Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Nicolas Ary Lilipaly menggelar perkara kasus tawuran di Kawasan Pasar Rebo, Jakarta Selasa (30/1/2024). (Foto merdeka.com / Imam Buhori)
Kepolisian Resor Metro Jakarta Timur menunjukkan barang bukti senjata tajam yang digunakan pelaku dalam aksi tawuran kelompok remaja di kawasan Pasar Rebo. (Foto merdeka.com / Imam Buhori)
Tawuran yang terjadi pada hari Minggu (28/1/2024) dini hari itu telah mengakibatkan salah satu tangan remaja yang terlibat aksi tawuran putus. (Foto merdeka.com / Imam Buhori)
Inisial korban remaja itu bernama DSS berusia 18 tahun.
Kini ia dilaporkan masih menjalani proses penyambungan tangan di RS Polri, Kramat Jati. (Foto merdeka.com / Imam Buhori)
Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Nicolas Ary Lilipaly memberikan keterangan terkait gelar perkara kasus tawuran tersebut. (Foto merdeka.com / Imam Buhori)
Sejumlah barang bukti berupa dua buah senjata tajam dan pakaian ditampilkan dalam rilis kasus tawuran oleh Polres Metro Jakarta Timur. (Foto merdeka.com / Imam Buhori)
Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Nicolas Ary Lilipaly membenarkan kejadian ini memakan satu korban yang telapak tangannya putus akibat tebasan senjata tajam