Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Catat! Daftar Titik Keramaian di Jakarta Selama Libur Natal dan Tahun Baru

Catat! Daftar Titik Keramaian di Jakarta Selama Libur Natal dan Tahun Baru Arus Mudik Natal dan Tahun Baru di Stasiun Pasar Senen. ©2022 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Polres Metro Jakarta Selatan telah membuat sejumlah pos pengamanan dan pelayanan selama libur Natal dan Tahun Baru 2023. Pos-pos tersebut ditempatkan di seluruh Kecamatan.

"Ada 11 pos pengamanan dan pos pelayanan di wilayah hukum Polres Metro Jaksel. Di (tempatkan) semua Kecamatan di Jaksel," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Ary Syam Indradi saat dihubungi merdeka.com, Sabtu (24/12).

Selain itu, pihaknya juga telah melakukan pengamanan terhadap 144 gereja yang ada di wilayah hukum Polres Metro Jakarta Selatan. Ia juga memastikan, hingga saat ini pengamanan secara umum masih aman terkendali.

"144 Gereja dan tempat ibadah natal sudah kami lakukan security assesment, agar pelaksanaan pengamanan giat ibadah natal dapat berjalan dengan baik," ujarnya.

Lalu, terkait dengan tempat wisata yang menjadi rawan terjadinya kepadatan masyarakat disebutnya berada di dua lokasi. Salah satunya berada di Kebun Binatang Ragunan, Jakarta Selatan.

"(Selain Ragunan) Setu Babakan," sebutnya.

Secara terpisah, Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Budi Sartono mengungkapkan, untuk di wilayah hukumnya yang menjadi rawan kepadatan masyarakat yakni berada di Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

"Kalau tempat wisata di Jaktim ada TMII," ujar Budi.

Sebelumnya, sebanyak 490 personel Satpol PP DKI bakal disebar saat malam pergantian tahun 2023. Terdapat enam titik keramaian yang menjadi konsentrasi penjagaan Satpol PP.

"Berkaitan dengan malam tahun baru, ada kegiatan malam muda-mudi semarak Jakarta, car free night. Kami terlibat juga dalam rangka pengamanan sepanjang jalur itu dengan menerjunkan lebih kurang 490 personel," kata Kepala Satuan Polisi (Satpol) Pamong Praja (PP) DKI Jakarta Arifin di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (20/12).

Selain Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Arifin menjelaskan total 490 personel akan disebar di enam lokasi perayaan malam tahun baru 2023 di tingkat kabupaten/kota administrasi DKI Jakarta.

Berikut 6 Titik Keramaian Malam Tahun Baru dijaga 490 personel Satpol PP:

1. Jakarta Pusat di Thamrin 10,2. Jakarta Utara di Kantor Wali Kota Jakarta Utara,3. Jakarta Barat di Kantor Wali Kota Jakarta Barat,4. Jakarta Selatan di Setu Babakan,5. Jakarta Timur di Old Shanghai Cakung,6. Kepulauan Seribu di Pulau Untung Jawa.

Pasalnya, di sejumlah titik perayaan ini Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI akan menggelar festival malam tahun baru. Nantinya, juga akan ada panggung-panggung hiburan di enam titik lokasi yang telah ditentukan.

"Mungkin nanti apakah berkembang dinamikanya akan bertambah, yang pasti bahwa tugas kami di Satpol PP pertama membantu dalam hal penyekatan kendaraan yang dipastikan tidak bisa melintas yang kemungkinan dimulai pada pukul 20.00 Wib," kata Arifin di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa 20 Desember 2022.

"Ini yang kita lakukan termasuk juga pengaturan untuk para pedagang, sentra zona mana yang boleh dan zona mana yang tidak boleh, itu juga harus kita pastikan dalam rangka pengamanan," lanjutnya.

Selain itu, Arifin menyampaikan bahwa pihaknya turut mengamankan ruang-ruang publik lainnya yang berpotensi dikunjungi secara massal oleh warga di malam tahun baru 2023.

"Diantaranya ruang publik yang biasanya ramai dikunjungi Kota Tua, kemudian ada di kawasan Danau Sunter, Jakut, CNI yang di Jakbar, kemudian di kawasan China Town di PIK 2, kemudian di BKT Jaktim, berikutnya di kawasan Bulungan Jaksel, dan juga di Jakpus di Masjid Akbar," jelas dia.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Antisipasi Teror Bom, Polda Metro Perketat Penjagaan Rumah Ibadah Saat Nataru
Antisipasi Teror Bom, Polda Metro Perketat Penjagaan Rumah Ibadah Saat Nataru

Irjen Karyoto telah memerintahkan jajarannya untuk turun mengamankan rumah ibadah selama natal

Baca Selengkapnya
Gratis Nitip Kendaraan saat Mudik Natal dan Tahun Baru 2024, Manfaatkan Fasilitas Ini
Gratis Nitip Kendaraan saat Mudik Natal dan Tahun Baru 2024, Manfaatkan Fasilitas Ini

Penitipan kendaraan disediakan polisi selama operasi lilin yang diselenggarakan sejak 22 Desember 2023 sampai 2 Januari 2024.

Baca Selengkapnya
Polisi Siagakan 129.923 Personel dan 1.748 Pos Pengamanan untuk Nataru
Polisi Siagakan 129.923 Personel dan 1.748 Pos Pengamanan untuk Nataru

Terkait rekayasa lalu lintas, terdapat tiga skema yang disiapkan.

Baca Selengkapnya
Catat Rekayasa Lalin Sekitar Wisata Jakarta di Malam Tahun Baru: Ancol, TMII hingga Kota Tua
Catat Rekayasa Lalin Sekitar Wisata Jakarta di Malam Tahun Baru: Ancol, TMII hingga Kota Tua

Polda Metro Jaya melakukan rekayasa lalu lintas di sekitar tempat wisata jelang malam tahun baru

Baca Selengkapnya
Natal 2023, Polda Metro Amankan 1.807 Gereja di Jadetabek
Natal 2023, Polda Metro Amankan 1.807 Gereja di Jadetabek

Pengamanan turut dilakukan di 213 gereja di Kota Tangerang.

Baca Selengkapnya
DLH DKI Kerahkan 1.680 Personel Agar Ibu Kota Bebas Sampah saat Perayaan Natal 2023
DLH DKI Kerahkan 1.680 Personel Agar Ibu Kota Bebas Sampah saat Perayaan Natal 2023

meski Natal jatuh pada hari libur, pasukan oranye DLH tetap bekerja seperti biasa.

Baca Selengkapnya
Kapolri Pastikan Beri Pelayanan Terbaik Amankan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024
Kapolri Pastikan Beri Pelayanan Terbaik Amankan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024

Kapolri meminta seluruh personel untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana alam yang sewaktu-waktu bisa terjadi, bahkan di tengah momen Nataru.

Baca Selengkapnya
Hindari Bentrokan, Warga DKI Diimbau Tak Konvoi saat Malam Tahun Baru
Hindari Bentrokan, Warga DKI Diimbau Tak Konvoi saat Malam Tahun Baru

Rencananya Pemprov DKI akan membuat Jakarnaval dan malam muda-mudi untuk memeriahkan momen pergantian tahun nanti.

Baca Selengkapnya
FOTO: 129 Ribu Personel Gabungan Dikerahkan untuk Pengamanan Natal dan Tahun Baru
FOTO: 129 Ribu Personel Gabungan Dikerahkan untuk Pengamanan Natal dan Tahun Baru

Operasi pengamanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 ini digelar mulai 23 Desember 2023 hingga 3 Januari 2024.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan 1.500 Personel Gabungan Siap Siaga Amankan Malam Pergantian Tahun Baru 2024 di Jakarta
FOTO: Penampakan 1.500 Personel Gabungan Siap Siaga Amankan Malam Pergantian Tahun Baru 2024 di Jakarta

Sepanjang Jalan MH Thamrin-Jenderal Sudirman telah dijaga ketat oleh pasukan Brimob jelang perayaan malam tahun baru 2024.

Baca Selengkapnya
Transjakarta Beroperasi hingga Jam 2 Dini Hari Saat Natal dan Tahun Baru
Transjakarta Beroperasi hingga Jam 2 Dini Hari Saat Natal dan Tahun Baru

Selain jam operasional, Transjakarta akan menambah jumlah armada saat Natal dan Tahun Baru.

Baca Selengkapnya
Strategi Jenderal Bintang Dua Tangkal Teror & Sabotase di Kota Jakarta saat Ditinggal Mudik Warganya
Strategi Jenderal Bintang Dua Tangkal Teror & Sabotase di Kota Jakarta saat Ditinggal Mudik Warganya

Strategi Jenderal Bintang Dua Tangkal Teror & Sabotase di Kota Jakarta saat Ditinggal Mudik Warganya

Baca Selengkapnya