Sosok Nawid Yosufi Tiktoker Viral yang Kerap Ajak Ngobrol Orang Pakai Bahasa Inggris, Ayahnya dari Afghanistan
Nama Nawid Yosufi belakangan tengah viral di tiktok. Ia viral karena kerap mengajak orang random mengobrol dengan Bahasa Inggris.
Nama Nawid Yosufi belakangan tengah viral di tiktok. Banyak warganet yang mengaku akan kabur jika bertemu Nawid karena takut ditanya-tanya.
Sosok Nawid Yosufi Tiktoker Viral yang Kerap Ajak Ngobrol Orang Pakai Bahasa Inggris, Ayahnya dari Afghanistan
Inilah sosok Nawid Yosufi, tiktoker cilik yang belakangan ini tengah viral. Bukan tanpa alasan, anak ini viral karena kontennya yang mengajak ngobrol orang-orang random yang ia temui di mana saja dengan Bahasa Inggris.
Pandai Berbahasa Inggris
Dengan kemampuan bahasa Inggrisnya yang sangat baik untuk ukuran anak-anak, Nawid kerap membuat konten mengajak orang yang ditemuinya ngobrol dengan bahasa Inggris.
"Do you speak English?" Nawid selalu memulai bercakapannya dengan pertanyaan tersebut.
Baru Berusia 8 Tahun
Bagi yang belum tahu, Nawid Yosufi merupakan seorang anak laki-laki berusia 8 tahun. Ia belakangan ini memang viral karena kontennya yang mengajak ngobrol orang dengan bahasa Inggris. Bahkan banyak warganet yang mengaku akan kabur jika bertemu Nawid karena takut di tanya-tanya.
Fasih berbahasa Inggris, doketahui Nawid berasal dari Afghanistan. Namun kini dikabarkan ia tinggal di daerah Bogor, Jawa Barat.
Petinju Cilik
Selain sebagai konten kreator cilik, Nawid juga dikenal sebagai seorang petinju cilik. Ia juga pernah diundang salah satu acara TV untuk menunjukkan kebolehannya dalam tinju. Rupanya, Nawid sudah mulai menyukai tinju sejak usianya baru menginjak lima tahun.
Dalam akun instagramnya, Nawid Yosufi kerap mengunggah video latihan tinjunya bersama pelatihnya. Dalam potret ini, Nawid tampak sedang serius berlatih menggunakan sarung tangan tinju miliknya.
Punya Seorang Kakak
Bukan hanya Nawid, rupanya ia memiliki seorang kakak laki-laki bernama Aliseena Yosufi.
Seperti Nawid, kakaknya ini juga menekuni olahraga tinju. Kini usia kakaknya sudah menginjak 11 tahun. Aliseena juga kerap mengajak orang random yang ditemuinya mengobrol dengan Bahasa Inggris.
Inilah sosok di balik kehebatan Nawid dalam berbahasa Inggris dan juga tinju. Ia adalah Hassan Yosufi, ayah Nawid dan Aliseena yang berasal dari Afghanistan.
Diketahui, Hassan juga menekuni olahraga tinju sejak usianya masih remaja di Afghanistan. Namun kini, ia dan keluarganya menetap di Indonesia.