Berawal dari Magang, Refal Hady Ceritakan Awal Mula Terjun di Dunia Akting
Merdeka.com - Aktor Refal Hady belakangan menjadi sorotan dan ramai diperbincangkan berkat perannya sebagai Mas Bian di series 'Wedding Agreement'. Memerankan karakter pria cuek yang diam-diam perhatian, sosoknya berhasil membuat penggemar jatuh hati.
Lantaran itu, tak sedikit pula kini yang semakin penasaran dengan kehidupan Refal Hady. Termasuk perjalanan kariernya. Diketahui, bahwa aktor berusia 28 tahun ini bukan nama baru di industri hiburan. Ia sudah berkarier sejak tahun 2016.
Meski terbilang baru, ia sudah dipercaya membintangi banyak judul film dan serial web. Aktingnya tentu tak perlu diragukan lagi. Ia selalu tampil totalitas membintangi peran di film atau di series lainnya.
-
Gimana Refal mulai di dunia hiburan? Memulai karier di dunia hiburan, Refal menjadi aktor dalam serial televisi DRAMA QUEEN yang ditayangkan di NET pada tahun 2016.
-
Gaya seleb apa yang dicoba Refal Hady? Refal Hady mengatakan bahwa ia ingin mencoba gaya baru tanpa brewok dan kumis untuk mengecek bagaimana reaksi orang-orang terhadap penampilannya yang berbeda. 'Jarang banget (cukur kumis dan jenggot), bisa itungan jari, coba-coba cukuran tapi cocok kan?' tanya Refal Hady saat ditemui di kawasan Kemang, baru-baru ini.
-
Bagaimana Fattah memulai kariernya di dunia hiburan? Fattah mengawali karier dunia hiburan dengan bermain dalam film layar lebar Argantara.
-
Bagaimana Renaga Tahier memulai karir? Renaga gabung dengan band sejak remaja. Kini ia juga tampil sebagai penyanyi.
-
Bagaimana Mezty memulai karier di dunia hiburan? Mezty diketahui mengawali karier di dunia hiburan dengan menggeluti dunia tarik suara.
-
Kapan Raden Rakha memulai kariernya? Raden Rakha memulai karier keartisannya pada tahun 2022.
Belum lama ini, Refal Hady menceritakan awal mula dirinya terjun di dunia akting. Di hadapan Enzy Storia dan Kresna Julio selaku host dalam program This or That, Refal Hady mengaku bahwa kariernya berawal dari magang.
Berikut selengkapnya.
Awal Mula Terjun di Dunia Akting
Dalam kesempatan tersebut, Refal Hady menjelaskan bahwa dirinya dulu berkuliah mengambil jurusan broadcasting di salah satu universitas swasta. Bintang film "Galih dan Ratna" ini kemudian mengatakan bahwa ketika berkuliah, ia diharuskan untuk magang di saluran TV.
"Kuliah awalnya tuh, di Trans TV magang, terus magang di MNC, disuruh nge-host," kata Refal.
Tanpa disangka, pada saat magang sebagai kreatif di salah satu stasiun televisi swasta, Refal Hady diminta untuk menjadi host dalam sebuah program. Dari situlah, Refal diminta oleh rekannya yang kini jadi manajernya untuk mengikuti casting. Tertarik akan dunia akting, hingga kini Refal pun masih berkecimpung dan menekuninya.
"Yaudah nge-host dari situ mula-mulanya, terus sama manajer gue disuruh casting iklan, film, sampe sekarang," jelasnya.
YouTube/KUY Entertainment ©2022 Merdeka.com
Karakter yang Paling Menantang
Selain berbicara soal awal mula terjun di dunia akting, aktor yang membintangi film Critical Eleven ini juga menceritakan karakter yang paling menantang dari seluruh film yang pernah dibintanginya.
Menurutnya, perannya sebagai dokter Jati dalam film Tarian Lengger Maut merupakan karakter yang menantang dan juga berbeda dengan karakternya.
"Sebenernya setiap karakter punya tantangannya sendiri, cuma yang jauh dari karakter gue tu paling dokter Jati, bener," jelas Refal.
Instagram/refalhady ©2022 Merdeka.com
(mdk/anf)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Memulai karier di dunia hiburan, Refal menjadi aktor dalam serial televisi. Intip yuk perjalanan karier Refal Hady!
Baca SelengkapnyaPotret Faqih Alaydrus di restaurant (Instagram/@faqih_alaydruss)
Baca SelengkapnyaSiapa yang tidak mengenal Refal Hady? Wanita pasti terpesona saat mendengar namanya.
Baca SelengkapnyaSetelah seharian mengikuti casting di Jakarta, malam harinya Raffi Ahmad langsung pulang ke Bandung.
Baca SelengkapnyaSinetron Magic 5 membawa nama artis pendatang baru Raden Rakha meniti puncak karier.
Baca SelengkapnyaHaji Malih merintis kariernya dari bawah. Tak banyak yang tahu jika sebelum menjadi pelawak top, Haji Malih sempat menjadi kuli bangunan.
Baca SelengkapnyaNama Baskara Mahendra sudah sangat terkenal di industri perfilman tanah air. Simak perjalanan karirnya berikut ini!
Baca SelengkapnyaReza Rahadian baru saja merayakan ulang tahunnnya yang ke 37 pada Selasa (5/3).
Baca SelengkapnyaSosok bernama Dodon memiliki paras dan penampilan yang mirip dengan anggota Srimulat, mendiang Gogon.
Baca SelengkapnyaRans Entertainment merupakan perusahaan milik Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Baca SelengkapnyaMuhammad Fahreyza Anugrah Efrianda atau lebih dikenal dengan nama Rey Bong selalu berhasil mencuri perhatian penggemar.
Baca SelengkapnyaEnzy Storia baru saja berulang tahun yang ke-31 pada Kamis (10/8).
Baca Selengkapnya