masakan rumahan? Menunggu pulang kampung mungkin masih terlalu lama. Saatnya obati dulu kerinduanmu dengan sajian Paru Sambal Hijau yang jadi salah satu menu andalan dari dapurainda.

Begitu mencicipi masakan yang satu ini, siapkan diri buat dimanjakan dengan kelezatan paru yang dibalur sambal hijau. Cita rasa otentik yang nendang banget pastinya bakal disukai. Menu praktis ini juga bisa jadi stok makanan di tempat kos selama bulan Ramadan.

Kering Kentang Teri Kacang Padang

005 wuri©dapur_azkadina

Buat yang lebih suka dengan menu sahur sederhana agar lebih mudah dicerna saat mata masih mengantuk, menyiapkan stok makanan kering bisa jadi pilihan. Misalnya saja Kering Kentang Teri Kacang Padang dari dapur_azkadina yang bisa menjadi alternatif lauk saat sahur. Simpel, tapi tetap lezat.

Dibuat dari bahan-bahan berkualitas dengan resep khas menciptakan cita rasa yang istimewa. Hidangan ini bisa menjadi pelengkap untuk membuat menu sahur makin meriah. Tapi, tetap lezat juga kok jika dimakan langsung bersama nasi hangat. Kamu lebih suka yang mana nih?

Rendang Kentang

005 wuri©Rendang Makcik Roza

Kangen nikmatnya rendang yang selalu berhasil menggoyang lidah? Sayangnya, rendang daging menjadi menu yang terlalu mewah buat anak kos, terutama di tanggal-tanggal tertentu. Tapi, bukan berarti kamu nggak bisa merasakan kenikmatan bumbu rendang yang istimewa. Coba pre order Rendang Kentang, yuk!

Salah satu menu andalan dari Rendang Makcik Roza ini adalah kentang yang diolah dengan bumbu rendang. Menghadirkan kelezatan rasa yang otentik, bisa bikin momen sahur makin menyenangkan lho! Pastinya makin semangat juga menjalani ibadah puasa sepanjang hari.

Wah, ternyata ada banyak rekomendasi menu sahur lezat buat anak kos yang ada di Depok dan sekitarnya. Sudah siap menyiapkan stok makanan untuk Ramadan nanti? Langsung saja pre order di ManisdanSedap.com, yuk! Platform yang satu ini hadir untuk memanjakan lidah pada pecinta kuliner, nggak hanya buat yang di Depok saja, tapi di berbagai kota yang ada di Indonesia.

ManisdanSedap.com merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com. Platform ini hadir untuk mendukung para seller kuliner lokal, karena berperan sebagai ‘etalase’ online dari produk yang dijual. Dibekali juga dengan tombol pembelian yang bisa diklik langsung untuk menghubungkanmu ke nomor WhatsApp seller. Transaksi dilakukan di luar platform, jadi lebih praktis dan bebas ribet ya!

(mdk/wri)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
7 Menu Praktis untuk Anak Kost, Bikin Kenyang dan Mudah Dibuat
7 Menu Praktis untuk Anak Kost, Bikin Kenyang dan Mudah Dibuat

Praktikkan resep-resep sederhana ini yang akan menambah kenikmatan santap harian Anda di kost.

Baca Selengkapnya
8 Menu Sehat untuk Tumbuh Kembang Otak  dan Kecerdasan Si Kecil
8 Menu Sehat untuk Tumbuh Kembang Otak dan Kecerdasan Si Kecil

Makanan untuk bayi sejak usia 6 bulan bukan sekadar pemenuhan kebutuhan gizi harian, melainkan juga kunci utama dalam mendukung perkembangan otak.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
7 Menu Khas Lebaran yang Wajib Ada, Ini Aneka Resepnya
7 Menu Khas Lebaran yang Wajib Ada, Ini Aneka Resepnya

Tak lengkap merayakan lebaran Idul Fitri tanpa hidangan-hidangan berikut ini.

Baca Selengkapnya
Resep Seblak Sederhana ala Rumahan, Pedas dan Nikmat
Resep Seblak Sederhana ala Rumahan, Pedas dan Nikmat

Seblak, kuliner lezat khas Sunda ini sangat populer terutama di kalangan anak muda.

Baca Selengkapnya
8 Resep Lauk Kering Tahan Lama, Cocok untuk Stok Makan Sahur
8 Resep Lauk Kering Tahan Lama, Cocok untuk Stok Makan Sahur

Persiapkan menu sahur Anda dengan aneka lauk kering tahan lama yang lezat.

Baca Selengkapnya
Resep Menu Sahur Praktis, Enak dan Anti Ribet
Resep Menu Sahur Praktis, Enak dan Anti Ribet

Dengan memilih menu sahur praktis yang mengandung nutrisi yang tepat, umat Muslim dapat menghindari rasa lapar berlebihan dan dehidrasi selama berpuasa.

Baca Selengkapnya
Inspirasi Bekal Makanan Anak Sekolah yang Praktis, Berikut Cara Membuatnya
Inspirasi Bekal Makanan Anak Sekolah yang Praktis, Berikut Cara Membuatnya

Merdeka.com merangkum informasi tentang inspirasi bekal makanan anak sekolah yang praktis, lezat dan mudah dibuat, berikut resep lengkapnya.

Baca Selengkapnya
10 Resep Olahan Ayam yang Cocok untuk Buka Puasa dan Sahur, Sederhana, Mudah dan Rasanya Enak Banget
10 Resep Olahan Ayam yang Cocok untuk Buka Puasa dan Sahur, Sederhana, Mudah dan Rasanya Enak Banget

Resep ayam jadi salah satu menu yang wajib & jangan sampai terlewat. Tapi jika kamu bosan dengan menu ayam yang itu-itu saja, bisa coba beberapa resep ayam ini

Baca Selengkapnya