Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

20 Kata Mutiara untuk Orang Meninggal, Penuh Makna dan Menyentuh Hati

20 Kata Mutiara untuk Orang Meninggal, Penuh Makna dan Menyentuh Hati Ilustrasi sedih. ©2018 Merdeka.com/Pixabay

Merdeka.com - Tidak ada segala sesuatu yang abadi di dunia ini, tak terkecuali manusia. Kematian pasti akan menimpa siapa saja, tak kenal tempat dan waktu. Oleh karena itu, sebagai manusia, kita hanya bisa mempersiapkan segala sesuatu yang kemungkinan bisa terjadi.

Kematian selalu menyisakan duka yang mendalam bagi setiap orang. Terlebih saat keluarga atau orang-orang terdekat telah menemui ajalnya, tentu hal ini menjadi peristiwa yang memilukan. Sebagai manusia yang masih diberi kesempatan untuk hidup, sudah seharusnya selalu mendoakan orang yang sudah meninggal agar diberi tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa.

Baca juga: Kata-kata Mutiara Tentang Kehidupan Berdasarkan Hadist Dan Al-quran

Orang lain juga bertanya?

Doa dan ungkapan belasungkawa tentu juga dibutuhkan bagi keluarga yang ditinggalkan. Hal ini perlu dilakukan sebagai wujud rasa empati dan bentuk kepedulian terhadap sesama manusia. Berikut ini kata-kata untuk orang meninggal yang merdeka.com lansir dari Bola.com:

Kata-kata Mutiara untuk Orang Meninggal yang Menyentuh Hati

006 tantri setyorini

©2015 Merdeka.com/SBS

1. Nggak ada yang bisa mengerti beratnya perpisahan, terutama perpisahan seperti ini. Turut berduka cita sedalam-dalamnya untuk kamu dan keluarga ya. Semoga diberikan ketabahan dan keikhlasan untuk melalui masa-masa sulit ini.

2. Sabar selalu Saudaraku, aku tahu ini menjadi hal yang sangat berat bagimu dan seluruh keluargamu. Tapi, janganlah berlarut-larut, ingatlah apa yang selalu diucapkan Rasulullah yang isi pesannya, yaitu sesungguhnya mayat itu disiksa karena tangisan dari keluarganya. Yang tidak bisa mengikhlaskan kepergiannya, maka ikhlaskanlah ia yang telah pergi.

3. Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un. Turut berduka cita sedalam-dalamnya untuk kamu dan keluarga. Semoga almarhum/almarhumah diberikan tempat terbaik di sisi Allah. Semoga kamu dan keluarga diberikan ketabahan dan keikhlasan, jangan larut dalam kesedihan ya, tetap semangat.

4. Turut mengucapkan duka cita yang mendalam atas yang menimpa kamu dan keluarga. Semoga musibah ini segera berakhir. Saya berdoa untuk kamu dan keluarga semoga diberikan kesabaran dan ketabahan hati dalam menghadapi musibah ini.

5. Turut berduka cita atas musibah yang menimpa kamu dan keluarga. Mungkin musibah ini teguran, namun harus menjadi pelajaran yang sangat berharga juga untuk membuat hidup kamu menjadi kuat.

6. Tetesan air mata dari hati tidak akan pernah mampu mengembalikan seseorang yang telah pergi selama-lamanya. Tetaplah tegar sahabatku, anggaplah kepergian dia sebagai pengingat bahwa kita hanya manusia biasa yang juga akan menghadapi kematian. Jadi jalani hidup dengan keberanian dan ingatlah bahwa kita pun akan mengalami kematian.

7. Inna lillahi wainna ilaihi roji’un. Turut berduka cita atas meninggalnya ….. semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan. Percayalah pasti Allah akan mempertemukan kalian kembali kelak.

Kata-kata Mutiara untuk Orang Meninggal yang Penuh Duka Mendalam

ilustrasi makam

©2020 Merdeka.com/liputan6.com

8. Percayalah semua cobaan yang Allah berikan pastinya mengandung sebuah hikmah kehidupan. Kita boleh bersedih, tetapi kesedihan itu tak akan mengubah keadaan menjadi lebih baik dan tidak akan membuat ia yang telah meninggalkan kita kembali lagi. Sedih boleh, tapi ayo bangkit kembali.

9. Kehilangan seseorang untuk selamanya bukanlah suatu hal yang mudah. Rasanya sungguh berat. Tapi, tak ada jalan yang lebih baik selain mengikhlaskannya.

10. Temanku, kepulanganmu kepada Sang Pencipta sungguh terasa begitu cepat. Kebersamaan yang telah dilalui bersama, kini yang tinggal hanyalah kenangan. Semoga segala amal ibadahmu diterima oleh-Nya. Amin.

11. Sesungguhnya Allah memiliki hak untuk memberi dan mengambil sesuatu dari hamba-Nya. Karena, segala sesuatu tersebut hanyalah sebuah titipan. Semoga engkau diberikan kesabaran dan ketabahan atas kepergian almarhum.

12. Tetesan air mata dari hati tidak akan pernah mampu mengembalikan seseorang yang telah pergi selama-lamanya. Tetaplah tegar sahabatku, anggaplah kepergian dia sebagai pengingat bahwa kita hanya manusia biasa yang juga akan menghadapi kematian. Jadi jalani hidup dengan keberanian dan ingatlah bahwa kita pun akan mengalami kematian.

13. Mendengar kabar sedih hari ini dan hatiku turut berduka sedalam-dalamnya. Andai saja aku tahu cara untuk menghiburmu. Doaku supaya kamu sekeluarga tabah dan kuat.

Kata-kata Mutiara untuk Orang Meninggal yang Penuh Makna

14. Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un. Aku turut berduka cita atas kehilangan yang telah menimpamu.

15. Semua ini adalah rencana baik dari Allah. Kita harus menerima kepergiannya dengan ketabahan dan hati lapang.

16. Turut berduka cita atas kepergian beliau. Semoga tabah dan Tuhan memberikan kesabaran dan penghiburan.

17. Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un. Sahabat kecilku, mengapa kamu meninggalkanku begitu cepat. Semua kebersamaan yang pernah kita lewati kini telah menjadi sebuah kenangan.Semoga segala amal ibadahmu diterima di sisi Allah. Yang tenang ya, sahabatku.

18. Semua rasa sakit yang kamu alami selama ini sudah berakhir, Allah lebih menyayangimu daripada kita semua di sini. Selamat jalan sahabatku, semoga kamu sudah tenang di surga sana.

19. Semoga segala doa-doa terbaik yang kupanjatkan dikabulkan oleh Allah. Hanya satu yang bisa aku lakukan saat ini, kini biarkan aku mengenang dan mendoakanmu. Selamat jalan sahabatku.

20. Semangat ga usah ada duka lagi, beliau udah tenang di sana semangat kamu bahagia pasti beliau bahagia, jangan lupa selalu kirim doa untuk dia. Turut Berduka cita. (mdk/jen)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Nasihat Anggota Polri di Kuburan ini Ramai Jadi Sorotan, Singgung Pangkat Jabatan Tak Ada yang Abadi
Nasihat Anggota Polri di Kuburan ini Ramai Jadi Sorotan, Singgung Pangkat Jabatan Tak Ada yang Abadi

Seorang anggota polisi memberikan nasihat soal kematian melalui unggahan video di Tiktok.

Baca Selengkapnya
Makna Kalimat Tarji dan Lafaznya, Tenangkan Hati di Tengah Duka
Makna Kalimat Tarji dan Lafaznya, Tenangkan Hati di Tengah Duka

Islam mengajarkan kepada kita untuk bersabar dan ikhlas dalam menghadapi segala ketentuan Allah SWT. Salah satu caranya adalah dengan membaca kalimat tarji.

Baca Selengkapnya