Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Wisata Pacitan yang Indah dan Memesona, Wajib Dikunjungi

7 Wisata Pacitan yang Indah dan Memesona, Wajib Dikunjungi Objek wisata alam Sentono Genthong Pacitan. ©2020 Merdeka.com/Instagram @wisata_sentono_genthong

Merdeka.com - Pacitan merupakan salah satu Kabupaten di Jawa Timur yang dikenal memiliki berbagai macam destinasi wisata. Salah satu tempat wisata Pacitan yang terkenal adalah Pantai Klayar. Banyak wisatawan lokal maupun mancanegara yang berkunjung ke Pacitan untuk menikmati pesona pantai pasir putih ini.

Tak hanya Pantai Klayar, daerah yang terletak di ujung barat daya provinsi Jawa Timur ini juga memiliki banyak tempat wisata yang menawarkan sejuta pesona. Banyaknya jumlah Goa di Kabupaten Pacitan juga menarik banyak wisatawan, baik lokal maupun mancanegara. Bahkan, terdapat Goa yang disebut-sebut terindah di Asia Tenggara.

Bagi Anda yang ingin berlibur ke Kabupaten Pacitan, berikut rekomendasi tempat wisata Pacitan yang merdeka.com rangkum dari laman Java Travel:

Pantai Klayar

pacitan

© Oldlook.indonesia.travel - Lukman Hakim

Salah satu wisata Pacitan yang wajib Anda kunjungi adalah pantai klayar. Pantai yang terletak di desa Sendang, Kecamatan Donorejo ini memiliki keindahan alam yang eksotis. Anda tidak hanya dimanjakan dengan panorama alam yang indah, namun di tempat juga menyediakan beragam wisata kuliner khas Pacitan yang menggugah selera.

Pantai Klayar termasuk dalam deretan pantai selatan yang memiliki ombak laut cukup besar. Oleh karena itu, para wisatawan dilarang untuk berenang. Bagi Anda yang berkunjug ke Pacitan, sebaiknya tidak melewatkan kesempatan untuk menikmati keindahan Pantai Klayar.

Pantai Watu Karung

Selain Pantai Klayar, Pacitan juga memiliki pantai yang tidak kalah indahnya, yaitu Pantai Watu Karung. Tempat wisata yang terletak di Desa Widoro, Kecamatan Donorejo ini memiliki ombak yang cukup besar, sehingga cocok bagi para surfer. Selain itu, hamparan pasir putih bersih dan pemandangan alam memesona, mampu memanjakan mata para wisatawan.

Pantai Tawang

Pantai Tawang merupakan salah satu destinasi wisata Pacitan yang masih sepi dan nampak asri. Bagi yang ingin mencari suasana tenang, pantai ini cocok untuk Anda kunjungi. Hamparan pasir putih dan air laut yang masih jernih, menjadi salah satu keistimewaan Pantai Tawang.

Goa Gong

jawa timur

©2015 Merdeka.com/Panoramio/Benisius Anu

Goa Gong merupakan wisata Pacitan yang popular hingga ke mancanegara. Bahkan, goa ini pernah dinobatkan sebagai goa terindah se Asia Tenggara. Goa yang memiliki kedalaman sekitar 700 hingga 800 m ini terletak di Desa Bomo, Kecamatan Punung.

Sepanjang jalan menuju Goa Gong, Anda akan dikelilingi oleh empat gunung tidak aktif, seperti Gunung Manyar, Gunung Karang Pulut, Gunung Gruguh, hingga yang paling barat yaitu Gunung Gede. Di dalam goa, Anda bisa melihat keindahan stalakmit yang terbentuk ratusan atau bahkan ribuan tahun dari tetesan air.

Monumen Jendral Sudirman

Tak hanya memiliki keindahan alam, Pacitan juga memiliki banyak tempat wisata sejarah, salah satunya adalah Monumen Jendral Sudirman. Monumen yang dibangun untuk mengenang dan menjadi saksi perjuangan melawan penjajah ini terletak di Desa Pakis Baru, Kecamatan Nawangan, Kabupaten Pacitan. Saat berada di kawasan ini, Anda akan menyaksikan patung Panglima Jendral Sudirman berdiri kokoh dengan ketinggian 8 meter.

Selain itu, Anda juga bisa melihat rumah terbuat dari kayu dan bambu, yang dulunya digunakan untuk bermarkas Jendral Sudirman saat berjuang melawan penjajah. Di sekitar monument ini juga terdapat beberapa fasilitas seperti ruang audio visual, perpustakaan, dan pasar seni.

Goa Tabuhan

001 tantri setyorini

©2015 Merdeka.com/whattoseein.net

Pacitan memang dikenal sebagai daerah yang memiliki banyak goa eksotis, salah satunya goa tabuhan. Ketika Anda memukul batu di dalam goa ini akan menghasilkan bunyi yang mirip alunan gamelan. Goa yang dikenal cukup mistis ini terletak di Kecamatan Punung atau berada tidak jauh dari Goa Gong.

Pemandian Banyu Anget

Salah satu wisata Pacitan yang wajib Anda kunjungi berikutnya adalah pemandian banyu anget. Sumber air panas yang berasal dari perbukitan kapur ini cocok dijadikan tempat relaksasi. Bagi Anda yang ingin menenangkan pikiran atau menghilangkan penat setelah melakukan aktivitas, sebaiknya untuk mengunjungi tempat pemandian ini.

Selain itu. Anda juga akan dimanjakan dengan keindahan alam di sekitar tempat wisata ini. Banyaknya perbukitan di sekitar pemandian, menjadikan tempat wisata Pacitan satu ini tampak asri dan memesona. Pemandian Banyu Anget terletak di Desa Karangrejo, Kecamatan Arjosari atau sekitar 15 km dari pusat kota Pacitan. (mdk/jen)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengunjungi Pantai Pangasan di Pacitan, Surganya Para Peselancar
Mengunjungi Pantai Pangasan di Pacitan, Surganya Para Peselancar

Pantai yang terletak di Pacitan Jatim ini dikenal dengan keindahan alamnya yang memesona.

Baca Selengkapnya
Pesona Tersembunyi Pantai Srau, Tiga Keindahan Pantai dalam Satu Tempat
Pesona Tersembunyi Pantai Srau, Tiga Keindahan Pantai dalam Satu Tempat

Pantai Srau menawarkan ombak yang besar, menjadikannya lokasi yang sempurna bagi para penggemar selancar.

Baca Selengkapnya
8 Wisata Pati Terfavorit yang Banyak Dikunjungi, Ini Rekomendasinya
8 Wisata Pati Terfavorit yang Banyak Dikunjungi, Ini Rekomendasinya

Kunjungi tempat-tempat wisata ini apabila Anda tengah berada di Pati.

Baca Selengkapnya
6 Wisata Pantai Jawa Tengah Terindah yang Wajib Disambangi, Ini Rekomendasinya
6 Wisata Pantai Jawa Tengah Terindah yang Wajib Disambangi, Ini Rekomendasinya

Jangan sampai kelewatan untuk berkunjung ke pantai-pantai cantik di Jawa Tengah ini, ya!

Baca Selengkapnya
10 Wisata Cilacap Populer yang Patut Disambangi, Ini Daftarnya
10 Wisata Cilacap Populer yang Patut Disambangi, Ini Daftarnya

Tak perlu bingung lagi hendak ke mana saat berkunjung di Cilacap. Datangi saja salah satu rekomendasi wisata ini.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Pantai Pecaron, The Hidden Paradise di Pesisir Selatan Kebumen
Mengunjungi Pantai Pecaron, The Hidden Paradise di Pesisir Selatan Kebumen

Pantainya membentang cukup luas dengan batas tebing batu besar di setiap sisinya.

Baca Selengkapnya
Pantai Wisata di Jawa Tengah yang Indah dan Eksotis, Jangan Sampai Terlewat
Pantai Wisata di Jawa Tengah yang Indah dan Eksotis, Jangan Sampai Terlewat

Pesisir Jawa Tengah memang menyimpan keindahan alam yang luar biasa. Kita bisa menikmati deburan ombak yang menari-nari hingga pasir putih yang lembut.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Pantai Mayang di Paser, Salah Satu Pasir Putih Terbaik di Kaltim
Mengunjungi Pantai Mayang di Paser, Salah Satu Pasir Putih Terbaik di Kaltim

Setiap libur perayaan hari-hari besar, wisata pantai pasir putih Desa Pasir Mayang selalu dipenuhi oleh pengunjung.

Baca Selengkapnya
8 Wisata Pemalang yang Hits dan Populer, Cocok untuk Liburan Akhir Pekan
8 Wisata Pemalang yang Hits dan Populer, Cocok untuk Liburan Akhir Pekan

Merdeka.com merangkum informasi tentang 8 wisata Pemalang yang hits dan cocok untuk liburan akhir pekan.

Baca Selengkapnya
Potret Pantai Mirip Raja Ampat di Pacitan, Pemandangannya saat Matahari Terbenam Tak Terdefinisikan Kata-kata
Potret Pantai Mirip Raja Ampat di Pacitan, Pemandangannya saat Matahari Terbenam Tak Terdefinisikan Kata-kata

Pantai ini membuat Menparekraf RI Sandiaga Uno kagum

Baca Selengkapnya
8 Wisata Tuban Alam yang Cantik dan Hits, Cocok untuk Liburan Akhir Pekan
8 Wisata Tuban Alam yang Cantik dan Hits, Cocok untuk Liburan Akhir Pekan

Merdeka.com merangkum informasi tentang 8 wisata Tuban yang cantik dan hits, cocok untuk liburan akhir pekan.

Baca Selengkapnya
12 Wisata di Trenggalek yang Indah dan Menakjubkan, Cocok untuk Liburan
12 Wisata di Trenggalek yang Indah dan Menakjubkan, Cocok untuk Liburan

Keindahan alamnya yang masih alami dan belum banyak terjamah membuatnya menjadi destinasi yang ideal bagi mereka yang mencari kedamaian dan ketenangan.

Baca Selengkapnya