Unggah Potret Selfie Pasca Melahirkan, Penampilan Tasya Farasya Curi Perhatian
Merdeka.com - Kebahagiaan tengah menyelimuti beauty vlogger, Tasya Farasya. Pasalnya, perempuan kelahiran 25 Mei 1992 ini baru saja melahirkan buah hati pertamanya pada Jumat (26/6/2020) lalu. Bayi perempuan Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf tersebut diberi nama Maryam Elize Khair.
Kini, Tasya Farasya pun tengah menjalankan perannya sebagai ibu. Hal ini tentu menjadi pengalaman pertama untuk Tasya. Kendati begitu, ia tetap terlihat sangat menikmati perannya. Bahkan, Ia tampak begitu menjaga penampilannya usai melahirkan.
Seperti yang terlihat dalam unggahan terbarunya. Ia mengunggah potret selfie pasca dua minggu usai melahirkan. Dalam unggahan tersebut, Ia tampil begitu cantik dan badannya terlihat sudah kembali langsing. Penampilannya pasca melahirkan tersebut pun menjadi sorotan publik.
-
Bagaimana Yeni Inka bisa langsing pasca melahirkan? Meskipun baru beberapa bulan melahirkan, Yeni Inka terlihat mempesona dengan penampilannya tubuhnya yang terlihat langsing.
-
Apa yang membuat Tasyi semakin langsing? Perubahan Tasyi Athasyia saat ini semakin mengagumkan. Dengan sering membagikan foto OOTD dan penampilan tubuhnya yang semakin ramping, Tasyi pun mendapatkan banyak pujian.
-
Siapa yang penampilannya menarik perhatian netizen? Penampilan yang menarik Aaliyah Massaid selama bulan madu bersama Thariq Halilintar di Italia berhasil menarik perhatian netizen. Meskipun muncul dengan style yang super simple, pengantin baru yang satu ini tetap terlihat mewah berkelas.
-
Mengapa warganet di Instagram menyebut Tasyi Athasyia cantik? Sebaliknya, warganet di Instagram mengatakan bahwa Tasyi terlalu cantik. Bahkan, ada yang menyebutkan bahwa tidak mungkin ada Kunti secantik ini.
-
Siapa yang dipuji netizen karena penampilannya? Seolah tidak percaya, netizen menyanjung dirinya yang tampak seperti gadis muda, memancarkan pesona yang menawan.
Banyak dari warganet yang memuji kecantikannya dan tak sedikit pula yang gagal fokus dengan tubuh langsing Tasya. Berikut selengkapnya.
Kontrol ke Dokter
Melalui unggahan di Instagram pribadinya, beauty vlogger yang telah memiliki pengikut 3,9 juta di Instagram ini memamerkan pose swafoto terbarunya dengan mengenakan busana warna cokelat dengan riasan wajah yang sedikit tebal.
Bersama unggahan tersebut, Ia menuliskan keterangan akan kontrol ke rumah sakit.
"Woelah mau kontrol ke rumah sakit doang kayak mau kondangan saking semangatnya," tulis Tasya.
Instagram/tasyafarasya©2020 Merdeka.com
Banjir Pujian
Unggahannya tersebut pun ramai dibanjiri komentar oleh warganet. Banyak dari mereka yang memuji penampilan Tasya Farasya pasca melahirkan. Ia dinilai sangat cantik dan memesona.
"Ya Allah kenapa dirimu bisa membuat pasca lahiran adalah perkara yang mudah, kan aku jadi mikir kenapa kemarin aku abis lahiran kucel banget yak," tulis akun Instagram @mya_at.
"Ke rumah sakit secantik ini orang yang tadinya sakit jadi sembuh ngeliat ka Tasya," tulis akun Instagram @ciitraviie.
"Cantik banget," tulis akun Instagram tifani_maltira.
"Ebuset abis lahiran cakep benerr," tulis akun Instagram @dsanastya.
"Abis laeran cantik anet," tulis akun Instagram @siska_luthfi
Instagram/tasyafarasya©2020 Merdeka.com
Tubuhnya Sukses Bikin Gagal Fokus
Tak hanya sampai di situ, tak sedikit pula warganet yang gagal fokus dengan tubuh Tasya yang langsung langsing usai menjalani proses persalinan tersebut. Bahkan, banyak dari mereka yang menanyakan terkait perubahan bentuk Tasya.
"Kak tasya kemaren itu hamil apa cuma kembung doang sih," tulis akun Instagram @motzlavigne.
"Woww langsing," tulis akun Instagram @liyagustine.
"Kok udah kurus aja kak @tasyafarasya ampun deh," tulis akun Instagram @nurafifah.dns.
"Sehari lahiran langsung singset," tulis akun Instagram @gracesallyputri.
Instagram/tasyafarasya©2020 Merdeka.com
Menyemangati Diri
Mendapat banyak komentar menyoroti penampilannya, Tasya pun mengungkapkan betapa ia cukup kesulitan memiliki penampilan seperti ini usai lahiran. Terlebih mengembalikan tubuhnya seperti semula. Namun, hal itu tercapai lantaran tekat dan semangatnya.
"Nggak mudah sumpahh kelahiran aku, tapi aku super semangatin diri biar cepet healing," balas Tasya Farasya di salah satu komentar netizen.
Instagram/tasyafarasya©2020 Merdeka.com (mdk/anf)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Penampilan terbaru Tasya Farasya tampak beda banget dan bikin pangling. Ibu dari dua anak ini berdandan seperti anak ABG.
Baca SelengkapnyaTasya Farasya yang kini menginjak 31 tahun menjalani Newborn Photoshoot. Penasaran hasilnya seperti apa? Berikut potretnya.
Baca SelengkapnyaTak hanya cantik, penampilan Tasya Farasya disebut jauh lebih muda dari usianya.
Baca SelengkapnyaLarissa Chou baru melahirkan anak keduanya pada 22 Juni 2024 lalu.
Baca SelengkapnyaLarissa Chou terlihat langsing setelah melahirkan anak keduanya!
Baca SelengkapnyaTidak butuh waktu lama bagi Larissa untuk kembali memiliki tubuh yang diidam-idamkan oleh banyak orang
Baca SelengkapnyaSosok ibu dari dua anak ini sedang berada di Tokyo, Jepang.
Baca SelengkapnyaPenampilan Tasyi Athasyia langsung banyak apresiasi. Potretnya terlihat beda banget.
Baca SelengkapnyaLima bulan setelah melahirkan, beberapa netizen mengomentari penampilan fisik Jessica Mila yang dianggap lebih berisi.
Baca SelengkapnyaBanyak netizen yang ingin seperti Larissa Chou, sudah punya dua anak namun punya body bak gadis remaja.
Baca SelengkapnyaPenampilan cantik Tasya Farasya menurun dari sang ibunda tercinta, Alawiyah Alatas.
Baca SelengkapnyaLarissa Chou terlihat langsing setelah melahirkan anak keduanya!
Baca Selengkapnya