Tengah Jadi Tren, Pasangan Ini Spill Budget Gelar Pernikahan di KUA
Melakukan akad nikah di KUA belakangan ini memang tengah jadi tren. Penasaran dengan biayanya?
Melakukan akad nikah di KUA belakangan ini memang tengah jadi tren. Penasaran dengan biayanya?
Tengah Jadi Tren, Pasangan Ini Spill Budget Gelar Pernikahan di KUA
Menggelar pernikahan secara sederhana dengan melakukan akad nikah di KUA belakangan ini memang tengah tren di kalangan anak muda. Namun selama ini masih jarang yang membagikan berapa budget yang diperlukan untuk pernikahan sederhana ini.
Belum lama ini, unggahan pasangan dengan akun @ecaaarn3 ini pun viral karena ia menyertakan setiap budget yang ia keluarkan untuk melakukan akad nikah sederhana di KUA.
Pertama adalah foto studio dengan latar biru untuk pas foto mendaftarkan berkas pernikahan. Untuk foto studio, mereka menghabiskan sembilan puluh ribu rupiah.
Hal selanjutnya adalah make up dan dua set baju untuk pengantin pria dan wanita. Untuk ketiga hal ini, mereka mengeluarkan biaya sebesar tiga juta lima ratus ribu rupiah.
Selanjutnya untuk pemberkasan seratus ribu, penghulu enam ratus ribu, dan dua saksi sebesar lima ratus ribu.
Mas Kawin
Selanjutnya untuk mas kawin, mereka menghabiskan empat juta rupiah. Maskawin ini berupa cincin nikah untuk kedua pengantin.
Ada juga budget untuk jajan usai melakukan pernikahan. Pertama, mereka jajan rujak senilai tiga puluh ribu rupiah. Kedua, mereka juga membeli es teh seharga delapan ribu rupiah.
Terakhir, budget untuk makan-makan bersama keluarga inti dan sahabat dengan total 20 orang senilai tujuh juta delapan ratus ribu rupiah. Di akhir video, mereka pun mencantumkan total biaya yang dibutuhkan untuk menikah di KUA.
Komentar Warganet
"16 jt bisa bikin intimate wedding ga sih," ujar warganet yang penasaran.
"Sederhana tapi tetangga curiga," ujar warganet lain.
"NAH INI, pulangnya naik civic kerumah sendiri sambil packing besoknya mau honeymoon di Swiss," tulis yang lain.
"Gw intimate wedding di cafe, all in abis 46jt aja. tamu 150 org," ujar yang lain membagi pengalamannya.
"Jadi, debat sama orangtua dan mertuanya berapa hari," tanya yang lain penasaran.