Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ada luka tembak di kaki mayat yang ditemukan di Jl MT Haryono

Ada luka tembak di kaki mayat yang ditemukan di Jl MT Haryono mayat. shutterstock

Merdeka.com - Penemuan sesosok mayat tanpa indentitas di Jalan MT Haryono, Jakarta Timur, tepatnya di depan Indomobil, masih misterius. Saat diperiksa mayat yang mengenakan baju pantai bertuliskan 'Bali' itu ada bekas luka tembak di kaki dan pinggangnya.

"Selain luka lecet, ada juga bekas luka diduga tembakan. Tapi ini belum bisa di pastikan, karena menunggu hasil visum," kata Kapolres Jakarta Timur Kombes Pol Mulyadi Kaharni, Selasa (21/10).

Sambil menunggu hasil visum, Mulyadi mengatakan pihaknya masih mencari sejumlah saksi di lokasi kejadian. Pasalnya, penemuan mayat berdasar informasi dari para pengendara jalan yang hanya melintas.

"Sejauh ini belum ada saksi yang melihat langsung kejadian di sana. Kita upayakan temukan saksi dulu, sekaligus mencari tahu keluarga korban. Intinya, kasus ini masih dalam penyelidikan kami," tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, saat ditemukan mayat pria tanpa identitas yang ditemukan di Jalan MT Haryono, Jakarta Timur, mengalami luka di sekujur tubuhnya. Pria yang ditemukan mengenakan baju pantai bertuliskan 'Bali' dan celana training ini diduga merupakan korban pembunuhan.

Kapolsek Jatinegara Kompol Suminto mengatakan mayat yang diperkirakan berumur 25 tahun ini diduga di buang oleh seseorang setelah di seret oleh sebuah kendaraan. Hal ini terlihat dari luka lecet terseret aspal di sekujur tubuhnya.

"Ada luka seperti serutan diduga seretan dari kendaraan di bagian kepala dan kaki dan 2 luka lubang di bagian punggung dan kaki," ujarnya.

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Temuan Baru dari Pencarian Potongan Tubuh Diduga Korban Mutilasi di Sleman
Temuan Baru dari Pencarian Potongan Tubuh Diduga Korban Mutilasi di Sleman

Potongan tubuh yang pertama kali ditemukan adalah dua potongan kaki dan pergelangan tangan. Belum bisa dipastikan apakah korban wanita atau pria.

Baca Selengkapnya