Baru Tahu Anak Adopsi di Usia 25 Tahun, Momen Wanita Datang ke Rumah Ortu Kandungnya Ini Banjir Air Mata
Baru tahu anak adopsi di usia 25 tahun, wanita ini bertemu dengan ayah kandungnya. Ia tak menyangka ibu dan saudara kembarnya telah wafat.
Baru tahu anak adopsi di usia 25 tahun, wanita ini bertemu dengan ayah kandungnya. Ia tak menyangka ibu dan saudara kembarnya telah wafat.
Baru Tahu Anak Adopsi di Usia 25 Tahun, Momen Wanita Datang ke Rumah Orang Tua Kandungnya Ini Viral
Memiliki buah hati dan bisa merawat dan membesarkannya hingga sukses tentunya menjadi keinginan setiap orang tua. Namun, ada momen di mana orang tua tidak mampu secara ekonomi untuk merawat anaknya sehingga terpaksa merelakan anaknya untuk diadopsi. Hal ini juga dialami seorang wanita dengan akun tiktok @nuraidaareysha. Dalam akun tiktoknya, ia menceritakan momen saat ia baru mengetahui bahwa ia anak adopsi di usia 25 tahun. Setelah itu, ia dan keluarganya pun mengunjungi rumah orang tua kandungnya. Namun, ibu dan saudara kembarnya sudah meninggal dunia. Video ini pun viral di tiktok dan mencuri perhatian warganet.
Baru Tahu Jika Anak Adopsi
Inilah sosok wanita dan ibu angkat yang sudah mengadopsinya.
Dalam video lain, terdapat percakapan ia dan ibu angkatnya saat mengetahui fakta yang disimpan selama ini.
"Mama ngomong aku anak siapa? Mama ngomong mah," tanyanya.
"Ga kuat mamah," jawab sang mama.
"Mama kenapa baru bilang pantes waktu kecil di ejekin anak pungut, bener kali ya mah? mama ngomong aku anak siapa, Ya Allah," ujarnya sambil menangis.
tiktok.com
Diejek Anak Pungut saat Kecil
"25 tahun baru tau kalo saya anak adopsi, sudah pernah terbayangkan sejak kecil karna sering diejekin “anak pungut”. Tapi semakin bertumbuh bayangan itu hilang karna keluarga selalu meyakinkan kalo saya anak kandungnya. Alhasil terbongkar di umur 25 tahun, hancur seketika ga pernah menyangka ini terjadi, dan seketika juga ingatan ku kembali ke waktu masi kecil sering di bully di bilang “anak pungut” ternyata itu benar 🥺🥺" tulis Nurraidah dalam akun Tiktoknya.
Ibunda Angkat Tunjukkan Bukti Surat Kuasa
Awalnya Nurraidah tak percaya jika ia anak angkat, ia pun meminta bukti ke ibu angkatnya. Ibunda angkat menunjukkan surat kuasa yang dibuat tahun 1998.
"Singkat waktu, aku bertanya ke mmh “mah kalo saya bukan anak mmh apa buktinya?(karna saya masih ga percaya kalo saya anak angkat) Dan ternyata mmh punya bukti, ada surat kuasa yg di buat sejak tahun 1998, bahwasanya saya memang diadopsi 🥺🥺"
Bermodalkan alamat yang disimpan orang tua angkatnya, mereka pun pergi mendatangi alamat orang tua kandungnya tersebut. Momen ini pun diabadikan dalam sebuah video.
Memeluk Ayah Kandung
Sesampainya di rumah orang tua kandungnya, ia pun langsung memeluk ayah kandungnya. Namun rupanya, ibu kandung dan saudara kembarnya sudah meninggal dunia.
Ibu dan Kembarannya Sudah Meninggal
Momen ini pun membuat keluarga kandungnya yang lain ikut terharu melihat momen pertemuan ini.
"Alhamdulillah akhirnya ketemu juga, bapa masih ada alhamdulillah tp mamah dan kembaranku sudah tenang disyurga inshaallah," tulisnya dalam caption.
tiktok.com
Setelah mengetahui ibu dan saudara kembarnya meninggal, ia dan keluarga angkat serta keluarga kandungnya ini menyempatkan diri mengunjungi makam ibu dan saudara kembarnya. Video ini pun viral di tiktok dan mencuri perhatian warganet.
Usai dari makam, wanita ini pamit pulang. "pa sehat sehat ya nnti kita ketemu lagi. nanti kita makan bareng lagi, cerita cerita lagi ya 🥰 aku pamit pulang dulu" tulisnya dalam caption.
Nurraidah mengucapkan terimakasih pada Mama angkatnya karena telah megizinkannya mencari keluarga kandung. Ia juga menyebutkan tidak akan meninggalkan ibu angkatnya ini. Diketahui Papa angkatnya telah wafat.
"Mah makasih dengan hati lapang mamah mamah udah izinin aku cari kluarga kandung aku sekarang, percaya mah kalo nnti aku ketmu kluarga kandung, aku ga akan ninggalin mmh, aku ttp sma mmh samapai kapanpun, jgn takut aku pergi ya, aku ga mungkin ninggalin mama, love you ma" tulisnya.
Komentar Warganet
"Dulunya kenapa kok bisa di adopsi orng plisss mau tau. soalnya sedih bgt," tulis seorang warganet.
"Cape bgt nangisin keluarga orang² tiktok," tulis warganet lain.
"Dijaga ya Bapak + Orang tua angkatnya.. Ikut seneng.. Sy juga pgn ketemu org tua kandung tp cuma tau nama aja.. Ga tau ada dmana.. Skrg sepi stlh ortu + adik angkat meninggal.. Sy sendirian," ujar yang lain curhat.
"Ini setengah 3 dan aku lg sesenggukan," ujar yang lain ikut terharu.