VIDEO: Respons Komisi III Tegas Soal Hasto Tersangka KPK "Kalau Saat Tak Terinjak Diam"
Komisi III menghormati jika Hasto ingin memberikan pembelaan karena menjadi bagian hak sebagai warga negara.
Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) memberikan keterangan pers tentang catatan akhir tahun Komisi III terkait mitra kerja Komisi III. Hal ini disampaikan di ruang kerja Komisi III Gedung DPR, Jumat (27/12).
Ketua Komisi III DPR, Habiburokhman menanggapi, kasus Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto yang ditersangkakan KPK dalam masalah suap Harun Masiku. Komisi III menghormati jika Hasto ingin memberikan pembelaan karena menjadi bagian hak sebagai warga negara.
Sebelumnya, KPK menetapkan Hasto Kristiyanto sebagai tersangka suap. Penetapan ini terkait suap Pergantian Antarwaktu (PAW) terhadap mantan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Wahyu Setiawan.