Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Herbivora Adalah Hewan Pemakan Tumbuhan, Ketahui Ciri-ciri dan Contohnya

Herbivora Adalah Hewan Pemakan Tumbuhan, Ketahui Ciri-ciri dan Contohnya Ilustrasi domba. glaucus.org.uk

Merdeka.com - Herbivora adalah hewan yang makanannya berupa tumbuhan seperti rumput, daun-daunan, biji-bijian dan buah-buahan. Contoh hewan yang tergolong herbivora juga sangat mudah kita temui dalam kehidupan sehari-hari seperti sapi, kerbau, kambing, kuda, rusa, dan domba. Selain hewan-hewan tersebut, ada pula jenis burung yang tergolong herbivora misalnya merpati, tekukur, dan burung gereja.

Pada umumnya, hewan pemakan tumbuhan ini tidak memiliki gigi taring yang tajam seperti hewan pemakan daging. Hewan herbivora tersebar di seluruh dunia yang umumnya memiliki habitat di daerah daratan sebab sumber makanannya berada di daratan.

Bahkan jenis hewan herbivora kebanyakan dipelihara oleh manusia karena tidak buas. Ada banyak hal yang perlu kamu ketahui mengenai hewan herbivora agar tidak ada kekeliruan saat mengenalinya.

Berikut informasi mengenai herbivora adalah hewan pemakan tumbuhan yang telah dirangkum merdeka.com melalui liputan6.com dan gurupendidikan.co.id pada Selasa, (6/10/2020).

Pengertian Herbivora

Hewan berdasarkan jenis makanannya dapat diklasifikasikan menjadi tiga golongan, yaitu hewan pemakan tumbuhan, hewan pemakan daging, dan hewan pemakan segalanya yakni tumbuhan dan daging. Herbivora merupakan hewan yang makanannya berupa tumbuhan seperti rumput, daun-daunan, biji-bijian, dan buah-buahan.

Hewan herbivora sangat mudah ditemukan dalam kehidupan sehari-hari karena sering dipelihara oleh manusia, sebab bukan termasuk binatang buas seperti binatang pemakan daging. Hewan herbivora juga sebagian besar memiliki habitat di daerah daratan karena sumber makanannya ada di daratan.

Ciri-ciri Hewan Herbivora

Agar tidak keliru mengenali jenis hewan berdasarkan sumber makanannya, maka penting bagi kamu mengetahui apa saja ciri-ciri hewan yang sesuai dengan kategori yang ada. Berikut ciri-ciri umum hewan herbivora sebagai berikut:

  • Hewan jenis ini melahirkan anaknya dengan cara beranak.
  • Hewan ini berdarah panas.
  • Hewan herbivora berkaki 4.
  • Hewan pemakan tumbuhan tergolong hewan mamalia.
  • Kebanyakan hewan ini hidup di daratan.
  • Memiliki gigi geraham yang lebar
  • Contoh Hewan Herbivora

    Pada umumnya hewan yang tergolong ke dalam jenis herbivora biasanya tidak buas maka dari itu hewan herbivora kerap dipelihara oleh manusia seperti kerbau, kambing, sapi, domba, kuda, rusa. Ada pula jenis burung yang tergolong herbivora misalnya merpati, tekukur, burung gereja, burung beo, burung jalak yang memakan buah-buahan.

    Meskipun begitu, tidak semua hewan herbivora bersifat tidak buas atau jinak. Sebab beberapa di antaranya ada pula hewan herbivora yang buas dan berbahaya seperti burung kasuari yang banyak tinggal di daerah hutan hujan Australia dan Papua Nugini.

    Ada pula bison yang merupakan banteng Amerika yang sangat berbahaya. Begitu pula dengan badak, kerbau hutan dan gorila yang sama berbahayanya meskipun termasuk hewan pemakan tumbuhan.

    (mdk/nof)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Unik, 5 Hewan ini Punya Kebiasaan Makan Kulit Pohon
    Unik, 5 Hewan ini Punya Kebiasaan Makan Kulit Pohon

    Dilansir dari az Animal, beberapa hewan memiliki sistem pencernaan yang efisien, dan kulit pohon merupakan sumber nutrisi, terutama saat musim dingin

    Baca Selengkapnya
    Berukuran Seperti Tikus, Hewan Ini Sempat Dianggap Jenis Primata Tapi Ternyata Bukan
    Berukuran Seperti Tikus, Hewan Ini Sempat Dianggap Jenis Primata Tapi Ternyata Bukan

    Selama 50 tahun, hewan ini dianggap jenis primata.

    Baca Selengkapnya
    9 Fakta Unik Hewan di Dunia yang Jarang Diketahui
    9 Fakta Unik Hewan di Dunia yang Jarang Diketahui

    Setiap spesies hewan memiliki peran uniknya dalam ekosistemnya masing-masing.

    Baca Selengkapnya
    Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
    video untuk kamu.
    SWIPE UP
    Untuk melanjutkan membaca.
    Rekomendasi Makanan Musang yang Paling Disukai, Ampuh Bikin Hewan Peliharaan Jadi Gemuk
    Rekomendasi Makanan Musang yang Paling Disukai, Ampuh Bikin Hewan Peliharaan Jadi Gemuk

    Merdeka.com merangkum informasi tentang rekomendasi makanan musang yang paling disukai, dan ampuh bikin hewan peliharaan jadi gemuk.

    Baca Selengkapnya
    Menarik, Inilah 9 Hewan yang Cuma Makan Tapi Tidak Buang Air Besar
    Menarik, Inilah 9 Hewan yang Cuma Makan Tapi Tidak Buang Air Besar

    Ada beberapa hewan yang ternyata tidak buang air besar walaupun tetap makan. Kok bisa? Begini faktanya.

    Baca Selengkapnya
    9 Hewan Hasil Kawin Silang Alami yang Pernah Terjadi, Bentuknya Unik-Unik
    9 Hewan Hasil Kawin Silang Alami yang Pernah Terjadi, Bentuknya Unik-Unik

    Aturan perkawinan di dunia hewan tidak selalu terikat batasan yang ketat, memungkinkan terjadinya kawin silang alami yang menciptakan hibrida unik. Simak disni!

    Baca Selengkapnya
    15 Buah yang Paling Menyehatkan saat Dikonsumsi, Perhatikan Porsi Tiap Harinya
    15 Buah yang Paling Menyehatkan saat Dikonsumsi, Perhatikan Porsi Tiap Harinya

    Semua jenis buah-buahan adalah makanan bergizi yang baik untuk kesehatan tubuh. Yuk, simak 15 buah yang paling menyehatkan saat dikonsumsi!

    Baca Selengkapnya
    Sebelum Mengenal Pertanian, Arkeolog Ungkap Makanan yang Dikonsumsi Manusia Purba Selama 300.000 Tahun
    Sebelum Mengenal Pertanian, Arkeolog Ungkap Makanan yang Dikonsumsi Manusia Purba Selama 300.000 Tahun

    Banyak anggapan bahwa makanan pokok para pemburu-pengumpul adalah protein hewani.

    Baca Selengkapnya
    20 Hewan dengan Selera Makan Besar Alias Rakus, Siapakah Juaranya?
    20 Hewan dengan Selera Makan Besar Alias Rakus, Siapakah Juaranya?

    Hewan-hewan ini memiliki tingkat nafsu makan yang besar. Apa saja hewan tersebut?

    Baca Selengkapnya