Manfaat Donor Darah untuk Wajah dan Kesehatan, Perlu Diketahui
Merdeka.com - Donor darah adalah salah satu kegiatan sosial yang kerap dilakukan di masyarakat. Di mana setiap orang dapat dengan suka rela mendonorkan darahnya, untuk kemudian disalurkan bagi orang yang membutuhkan. Bahkan, bagi sebagian orang, ini sudah menjadi kegiatan wajib yang dilakukan secara rutin.
Selain dapat membantu orang lain, kegiatan donor darah juga memberikan berbagai macam manfaat kesehatan bagi pendonor. Mulai dari menurunkan risiko penyakit jantung dan pembuluh darah, membantu menurunkan berat badan, hingga membantu mendeteksi penyakit serius.
Bukan hanya itu, terdapat pula manfaat donor darah untuk wajah dan kulit yang bisa Anda dapatkan. Manfaat donor darah untuk wajah dan kulit dikatakan dapat membantu mencegah penuaan dini. Mulai dari tanda-tanda keriput, flek hitam, hingga kulit kendur akibat kehilangan elastisitasnya.
-
Mengapa perawatan wajah anti penuaan penting? Perawatan wajah anti-penuaan menjadi semakin populer di kalangan mereka yang ingin menjaga kulit tetap segar, kencang, dan bercahaya.
-
Apa saja jenis perawatan wajah anti penuaan? Berikut adalah berbagai jenis treatment anti-aging yang bisa membantu mengurangi tanda-tanda penuaan dan meningkatkan kesehatan kulit: 1. Facial dengan Teknologi Radiofrekuensi (RF) Radiofrekuensi menggunakan energi untuk merangsang produksi kolagen dan elastin di lapisan dalam kulit. Treatment ini membantu mengencangkan kulit, mengurangi kerutan, dan meningkatkan kekenyalan kulit. Prosedur ini minim invasif dan biasanya tidak memerlukan waktu pemulihan. 2. Microneedling Microneedling adalah prosedur yang menggunakan jarum kecil untuk membuat micro-injuries pada kulit. Ini merangsang produksi kolagen dan elastin, yang dapat membantu memperbaiki tekstur kulit, mengurangi garis halus, dan memperbaiki penampilan pori-pori. Biasanya dilakukan dalam beberapa sesi untuk hasil optimal. 3. Peeling Kimia Peeling kimia melibatkan aplikasi bahan kimia pada kulit untuk mengelupas lapisan atas kulit yang mati. Ini membantu mengurangi garis halus, flek hitam, dan tekstur kulit yang tidak merata. Terdapat berbagai jenis peeling kimia, termasuk peeling ringan dengan asam glikolat dan peeling lebih dalam dengan asam trikloroasetat (TCA). 4. Terapi Laser Terapi laser seperti laser CO2 atau laser erbium menggunakan energi cahaya untuk merangsang produksi kolagen dan memperbaiki kerusakan kulit. Ini membantu mengurangi kerutan, flek hitam, dan tanda-tanda penuaan lainnya. Prosedur ini biasanya memerlukan beberapa sesi dan waktu pemulihan. 5. Terapi Cahaya Intens (IPL) IPL menggunakan cahaya berintensitas tinggi untuk mengatasi masalah kulit seperti pigmentasi, flek hitam, dan kemerahan. Terapi ini dapat membantu meratakan warna kulit dan meningkatkan kecerahan, mengurangi tanda-tanda penuaan dengan merangsang produksi kolagen. 6. Injeksi Botox Botox adalah injeksi yang digunakan untuk mengurangi kerutan dinamis, terutama di dahi, area sekitar mata, dan garis senyum. Botox bekerja dengan melumpuhkan otot-otot yang menyebabkan kerutan, sehingga kulit tampak lebih halus dan bebas kerutan. 7. Injeksi Filler Filler seperti asam hialuronat digunakan untuk mengisi area yang kehilangan volume akibat penuaan, seperti pipi, garis senyum, dan bawah mata. Ini membantu mengembalikan volume dan kekencangan kulit, serta mengurangi tampilan garis halus. 8. Ultherapy Ultherapy adalah prosedur non-invasif yang menggunakan energi ultrasound untuk merangsang produksi kolagen di lapisan dalam kulit. Ini membantu mengencangkan kulit dan memperbaiki kontur wajah. Prosedur ini tidak memerlukan waktu pemulihan dan biasanya memberikan hasil yang bertahap.
-
Apa cara mencegah penuaan dini di wajah? Tips ampuh yang pertama guna mencegah penuaan dini pada kulit adalah menggunakan sunscreen atau tabir surya setiap harinya.
-
Apa penyebab flek hitam di wajah? Beragam faktor dapat menjadi penyebab munculnya flek hitam ini, seperti paparan sinar matahari yang berlebihan, perubahan hormon, serta inflamasi atau luka pada kulit.
-
Bagaimana mencegah penuaan dini kulit? Oleh karena itu, sebelum terjadi tanda-tanda penuaan yang lebih parah, kamu wajib segera mencegahnya dengan memulai gaya hidup yang lebih sehat. Diantaranya seperti perbanyak makan sayur dan buah, rajin olahraga, hindari aktivitas begadang, dan lain sebagainya.
-
Apa tanda penuaan dini di kulit? Salah satu tanda-tanda penuaan dini yang paling umum adalah munculnya keriput dan garis-garis halus di wajah. Hal ini disebabkan oleh berkurangnya produksi kolagen dan elastin dalam kulit, yang membuat kulit kehilangan kekenyalannya.
Tentu, ini menjadi hal menarik, bahwa donor darah tidak hanya memberikan manfaat kesehatan yang baik untuk tubuh, tetapi juga memberikan manfaat kecantikan yang telah terbukti secara ilmiah. Bagi Anda yang ingin memiliki tubuh sehat dan kulit yang awet muda, donor darah bisa menjadi salah satu pilihan kegiatan rutin yang bisa Anda lakukan.
Dari berbagai sumber, berikut kami merangkum manfaat donor darah untuk wajah dan kesehatan yang perlu Anda ketahui.
Manfaat Donor Darah untuk Kesehatan
Sebelum mengetahui manfaat donor darah untuk wajah dan kulit, perlu dipahami terlebih dahulu manfaat donor darah untuk kesehatan yang bisa Anda dapatkan. Seperti disebutkan sebelumnya, donor darah bermanfaat membantu menurunkan risiko penyakit jantung dan pembuluh darah.
Bukan hanya itu, donor darah juga memberikan berbagai manfaat kesehatan lain yang tidak kalah penting. Berikut penjelasannya:
Mengidentifikasi Masalah Kesehatan
Manfaat donor darah bagi kesehatan yang pertama yaitu dapat membantu mengidentifikasi masalah kesehatan yang mungkin Anda alami. Biasanya, sebelum mendonorkan darah, petugas kesehatan akan melakukan screening atau pemeriksaan terlebih dahulu untuk mengetahui apakah Anda dalam kondisi layak untuk mendonorkan darah.
Dari pemeriksaan ini, Anda bisa mengetahui jika Anda menderita anemia atau memiliki kondisi tekanan darah tinggi atau darah rendah. Selain itu, proses screening ini juga sekaligus mendeteksi beberapa penyakit serius seperti HIV, sifilis, hepatitis B, hepatitis C, hingga malaria. Sehingga kegiatan donor darah bisa membantu Anda melakukan pengecekan kondisi kesehatan.
Menurunkan Berat Badan
Manfaat donor darah bagi kesehatan berikutnya yaitu dapat membantu menurunkan berat badan. Dalam hal ini, donor darah dikatakan mampu membakar 650 kalori. Ini dapat membantu para penderita obesitas untuk mengelola berat badan dan mencegah berbagai masalah kesehatan.
Meskipun begitu, penurunan kalori ini hanya bersifat jangka pendek, sehingga Anda tetap perlu menjaga pola makan dan latihan fisik secara teratur untuk mengelola berat badan dengan baik.
Mengurangi Kadar Zat Besi
Manfaat donor darah bagi kesehatan selanjutnya yaitu dapat mengurangi kadar zat besi dalam tubuh. Khususnya, bagi mereka yang menderita hemokromatosis, yaitu kondisi di mana tubuh memiliki terlalu banyak zat besi dalam darah.
Bagi orang dengan kondisi ini, donor darah bisa menjadi salah satu pilihan untuk membantu sesama sekaligus menjaga tubuh lebih sehat dengan kadar zat besi yang normal dan seimbang.
Menjaga Kesehatan Jantung dan Tekanan Darah
Manfaat donor darah bagi kesehatan yang terakhir yaitu dapat menjaga kesehatan jantung dan tekanan darah. Berdasarkan penelitian, donor darah secara rutin dapat memberikan efek perlindungan jangka panjang terhadap penyakit kardiovaskular.
Bukan hanya itu, donor darah secara rutin juga dapat membantu peningkatan perbaikan orang yang memiliki kondisi tekanan darah tinggi. Tentu, ini menjadi pilihan yang tepat bagi Anda untuk menjaga jantung dan sistem kardiovaskular tetap sehat dan berfungsi dengan baik.
Manfaat Donor Darah untuk Wajah dan Kulit
Setelah mengetahui berbagai manfaat kesehatannya, terakhir akan dijelaskan tentang manfaat donor darah untuk wajah dan kulit. Manfaat ini berkaitan dengan kondisi zat besi dalam tubuh yang tidak baik ketika terus menumpuk dalam jumlah yang banyak dan berlebihan.
Secara umum, zat besi dalam tubuh sebagian besar disimpan sebagai ferritin yang tidak beracun, yang akan terus bertambah dan terakumulasi seiring usia. Jika terus tersimpan dan menumpuk, tentu zat besi ini akan memberikan risiko kesehatan tersendiri bagi tubuh.
Namun, bagi wanita, jumlah zat besi dalam tubuh ini bisa dikurangi melalui siklus menstruasi setiap bulan. Sayangnya, ketika wanita telah memasuki masa menopause, tentu kelebihan zat besi dalam tubuh tidak bisa dikeluarkan dengan baik seperti sebelumnya.
Saat kadar besi dan ferritin meningkat di masa menopause, ini menyebabkan tanda-tanda penuaan kulit semakin meningkat. Di mana elastisitas kulit semakin menurun, muncul kerutan halus, kulit kendur, hingga munculnya flek hitam pada wajah.
Inilah yang menjadi alasan bagi wanita untuk melakukan donor darah secara rutin, terutama bagi wanita dewasa tua atau lansia yang sudah memasuki masa menopause. Donor darah ini dilihat sebagai pengganti siklus menstruasi yang bertugas mengeluarkan kelebihan zat besi dalam tubuh. Dengan donor darah, tentu Anda akan mendapatkan tubuh yang lebih sehat dan terlihat awet muda. (mdk/ayi)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Terjadinya penuaan pada diri seseorang bisa tampak pada berbagai bagian tubuh.
Baca SelengkapnyaTanda penuaan dini pada wajah dapat mencakup berbagai perubahan yang terlihat nyata.
Baca SelengkapnyaSkincare mempunyai peran penting dalam perawatan kulit, termasuk untuk wanita 40 tahun ke atas. Begini alasannya.
Baca SelengkapnyaLantas, apa saja sih manfaat lainnya yang bisa didapatkan dari menggunakan skincare dengan antioksidan?
Baca SelengkapnyaPenggunaan skincare sangat penting untuk merawat kulit, termasuk untuk orang tua. Lalu apa manfaat skincare untuk usia di atas 60 tahun? Begini penjelasannya.
Baca SelengkapnyaCara mengencangkan wajah dengan menggunakan bahan alami.
Baca SelengkapnyaMinyak zaitun telah lama dikenal karena manfaatnya yang luar biasa bagi kecantikan dan kesehatan karena mengandung vitamin E, K, lemak omega, dan antioksidan.
Baca SelengkapnyaAntioksidan adalah senyawa penting yang memiliki berbagai manfaat kesehatan, termasuk untuk kesehatan kulit.
Baca SelengkapnyaDaun kelor dikenal bermanfaat untuk lancarkan ASI, namun ternyata memiliki segudang manfaat lainnya.
Baca SelengkapnyaPolusi udara tidak hanya dapat terhirup ke dalam tubuh dan merusak paru-paru atau organ lainnya, tetapi juga dapat berdampak buruk bagi kesehatan kulit.
Baca SelengkapnyaCara mengatasi munculnya tanda-tanda penuaan di wajah dengan perawatan yang tepat.
Baca SelengkapnyaEksfoliasi adalah cara merawat wajah yang bertujuan untuk membuat wajah terlihat lebih bersih dan cerah.
Baca Selengkapnya