Produksi adalah Proses Menciptakan Barang dan Jasa, Perhatikan Jenis dan Tujuannya
Merdeka.com - Produksi adalah daya cipta barang dan jasa atau merupakan kegiatan yang dilakukan manusia dalam menghasilkan suatu produk, baik barang atau jasa yang kemudian dimanfaatkan oleh konsumen.
Pada saat kebutuhan manusia masih sedikit dan masih sederhana, kegiatan produksi dan konsumsi kerap kali dilakukan sendiri, yaitu seseorang memproduksi untuk memenuhi kebutuhannya sendiri. Namun, seiring dengan semakin beragamnya kebutuhan dan keterbatasan sumber daya, maka seseorang tidak dapat lagi memproduksi apa yang menjadi kebutuhannya tersebut.
Produksi tak hanya berkaitan dengan proses menghasilkan barang atau jasa melainkan memiliki jenis dan tujuan tersendiri. Agar kamu tak keliru memahami apa itu yang dimaksud dengan produksi dan apa saja jenis serta tujuan yang ingin dicapai, simak informasi mengenai produksi adalah proses menciptakan barang dan jasa telah dirangkum merdeka.com melalui liputan6.com dan digilib.unila.ac.id.
-
Apa arti 'proses produksi'? Proses produksi adalah sebuah kegiatan industri atau kegiatan manufaktur yang dimulai dengan cara mengangkut bahan mentah dari inventaris pabrik, ke titik kerja pabrik dan diakhiri dengan pengangkutan produk jadi ke tempat penyimpanan pertama.
-
Apa saja jenis produksi yang ada? Beberapa jenis produksi antara lain adalah:
-
Apa itu proses produksi? Proses produksi adalah kegiatan industri yang dimulai dengan pengangkutan bahan mentah dari inventaris pabrik dan diakhiri dengan pengangkutan produk jadi ke tempat penyimpanan pertama.
-
Bagaimana cara menentukan jenis produksi? Dalam perencanaan produksi, keputusan awal akan melibatkan jenis produksi, barang atau jasa. Pertimbanganya adalah jenis barang atau jasa yang diproduksi, karena barang yang berbeda mungkin memerlukan proses produksi yang berbeda pula.
-
Mengapa proses produksi penting? Proses produksi merupakan unsur yang sangat penting. Hal itu karena mempertimbangkan kualitas bahan dan tempat produksi, bagaimana cara memproduksinya, hingga pengecekan kelayakan apakah produksi tersebut bisa dipasarkan atau tidak.
-
Kenapa proses produksi penting? Proses produksi juga mempunyai beberapa tahapan penting.mulai dari perencanaan, pengembangan, pra produksi, produksi, pasca produksi, dan distribusi. Semua tahapan tersebut akan dilakukan dengan sangat serius untuk membuat produk yang unggul.
Pengertian Produksi Menurut Para Ahli
1. Drs. Eko Harsono (1994)Produksi adalah setiap usaha manusia atau kegiatan yang membawa benda ke dalam suatu keadaan sehingga dapat dipergunakan untuk kebutuhan manusia dengan lebih baik.
2. Magfuri (1987)Produksi adalah mengubah barang agar mempunyai kegunaan untuk memenuhi kebutuhan manusia. Produksi juga merupakan segala kegiatan untuk menciptakan atau menambah guna atas suatu benda yang ditunjukkan untuk memuaskan orang lain melalui pertukaran.
3. Ahyari (2002)Produksi merupakan suatu cara, metode, ataupun teknik menambah kegunaan suatu barang dan jasa dengan menggunakan faktor produksi yang ada.
4. Heizer dan Render (2005)Produksi adalah proses penciptaan barang dan jasa.
Jenis-Jenis Produksi
Produksi EkstraktifJenis-jenis produksi yang pertama adalah produksi ekstraktif yaitu kegiatan produksi yang bahannya diambil dari sumber daya alam yang ada di dalam bumi, yang barang tersebut nantinya dijual ke perusahaan lain untuk diolah dan diproses menjadi barang baru.
Produksi JasaJenis-jenis produksi berikutnya adalah produksi jasa yaitu kegiatan produksi yang memiliki tujuan untuk menjual jasa atau keahlian tertentu yang dimilikinya.
Produksi IndustriProduksi industri yaitu kegiatan produksi yang bertujuan untuk mengubah bahan baku menjadi barang jadi atau setengah jadi yang kemudian dijual ke konsumen.
Produksi AgrarisProduksi agraris yaitu kegiatan produksi yang memanfaatkan sumber daya alam (SDA) untuk menghasilkan produk yang dibutuhkan oleh masyarakat banyak dengan melalui tahap pengelolaan yang baik dan benar.
Produksi PengangkutanJenis-jenis produksi selanjutnya adalah produksi yaitu kegiatan produksi yang tujuannya untuk melayani pendistribusian atau pemindahan barang dari produsen menuju tempat terdekat dengan konsumen.
Produksi PerdaganganProduksi perdagangan yaitu kegiatan produksi yang memiliki peran sebagai penghubung antara produsen dengan konsumen.
Tujuan Produksi
Kegiatan produksi memiliki tujuan tertentu, entah itu menambah jumlah atau meningkatkan nilainya. Untuk itu berikut ini adalah penjelasan mengenai tujuan produksi:
Menghasilkan Barang dan JasaTujuan produksi yang pertama adalah menghasilkan barang dan jasa. Dengan kegiatan produksi, para produsen dapat menyediakan barang atau jasa yang dibutuhkan oleh konsumen.
Memenuhi Kebutuhan ManusiaTujuan kegiatan produksi berikutnya yaitu untuk memenuhi kebutuhan manusia. Setiap kegiatan produksi pasti akan menghasilkan barang atau jasa yang dibutuhkan oleh masyarakat.
Meningkatkan Kemakmuran MasyarakatKegiatan produksi juga memiliki tujuan untuk meningkatkan kemakmuran masyarakat. Dengan adanya kegiatan produksi dan produsen mendapat keuntungan banyak, diharapkan dapat meningkatkan kemakmuran masyarakat dengan terbukanya lapangan pekerjaan untuk mereka.
Meningkatkan Keuntungan Pelaku UsahaTujuan kegiatan produksi salah satunya untuk meningkatkan keuntungan atau mendapat keuntungan sebanyak-banyaknya.
Memperluas Lapangan UsahaTujuan produksi selanjutnya adalah memperluas lapangan usaha. Saat jumlah produksi semakin meningkat dan hasil produksi diminati banyak orang, maka produsen dapat mengembangkan atau memperluas usahanya. (mdk/nof)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Produksi adalah proses mengubah input, seperti bahan mentah, tenaga kerja, dan modal, menjadi output, yang dapat berupa barang atau jasa.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang jenis-jenis produksi, yang juga memuat tentang pengertian, dan karakteristiknya.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum tentang jenis-jenis proses produksi dan pengertiannya yang perlu Anda ketahui.
Baca SelengkapnyaPenjelasan mengenai jenis teknologi dan manfaatnya untuk kehidupan manusia.
Baca SelengkapnyaTujuan dan manfaat mempunyai makna yang berbeda, meskipun sama-sama akan menghasilkan suatu hal yang baik.
Baca SelengkapnyaHilirisasi adalah konsep ekonomi yang berkaitan dengan peningkatan nilai tambah dari suatu produk atau komoditas melalui proses pengolahan lanjutan.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang apa itu inovasi, dan ciri-ciri, serta manfaatnya.
Baca SelengkapnyaTeks eksposisi adalah suatu jenis karangan yang memaparkan gagasan, konsep, atau fakta yang bersifat umum.
Baca Selengkapnya