Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Baznas DKI Targetkan Zakat, Infak, dan Sedekah di 2023 Capai Rp300 M

Baznas DKI Targetkan Zakat, Infak, dan Sedekah di 2023 Capai Rp300 M Pembayaran zakat fitrah di Masjid Istiqlal. ©Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Wakil Ketua IV Bidang Administrasi, SDM, dan Umum Baznas Bazis DKI Jakarta Nasir Tajang mengatakan pihaknya menargetkan jumlah Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) pada 2023 mencapai Rp300 miliar. Jumlah ini naik dari target ZIS 2022 yang hanya sebesar Rp222 miliar.

"Kalau 2023 kami targetkan Rp300 miliar atau naik sebesar 40 persen," kata Nasir di Gedung Baznas RI, Matraman, Jakarta Timur, Jumat (10/3).

Nasir mengungkapkan pada 2022, hanya diperoleh ZIS sebesar Rp218 miliar dari target Rp222 miliar atau hanya mencapai 97 persen. Sementara itu, khusus Ramadan 2023 ini Baznas Bazis DKI Jakarta menargetkan ZIS sebesar Rp99 miliar. Jumlah ini juga naik dari target ZIS pada Ramadan 2022 lalu.

"Perolehan tahun lalu sebesar Rp46 miliar sedikit lagi mencapai target. Kalau enggak salah Rp53 miliar (target ZIS Ramadan 2022)," ucapnya.

Lebih lanjut, Nasir menyampaikan pada Ramadan 2023 ini ada sejumlah kegiatan yang rutin digelar di momentum lebaran tiap tahunnya. Namun, kata Nasir, juga akan ada kegiatan baru seperti festival kuliner halal dengan peserta dari negara-negara di Asia Tenggara.

"Kami akan ada festival kuliner halal. Baru tahun ini kami adakan dan pesertanya Insyaallah se Asia Tenggara. Jadi ada masakan-masakan halal yang biasanya dibuat terkait dengan Ramadan," kata dia.

Adapun beberapa kegiatan yang bakal diadakan Baznas Bazis DKI di Ramadan 2023 antara lain bedah rumah, penghapusan tato, hingga Tarhib Ramadan dengan melibatkan TPA/TPQ se-DKI Jakarta.

Reporter: Winda Nelfira

Sumber: Liputan6.com.

(mdk/tin)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ratusan Tokoh dan Lembaga Raih Baznas Awards 2024
Ratusan Tokoh dan Lembaga Raih Baznas Awards 2024

Baznas memberikan 395 penghargaan kepada tokoh dan lembaga yang berperan dalam pengumpulan zakat seperti gubernur, bupati, hingga wali kota.

Baca Selengkapnya
Zakat dan Sedekah Jadi Kunci Kesejahteraan Masyarakat, Begini Penjelasan Pemkot Kediri
Zakat dan Sedekah Jadi Kunci Kesejahteraan Masyarakat, Begini Penjelasan Pemkot Kediri

Zakat mempunyai manfaat sosial dan manfaat ekonomis.

Baca Selengkapnya
Indonesia Negara Paling Dermawan Sedunia, Jokowi Ingatkan Baznas Tingkatkan Kepercayaan Masyarakat
Indonesia Negara Paling Dermawan Sedunia, Jokowi Ingatkan Baznas Tingkatkan Kepercayaan Masyarakat

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyebut Indonesia merupakan negara paling demawan di seluruh dunia, berdasarkan hasil survei internasional.

Baca Selengkapnya
Target Tercapai, Sri Mulyani Semerigah Peneriman Pajak Tahun 2023 Rp1.738,8 Triliun
Target Tercapai, Sri Mulyani Semerigah Peneriman Pajak Tahun 2023 Rp1.738,8 Triliun

Angka tersebut sudah mencapai 101,3 persen dari targetAPBN 2023.

Baca Selengkapnya
Potensi Zakat Rp327 T, Wapres Ma'ruf: Harus Dioptimalkan dalam Pengentasan Kemiskinan
Potensi Zakat Rp327 T, Wapres Ma'ruf: Harus Dioptimalkan dalam Pengentasan Kemiskinan

Potensi zakat di Indonesia yang mencapai Rp327 triliun harus dioptimalkan

Baca Selengkapnya
Bank Syariah Indonesia Masuk Top 10 Global Islamic Bank
Bank Syariah Indonesia Masuk Top 10 Global Islamic Bank

BSI secara global berada pada peringkat 10 di jajaran Global Islamic Bank.

Baca Selengkapnya
Bukti Orang Indonesia Paling Dermawan, Rp 7,8 Miliar Zakat dan Donasi Terkumpul selama Ramadan
Bukti Orang Indonesia Paling Dermawan, Rp 7,8 Miliar Zakat dan Donasi Terkumpul selama Ramadan

Pembayaran zakat dan donasi itu baru dari sisi satu platform saja. Belum lagi jika ditotalkan seluruh tempat.

Baca Selengkapnya
Mendagri: Potensi Zakat Indonesia Luar Biasa, Perlu Optimalisasi di Daerah
Mendagri: Potensi Zakat Indonesia Luar Biasa, Perlu Optimalisasi di Daerah

Dengan kerangka hukum yang telah ada, Baznas dapat bekerja sama dengan pemerintah untuk mengelola zakat dengan lebih baik.

Baca Selengkapnya
Bank DKI Raup Laba Bersih 187 Miliar per Maret 2024, Ini Sederet Faktor Penopangnya
Bank DKI Raup Laba Bersih 187 Miliar per Maret 2024, Ini Sederet Faktor Penopangnya

pertumbuhan kredit dan pembiayaan UMKM didorong oleh pertumbuhan kredit dan pembiayaan segmen mikro sebesar 39,77 persen.

Baca Selengkapnya
FOTO: Realisasi Investasi Tahun 2023 Meningkat 17,5 Persen
FOTO: Realisasi Investasi Tahun 2023 Meningkat 17,5 Persen

Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) melaporkan realisasi investasi sepanjang tahun 2023 mencapai Rp1.418,9 triliun.

Baca Selengkapnya
YBM BRILiaN Terima SK Izin Operasional Lembaga Amil Zakat Nasional dari Kemenag
YBM BRILiaN Terima SK Izin Operasional Lembaga Amil Zakat Nasional dari Kemenag

Pembaharuan izin operasional ini merupakan salah satu bentuk komitmen YBM BRILiaN dalam mengelola dana ZIS masyarakat

Baca Selengkapnya
Penerimaan Pajak 2023 Lampaui Target, Tembus Rp1.869 Triliun
Penerimaan Pajak 2023 Lampaui Target, Tembus Rp1.869 Triliun

Jika dilihat dalam perjalanannya, penerimaan pajak sempat mengalami penurunan yang signifikan yakni pada tahun 2020.

Baca Selengkapnya