Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Foto Bukit Jaddih di Madura, Mirip Tempat Wisata Populer di Turki

7 Foto Bukit Jaddih di Madura, Mirip Tempat Wisata Populer di Turki Bukit Jaddih. ©2020 Merdeka.com/Instagram @mbolangjatim

Merdeka.com - Salah satu bentang alam Jawa Timur merupakan pegunungan kapur. Di Madura, pegunungan kapur ini dimanfaatkan oleh penduduk sekitar sebagai sumber ekonomi. Masyarakat menambang kapur untuk mendapat pundi-pundi rupiah demi menghidupi keluarga.

Perkembangan teknologi dan informasi yang pesat membuat perubahan-perubahan terjadi. Salah satunya mengenai keberadaan penambangan kapur yang saat ini populer dikunjungi wisatawan. Di Bangkalan, Madura, Jawa Timur ada sebuah bukit kapur yang semakin hari semakin ramai dikunjungi wisatawan.

Namanya Bukit Jaddih. Bukit kapur ini terletak di daerah Jakan, Parseh, Socah, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur. Aktivitas penambangan kapur masih terus berjalan. Bersamaan dengan itu, bukit ini menjadi salah satu destinasi wisata fotogenik yang diminati banyak wisatawan.

Kawasan Wisata

bukit jaddih

2020 Merdeka.com/Instagram @mbolangjatim

Bukit Jaddih merupakan kawasan tambang kapur yang aktif. Selain itu, kini kawasan ini juga dibuka untuk tempat wisata. Beberapa bagian dari bukit kapur ini sengaja dibentuk sedemikian rupa supaya memberi kesan indah.

Bukit Jaddih ini disebut-sebut mirip dengan Kapadokia, sebuah kawasan wisata populer di Turki. Warna kecokelatan pada bukit kapur Jaddih serupa dengan batu-batu bersejarah di kawasan Kapadokia. Kawasan Bukit Jaddih dikelilingi pepohonan yang memberi kesan sejuk pada kawasan wisata ini.

Bukit Berjendela

bukit jaddih

2020 Merdeka.com/Instagram @susy_khouw

Beberapa bagian dari bukit kapur ini tampak berongga atau memiliki jendela. Ukuran rongganya beragam. Pengunjung bisa berfoto di antara rongga-rongga yang ada.

Kolam Renang

bukit jaddih

2020 Merdeka.com/Instagram @vanessacallista

Di kawasan Bukit Jaddih ada sebuah kolam renang bernama Goa Pote. Kolam ini berada di sebelah utara Bukit Jaddih. Uniknya, kolam ini terbentuk secara alami. Goa Pote berada di tengah-tengah bukit kapur yang mengelilinginya.

Masyarakat sekitar Desa Jaddih memberi nama kolam ini dengan sebutan Aeng Goweh Pote yang berasal dari Bahasa Madura. Artinya Air Gua Putih, yang berada di antara bukit-bukit kapur putih. Air di kolam alami ini memang berwarna putih jernih.

Pahatan-pahatan Menawan

bukit jaddih

2020 Merdeka.com/Instagram @m.ryan99

Pahatan dan ukiran unik di Bukit Jaddih berasal dari aktivitas penambangan kapur di masa silam. Di Bukit Jaddih ditemukan gua-gua kecil sisa penambangan. Pahatan dan ukiran unik itu terdapat di bongkahan batu-batu besar maupun kecil.

Dinding yang Indah

bukit jaddih

2020 Merdeka.com/Instagram @virnidesiana

Bukit kapur yang letaknya sekitar 10 kilometer dari pusat Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur ini memiliki dinding-dinding yang indah. Keindahan itu tercipta berkat aktivitas oenambangan kapur yang dilakukan oleh para penambang. Dinding-dinding itu memiliki bentuk yang berbeda-beda.

Tiket Masuk Murah

bukit jaddih

2020 Merdeka.com/Instagram @maduraholic

Untuk menikmati keindahan kawasan Bukit Jaddih hanya perlu membayar biaya masuk Rp 5.000. Biaya ini sudah termasuk biaya apabila ingin mandi di kolam renang Goa Pote.

Tangga Berundak

bukit jaddih

2020 Merdeka.com/Instagram @exploremadura

Ada tangga berundak yang dibentuk dengan menggali kapur. Tangga itu kini sudah dipasang pegangan sebagai pengaman. Tangga ini menjadi salah satu spot foro favorit pengunjung di Bukit Jaddih.

(mdk/rka)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
7 Wisata Baru di Malang yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi
7 Wisata Baru di Malang yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi

Ada banyak wisata baru di Malang yang bisa jadi pilihan untuk menghabiskan libur panjang.

Baca Selengkapnya
12 Wisata di Kediri Terpopuler 2024, Wajib Disambangi
12 Wisata di Kediri Terpopuler 2024, Wajib Disambangi

Jangan kelewatan untuk berkunjung ke tempat-tempat wisata di Kediri berikut ini.

Baca Selengkapnya
Sederet Acara Seru di Jawa Timur Digelar September, Festival Tembakau Madura hingga Gandrung Sewu
Sederet Acara Seru di Jawa Timur Digelar September, Festival Tembakau Madura hingga Gandrung Sewu

Jangan lewatkan keseruan acara-acara di Jawa Timur pada September mendatang.

Baca Selengkapnya
10 Wisata Kintamani Bali, Sajikan Banyak Pemandangan Indah
10 Wisata Kintamani Bali, Sajikan Banyak Pemandangan Indah

Tempat wisata Kintamani tak kalah menarik dibandingkan tempat-tempat lain di Bali.

Baca Selengkapnya
Saatnya Healing ke 5 Destinasi Wisata Tersembunyi di Indonesia, Cek Yuk!
Saatnya Healing ke 5 Destinasi Wisata Tersembunyi di Indonesia, Cek Yuk!

Siapa sangka bahwak sederet surga dunia ini ada di Indonesia.

Baca Selengkapnya
7 Wisata Mangrove di Indonesia, Sajikan Pemandangan Alam Hijau yang Asri
7 Wisata Mangrove di Indonesia, Sajikan Pemandangan Alam Hijau yang Asri

Hutan mangrove memiliki fungsi penting dalam menjaga ekosistem alam.

Baca Selengkapnya
Punya Banyak Potensi Wisata, Kutai Timur Buka Peluang untuk Investor
Punya Banyak Potensi Wisata, Kutai Timur Buka Peluang untuk Investor

Kabupaten Kutai Timur membuka peluang seluas-luasnya kepada para pengusaha untuk berinvestasi di sektor pariwisata.

Baca Selengkapnya
10 Tempat Wisata di Mojokerto Paling Eksotis, Wajib ke Sini!
10 Tempat Wisata di Mojokerto Paling Eksotis, Wajib ke Sini!

Simak beberapa tempat wisata di Mojokerto dengan panorama terbaik untuk dikunjungi bareng keluarga. Apa saja?

Baca Selengkapnya
Disebut Tanah Lotnya Sukabumi, Begini Potret Eloknya Pantai Karang Gantungan
Disebut Tanah Lotnya Sukabumi, Begini Potret Eloknya Pantai Karang Gantungan

Berwisata di sini dijamin bisa merasakan keindahan Bali secara dekat, murah dan asri.

Baca Selengkapnya
12 Wisata Probolinggo Terpopuler 2024, Simak Rekomendasinya
12 Wisata Probolinggo Terpopuler 2024, Simak Rekomendasinya

Probolinggo menawarkan variasi wisata yang terjangkau namun tetap indah, cocok untuk liburan keluarga.

Baca Selengkapnya
Ini 13 Destinasi Wisata yang Harus Kamu Kunjungi Saat Liburan ke Jawa Timur
Ini 13 Destinasi Wisata yang Harus Kamu Kunjungi Saat Liburan ke Jawa Timur

Keindahan alam Jawa Timur memang cocok menjadi tujuan wisata melepas penat di hari libur.

Baca Selengkapnya
7 Wisata Malang yang Menakjubkan, Wajib Dikunjungi
7 Wisata Malang yang Menakjubkan, Wajib Dikunjungi

Malang adalah kota di Jawa Timur yang menawarkan keindahan wisata yang memukau.

Baca Selengkapnya