40 Kata-Kata Bijak Tentang Puasa Ramadan 2023, Bisa Jadi Pacuan Motivasi
Merdeka.com - Kata-kata bijak tentang puasa Ramadan 2023 berikut ini bisa menjadi penyemangat sekaligus motivasi Anda untuk menjalankannya. Puasa Ramadan adalah ibadah yang ditunggu-tunggu oleh umat Islam di seluruh dunia, tak heran banyak kegembiraan dan rasa syukur yang terasa jika dapat bertemu kembali dengan bulan suci ini di setiap tahunnya.
Cara mengekspresikan rasa bahagia atas Ramadan 2023 pun bermacam-macam. Salah satunya adalah lewat kata-kata bijak tentang puasa Ramadan ini. Anda dapat menggunakan kata-kata bijak tentang puasa Ramadan untuk mengungkapkan kebahagiaan di bulan ini.
Baik untuk postingan media sosial sebagai status dan caption, atau sebagai pesan singkat untuk orang-orang terdekat, tak ada salahnya saling berbagi kata-kata bijak tentang puasa Ramadan. Dilansir dari laman Brilio dan Liputan 6, ini dia 40 kata-kata bijak tentang puasa pilihan yang telah kami rangkum untuk Anda.
-
Apa tujuan kata-kata bijak bulan puasa? Untuk menyambut datangnya Ramadhan, tak ada salahnya kita saling berbagi kata-kata bijak yang dapat memotivasi dan menyejukkan hati.
-
Apa kegunaan kata-kata mutiara tentang puasa? Kata-kata mutiara islami tentang puasa diharapkan dapat menjadi inspirasi dan motivasi bagi kita semua dalam menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan.
-
Kata-kata motivasi apa yang bisa membangkitkan semangat untuk beribadah di bulan Ramadhan? Kata-kata motivasi puasa Ramadhan diharapkan dapat membangkitkan semangat dalam menjalani ibadah di bulan suci.
-
Bagaimana kata-kata menyambut Ramadhan bisa memotivasi? Melalui kata-kata yang bijak dan menginspirasi, seseorang dapat memotivasi dirinya untuk meraih keberkahan dan keampunan di bulan suci ini.
-
Bagaimana kata-kata lucu bisa bantu semangat puasa? Kata-kata semangat puasa lucu bisa jadi salah satu hiburan penyemangat di kala menahan lapar dan haus misalnya.
-
Apa contoh kata-kata semangat puasa lucu? 'Percuma banyak yang ngajak buka puasa bersama kalo ngga ada yang ngajak hidup bersama.'
Kata-Kata Bijak Tentang Puasa Ramadan, Patut Dirayakan
©2023 Merdeka.com/Pexels/ Rodolfo Clix
1. "Sepuluh hari pertama bulan Ramadhan adalah fase pelimpahan rahmat bagi semua orang. 10 hari kedua merupakan fase pengampunan dari Allah, dan 10 hari ketiga adalah fase terbebas dari api neraka. Semoga kami bisa menjalani ibadah puasa ini sampai akhir nanti secara sempurna."
2. "Siang diisi kebaikan, malam belajar Alquran. Ramadan jadi penerang, hati yang mulai remang-remang. Marhaban ya Ramadan. Selamat menunaikan ibadah puasa."
3. "Bulan Puasa adalah bulan penuh ampunan, lebih baik daripada seribu bulan"
4. "Napas menjadi tasbih, tidur pun menjadi ibadah. Semoga amal diterima dan doa diijabah. Selamat berpuasa."
5. "Jangan jadikan puasa untuk bermalas-malasan, tetap semangat menjalankan rutinitas sehari-hari."
6. "Dari pagi sampai soremu, aku menahan segala rasa dan nafsu hanya untuk meraih ridhoMu. semoga kita selalu mendapatkan berkah di puasa hari ini, selamat menunaikan ibadah puasa."
7. "Semoga bulan yang indah ini membawa banyak kebahagiaan bagimu dan memotivasi cara hidup yang lebih bahagia, Selamat Puasa Ramadhan teman terbaik."
8. Selamat berpuasa dan bergembira sahabat. "Bagi orang yang berpuasa ada dua kegembiraan: satu kegembiraan ketika berbuka dan satu kegembiraan ketika bertemu dengan Rabb-nya" (HR Bukhari dan Muslim).
9. "Puasa itu bukan hanya menahan lapar dan haus, tetapi juga menahan diri dari perbuatan yang tidak baik." - Unknown
10. "Puasa adalah pelajaran tentang kesederhanaan dan keterbatasan, sehingga kita bisa lebih menghargai nikmat-nikmat yang telah diberikan oleh Allah." - Unknown
Kata-Kata Bijak Tentang Puasa Ramadan
11. Puasa adalah perisai yang akan melindungi Anda dari api neraka dan mencegah Anda dari dosa. - Nabi Muhammad
12. Ketika bulan Ramadan dan puasa dimulai, pintu-pintu surga dibuka dan pintu-pintu neraka ditutup dan setan-setan dibelenggu. - Nabi Muhammad.
13. Rasulullah bersabda: "Barang siapa yang memberi makan orang yang berpuasa untuk berbuka, maka dia akan mendapatkan pahala yang sama dengannya, kecuali tidak ada pengurangan dari pahala orang yang berpuasa itu.
14. Menahan lapar dan dahaga adalah bagian kecil dari ritual puasa, yang bisa jadi orang diet dengan mengurangi porsi makan dapat jadi lebih berat dari pada puasa. Namun, orang fakir miskin biasa merasakan kelaparan yang lebih sengsara dari pada menahan lapar dan dahaga karena berpuasa. Hakikat puasa adalah menahan nafsu, menjalankan ketaatan kepada Allah SWT, dan mengasihi yang lemah, serta saling hormat pada sesama manusia.
15. Selamat berpuasa! Semoga di Bulan Suci Ramadan ini kita semua bisa lancar beribadah dan terhalang dari berbagai penyakit hingga hari kemenangan nanti.
16. "Jika semua harta adalah racun, zakat adalah penawarnya. jika seluruh umur adalah dosa, takwa dan tobat adalah obatnya. Jika seluruh bulan adalah noda, Ramadhan adalah pemutihnya."
17. "Puasa bukan hanya menahan diri dari makan dan minum, tetapi juga menahan diri dari perbuatan yang tidak bermanfaat."
18. "Puasa adalah bentuk ibadah yang mengajarkan kita tentang kedisiplinan, ketekunan, dan ketahanan."
19. "Puasa mengajarkan kita tentang kesederhanaan, kesabaran, dan kebersamaan dalam beribadah."
20. "Puasa adalah pelajaran tentang pentingnya menjaga kesehatan tubuh dan jiwa, serta menghargai nikmat-nikmat yang telah diberikan oleh Allah." - Unknown
Kata-Kata Bijak Tentang Puasa Ramadan, Ladang Pahala
1. "Puasa mengajarkan kita tentang pentingnya menjaga diri dari perbuatan yang tidak baik, serta menjaga hubungan dengan Allah dan sesama."
2. "Puasa mengajarkan kita tentang pentingnya mengendalikan lidah, sehingga kita tidak mengucapkan kata-kata yang buruk atau menyakiti perasaan orang lain."
3. "Puasa mengajarkan kita tentang pentingnya memperbanyak istighfar dan bertaubat atas segala dosa dan kesalahan yang kita lakukan."
4. "Ramadhan adalah bulan yang mengajarkan kita tentang pentingnya menjaga keutamaan waktu, sehingga kita tidak menyia-nyiakan waktu yang berharga ini."
5. "Puasa mengajarkan kita tentang pentingnya memperkuat iman dan taqwa kepada Allah, serta menjalankan ajaran Islam dengan baik dan benar."
6. "Puasa mengajarkan kita tentang pentingnya menjaga kesehatan mental dan spiritual, sehingga kita dapat meraih kebahagiaan dan kepuasan hidup."
7. "Puasa mengajarkan kita tentang pentingnya menghargai waktu dan kesempatan, serta memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya untuk berbuat kebaikan." - Unknown
8. "Ramadhan adalah bulan yang mengajarkan kita tentang pentingnya merenung dan berintrospeksi diri, sehingga kita dapat meningkatkan kualitas diri dan hidup kita." - Unknown
9. "Puasa mengajarkan kita tentang pentingnya menghargai nilai-nilai keadilan dan kebersamaan dalam masyarakat." - Unknown
10. "Puasa mengajarkan kita tentang pentingnya menghargai nilai-nilai kejujuran dan amanah dalam segala aspek kehidupan kita."
Kata-Kata Bijak Tentang Puasa Ramadan
11. “Dengan berpuasa, kita mengatakan: Ya Allah, aku menyukai makan dan minum. Aku suka memenuhi hasratku akan makanan dan minuman. Namun, aku lebih mencintaimu daripada makanan dan minuman. Oleh karenanya, aku berhenti melakukan apa yang aku cintai untuk mengikuti perintah-Mu.”
12. "Dengan berpuasa, manusia akan semakin bersyukur karena paham bahwa dirinya telah diberi nikmat begitu banyak dibanding orang-orang fakir, miskin, dan yatim piatu yang sering merasakan rasa lapar."
13. “Puasa adalah tameng yang akan melindungimu dari panasnya api neraka dan mencegahmu jatuh ke dalam dosa.”
14. “Doa orang berpuasa yang disampaikan saat waktu berbuka akan dikabulkan dan tidak pernah ditolak.”
15. “Ramadhan adalah waktu untuk mengurangi dosa dengan bonus pahala, silaturahmi yang lebih erat, dan badan yang lebih sehat.”
16. Allah adalah perancang dunia ini, Dia adalah yang tertinggi. Tundukkan kepalamu dalam menyembah-Nya, dan di bulan suci ini, semua keinginan di hatimu akan terpenuhi. Selamat menjalani ibadah puasa.
17. Ingatlah selalu bahwa doa dan puasa sangat berharga bagi Allah SWT. Semoga pikiran ini tidak membawa apa-apa selain kegembiraan dan kedamaian di bulan suci ini.
18. Semoga Ramadan kali ini mengingatkan kita akan perlunya terus beriman kepada Allah SWT. Tidak ada yang tak mungkin, selamat menjalani ibadah puasa.
19. Puasa meneguhkan ketergantungan kita sepenuhnya kepada Allah SWT dengan mencari di dalam Dia sumber makanan selain makanan.
20. Puasa Ramadan dari subuh hingga senja akan mengubah hidupmu menjadi sebuah awal baru dengan energi yang positif. (mdk/edl)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kumpulan kata penyemangat saat menjalankan ibadah puasa Ramadhan.
Baca SelengkapnyaKumpulan kata mutiara Islami tentang ibadah puasa Ramadhan yang bisa dibaca dan maknai.
Baca SelengkapnyaKata-kata semangat puasa lucu ini dapat membuat suasana Ramadan lebih riang dan ceria.
Baca SelengkapnyaKumpulan kata-kata bijak bulan puasa yang penuh makna sekaligus menyejukkan hati.
Baca SelengkapnyaBerikut kumpulan kata-kata untuk spanduk Ramadhan 2024.
Baca SelengkapnyaKata-kata bijak ini juga menyampaikan pesan-pesan yang memotivasi untuk meningkatkan amal ibadah.
Baca SelengkapnyaBerikut kumpulan Ramadhan Quotes singkat yang cocok untuk sambut bulan yang suci.
Baca SelengkapnyaSaat memasuki bulan Ramadan tahun 2024, quotes-quotes positif untuk menyambutnya patut dibagikan.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang 30 pantun menyambut Ramadhan yang lucu dan bikin semangat di bulan suci.
Baca SelengkapnyaDi bulan Ramadan ini, tingkatkan terus semangat Anda dengan kata-kata yang memotivasi.
Baca SelengkapnyaSimak kumpulan pantun ramadhan lucu berikut ini dijamin bangkitkan semangat puasamu.
Baca SelengkapnyaUmur manusia adalah rahasia Ilahi. Oleh karena itu, selesainya Ramadan adalah akhir yang sulit bagi mereka perindu Tuhan dan yang senantiasa mencari ampunan.
Baca Selengkapnya