Rekomendasi Obat Cacing untuk Kucing yang Ampuh, Ini Daftarnya!
Rekomendasi obat cacing untuk kucing menjadi salah satu prioritas pencarian oleh sebagian orang yang memiliki anabul.
Rekomendasi Obat Cacing untuk Kucing yang Ampuh, Ini Daftarnya!
Rekomendasi obat cacing untuk kucing menjadi salah satu prioritas pencarian oleh sebagian orang yang memiliki anabul.Yup, bagaimana tidak? Kesehatan kucing peliharaan merupakan prioritas utama bagi para pemilik hewan tersebut.
Salah satu masalah kesehatan yang sering dihadapi kucing adalah infeksi cacing.
Untuk itu, rekomendasi obat cacing untuk kucing pun menjadi penting didapatkan oleh para pemilik kucing.
Sebabkan Beberapa Gangguan
Fyi, cacingan pada kucing dapat menyebabkan berbagai gangguan kesehatan, mulai dari penurunan berat badan, gangguan pencernaan, hingga masalah yang lebih serius seperti anemia.
Oleh karena itu, penting bagi pemilik kucing mengetahui cara menangani dan mencegah infeksi cacing ini.
Salah satu langkah pencegahan dan pengobatan yang efektif adalah dengan memberikan obat cacing untuk kucing secara rutin.
Namun, memilih obat cacing yang tepat dan efektif tidak selalu mudah.
Beragam produk tersedia di pasaran dengan berbagai klaim keampuhan.
Untuk membantu para pemilik kucing dalam menentukan pilihan yang tepat, ini merupakan rekomendasi obat cacing untuk kucing guna mengatasi infeksi cacing pada kucing.
-
Obat apa yang paling ampuh untuk kucing scabies? Scabies cream merupakah salah satu obat scabies kucing yang paling ampuh. Salep untuk kucing ini juga dapat menghilangkan gangguan kulit lainnya seperti gatal karena jamur.
-
Apa jenis obat cacing kucing yang ampuh untuk cacing pita? Obat yang pertama, yaitu Drontal Cat. Obat ini dapat bekerja membantu membasmi cacing pada sistem pencernaan kucing secara optimal, seperti cacing pita, cacing tambang, dan cacing gelang.
-
Bagaimana cara memberikan obat cacing Pet Derm pada kucing? Anda bisa memberikan obat Pet Derm yang disesuaikan dengan berat badan kucing, berikut aturannya : 1 tablet per 10 kg berat badan Kurang dari 2kg = 1/4 tablet Kurang dari 2-5 kg = 1/2 tablet Kurang dari 6-10 kg= 1 tablet
-
Mengapa obat cacing Wormix cocok untuk cacingan berat pada kucing? Obat ini sangat cocok untuk mengatasi gangguan cacingan berat yang terjadi pada kucing.
-
Bagaimana cara mencegah kucing cacingan? Pencegahan lebih baik daripada pengobatan. Beberapa langkah yang dapat diambil untuk mencegah kucing cacingan meliputi: 1. Kebersihan Lingkungan: Bersihkan lingkungan kucing secara teratur, termasuk kotak pasir, untuk mengurangi risiko terpapar telur cacing.
-
Kapan obat scabies kucing digunakan? Setiap gejala yang sudah muncul apabila terkena penyakit harus segera ditangani menggunakan obat scabies kucing.
1. Catyzole
Catyzole merupakan obat cacing untuk kucing yang berspektrum luas yang efektif membasmi semua jenis cacing, baik stadium telur, larva, dan dewasa.
Akan tetapi, obat cacing untuk kucing ini tidak disarankan dikonsumsi oleh kucing yang sedang ada di masa kehamilan.Obat cacing untuk kucing yang diformulasikan oleh Otsuda Corp dari Jepang ini memiliki dua kandungan utama, yakni mebendazole 650 mg dan levamisole 150 mg.
Ketika kucing kamu dalam kondisi sakit, bisa diberikan Catyzole selama tiga hari berturut-turut.
Sedangkan, jika kamu ingin mencegah kucing mengalami cacingan, dapat diberikan sekali per tiga bulan.
Gunakan Siang dan Malam
Untuk waktu pemberian obat cacing untuk kucing ini dianjurkan dua jam sebelum makan siang dan malam.
2. Obat Cacing Drontal
Obat cacing drontal merupakan obat cacing untuk kucing yang memiliki keunggulan mengatasi cacingan dan diare yang mengandung Praziquantel dan Pyrantel embonate.
Pemberian itu dilakukan pada usia 6, 8, 10, dan 12 minggu.
Setelahnya, kamu bisa berikan obat cacing drontal per bulan hingga anak kucing mencapai usia 6 bulan.
Dan ketika kucing kamu sudah beranjak dewasa, berikan per 3 bulan satu kali.
Jika sulit memberikannya langsung ke kucing, kamu dapat mencampurkannya ke dalam makanan basah kucing.
3. Pet Derm
Pet Derm merupakan obat cacing untuk kucing berbentuk tablet.
Obat itu pun bisa digunakan untuk mengatasi penyakit cacingan pada kucing seperti cacing tambang, cacing pita, cacing gelang, hingga cacing cambuk.
Kamu pun bisa memberikan obat tersebut secara langsung ke kucing peliharaan.
Selain secara langsung, kamu bisa mencampurkannya ke dalam makanan basah kucing.
Akan tetapi, kamu harus memastikan bahwa Pet Derm digunakan untuk usia kucing di atas empat minggu dan dosis yang diberikan harus disesuaikan dengan berat badan kucing peliharaan, ya!
Ada di Tokopedia!
Nah, itulah tiga rekomendasi obat cacing untuk kucing yang ampuh.
Ketiga obat cacing untuk kucing tersebut kamu bisa cari di Tokopedia yang Selalu Ada, Selalu Bisa!