Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mendagri sebut pelantikan Djarot tinggal tunggu Keppres

Mendagri sebut pelantikan Djarot tinggal tunggu Keppres Ahok. ©2015 merdeka.com/fikri faqih

Merdeka.com - Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo menyebutkan Djarot Saiful Hidayat sudah diputuskan menjadi Gubernur DKI Jakarta. Pergantian ini dilakukan lantaran Basuki Tjahaja Purnama telah memutuskan untuk mundur setelah menerima vonis dua tahun penjara.

Untuk kepastian pelantikannya sendiri, Tjahjo mengungkapkan, tinggal menunggu Surat Keputusan Presiden. Namun, dia mengaku masih menunggu surat rekomendasi hasil Paripurna Istimewa yang diselenggarakan oleh DPRD DKI Jakarta pada Rabu (31/5) kemarin.

"Sudah diputuskan oleh DPRD dasar keputusan itu, mudah-mudahan cepat disampaikan ke kami. Nanti kami akan langsung menyerahkan kepada Pak Mensesneg untuk segera dikeluarkan Keppres pemberhentian Pak Basuki dan Keppres pengangkatan Pak Djarot sampai Oktober tanpa kami harus menunggu apakah jaksa akan banding atau tidak," katanya di Gedung Pancasila Kementerian Luar Negeri, Jakarta, Kamis (1/6).

Orang lain juga bertanya?

Politisi PDI Perjuangan ini menyebutkan, dengan surat mundur Basuki atau akrab disapa Ahok itu berarti kekuatan hukum untuk melantik Djarot sudah tetap. Walaupun begitu dia masih enggan mengungkapkan tepatnya hari pelantikan Djarot. Karena surat keputusan dari DPRD baru akan dikirimkan kepada Mensesneg Pratikno.

"Nanti, nunggu Keppres dulu. Nanti akan dilantik di Istana atau Balai Kota. Kalau hari ini, kita dapat surat dari (keputusan) DPRD kemarin, paling cepat ya lihat jadwal Pak Presiden," jelasnya.

Untuk diketahui, Ahok mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Gubernur Jakarta. Sementara itu, Djarot yang ditanya soal pelantikannya sebagai gubernur, menyebutkan dia menyerahkan langkah dan keputusan selanjutnya pada kewenangan Kemendagri dan keputusan presiden.

Djarot sendiri enggan menjabarkan lebih jauh soal pemberhentian Ahok ini. Terkait pelantikannya sebagai gubernur DKI nanti, Djarot pun menilai itu bukan soal kesiapan semata, malah menurutnya itu adalah momen untuk memberi apresiasi bagi Ahok yang rela mengundurkan diri.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Djarot PDIP Dukung Hak Angket: Supaya Kita Bisa Mengevaluasi Kebijakan Pemerintah
Djarot PDIP Dukung Hak Angket: Supaya Kita Bisa Mengevaluasi Kebijakan Pemerintah

Djarot menegaskan tak ada instruksi khusus dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri terkait hak angket

Baca Selengkapnya
Djarot Ingatkan Prabowo, Bung Karno Pendiri PNI Cikal Bakal PDIP
Djarot Ingatkan Prabowo, Bung Karno Pendiri PNI Cikal Bakal PDIP

Djarot menyebut PDIP tidak pernah mengajarkan bahwa Bung Karno adalah milik salah satu partai saja.

Baca Selengkapnya
PDIP Buka Peluang Ahok-Djarot Bertarung di Pilgub Sumut
PDIP Buka Peluang Ahok-Djarot Bertarung di Pilgub Sumut

PDIP membuka peluang mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Djarot Syaiful Hidayat untuk dicalonkan pada Pilkada Sumut.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
PDIP Batal Umumkan Anies-Rano Karno untuk Pilkada Jakarta, Djarot: Belum Ada Kepastian
PDIP Batal Umumkan Anies-Rano Karno untuk Pilkada Jakarta, Djarot: Belum Ada Kepastian

Djarot meminta masyarakat sabar menunggu hasil keputusan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri dalam menentukan pasangan yang akan mereka usung.

Baca Selengkapnya
Jokowi Beri Jenderal Kehormatan ke Prabowo, Begini Respons PDIP
Jokowi Beri Jenderal Kehormatan ke Prabowo, Begini Respons PDIP

Hasto juga menyebut pemberian suatu pangkat terkadang bertentangan dengan fakta-fakta yang terjadi di lapangan

Baca Selengkapnya
Jokowi Hormati Putusan DKPP Pecat Ketua KPU: Pemerintah Pastikan Pilkada 2024 Jujur dan Adil
Jokowi Hormati Putusan DKPP Pecat Ketua KPU: Pemerintah Pastikan Pilkada 2024 Jujur dan Adil

Adapun pemerintah memiliki waktu 7 hari untuk menerbitkan Keppres, usai putusan DKPP dibacakan.

Baca Selengkapnya
Djarot: Ahok Sangat Potensial di Pilgub Jakarta, Persoalannya PDIP Kurang Kursi
Djarot: Ahok Sangat Potensial di Pilgub Jakarta, Persoalannya PDIP Kurang Kursi

PDIP masih belum mengambil keputusan perihal dukungan calon gubernur pada Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya
Politikus PDIP Sebut Keppres Pemberhentian Prabowo Harus Dicabut Sebelum Beri Pangkat Baru
Politikus PDIP Sebut Keppres Pemberhentian Prabowo Harus Dicabut Sebelum Beri Pangkat Baru

Hasanuddin menyebut membuat aturan baru tidak boleh menabrak aturan yang sudah ada.

Baca Selengkapnya
Jokowi Serahkan Estafet Kepemimpinan di Sidang Tahunan MPR/DPR, Prabowo Berdiri Lalu Membungkuk
Jokowi Serahkan Estafet Kepemimpinan di Sidang Tahunan MPR/DPR, Prabowo Berdiri Lalu Membungkuk

i sela pidatonya, Jokowi menyerahkan tongkat estafet kepemimpinan kepada presiden terpilih Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya