Simpang Susun Semanggi mulai dibuka untuk umum
Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat melakukan uji coba jalur Simpang Susun Semanggi, malam tadi. Pembukaan jalur uji coba itu yang dimulai sekitar pukul 20.20 WIB ini ditandai dengan bisa dilaluinya jalur Simpang Susun Semanggi oleh kendaraan roda empat.
Djarot sempat menyusuri dengan cara berjalan kaki. Djarot kemudian meminta mobilnya dan mobil pejabat lain untuk menyusul melintasi jalur Simpang Susun Semanggi.
"Mudah-mudahan persembahan anak bangsa ini membawa kebaikan dan kedamaian dan merupakan prestasi tersendiri," kata Djarot di lokasi, Jumat (28/7).
-
Kapan Stasiun Secang mulai beroperasi? Stasiun ini dibangun oleh perusahaan kereta api swasta dari Belanda Nederlansch-Indische Spoorweg Maatschappij (NIS) dan dibuka pada 1 Juli 1898.
-
Kapan TransJakarta rute Kalideres-Bandara Soetta mulai diuji coba? Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres. Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan.
-
Kapan Jalan Baru Kuningan resmi digunakan? Rute yang dilewati di antaranya Cirebon – Cilimus lanjut Sampora – Ancaran, dengan tahap akhir pembangunan pada 2019 lalu dan resmi digunakan secara penuh di 2023.
-
Kapan Jembatan Semanggi dibangun? Merujuk esi.kemdikbud.go.id, jembatan ini pertama kali dibangun pada 1961 dan dipimpin oleh arsitek Ir. Soetami yang ketika itu menjabat sebagai menteri pekerjaan umum.
-
Kenapa tol Cimanggis-Cibitung dibuka saat mudik? Upaya menjaga kelancaran mobilitas masyarakat selama arus mudik dan balik lebaran terus dilakukan. Kali ini dengan membuka operasional ruas Tol Cimanggis -Cibitung yang bisa digunakan masyarakat, per Kamis (4/4) hari ini.
-
Kenapa Jembatan Semanggi dibangun? Seiring berkembangnya Jakarta sebagai kota metropolitan, Soekarno kemudian mencarikan solusi agar masalah kemacetan yang mulai terjadi di sana bisa terselesaikan dengan baik. Langkah pertama adalah dibangunlah sebuah jembatan agar mobilitas kendaraan bisa berjalan maksimal.
Dengan adanya Simpang Susun Semanggi ini diharapkan dapat mengurangi kemacetan di Jakarta.
"Yang tercatat di dalam sejarah pembangunan konstruksi di Indonesia adalah jembatan lengkung di Indonesia terpanjang. Setidaknya ini bisa mengurangi saat ada pembangunan MRT," ujar Djarot.
Pembukaan Simpang Susun Semanggi ini juga dihadiri oleh Menteri Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono dan Menteri Badan Usaha Milik Negara Rini Soemarno.
Peresmian akan dilakukan hingga 17 Agustus 2017 oleh Presiden Joko Widodo. Simpang Susun Semanggi bisa digunakan untuk kendaraan yang berbelok kanan langsung dari jalan arah barat (Tomang-Slipi) menuju kawasan Blok M dan dari arah timur (Cawang) menuju arah Bendungan Hilir - Jalan MH Thamrin.
Sementara untuk kupingan Semanggi eksisting hanya bisa digunakan untuk kendaraan berputar dari arah Slipi kembali ke arah Slipi dan dari arah Cawang kembali ke Cawang serta gerakan belok kanan dari Blok M menuju Cawang dan dari Bendungan Hilir menuju Slipi-Tomang. (mdk/eko)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Penerapan tersebut bakal berlaku pada 5 sampai dengan 8 April 2024.
Baca SelengkapnyaPolisi bakal memprioritaskan kendaraan iring-iringan Presiden dan Wakil Presiden hingga tamu-tamu VVIP yang hendak melintas di Jalan Sudirman-Thamrin.
Baca SelengkapnyaRuas tol tersebut telah dibuka secara fungsional tanpa tarif pada 11-20 September 2024, guna mendukung gelaran PON XXI Aceh-Sumut 2024.
Baca SelengkapnyaUji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) akan dimulai besok, Jumat 15 September 2023 hingga 30 September 2023.
Baca SelengkapnyaKetiga, terdapat tambahan operasional sebanyak satu lajur secara fungsional di ruas tol Palikanci kilometer 208+150 sampai kilometer 210+190.
Baca SelengkapnyaKemenhub bersama KCIC memastikan kesiapan feeder yang menghubungkan Stasiun Padalarang-Bandung.
Baca SelengkapnyaPenutupan dan pengalihan arus lalu lintas Senayan dan sekitarnya masih diberlakukan hari ini.
Baca SelengkapnyaWakil Menteri BUMN I Kartika Wirjoatmodjo meyakini, persiapan jelang operasional tersebut sudah sesuai skenario.
Baca Selengkapnya