Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

9 Fungsi Kelenjar Prostat pada Pria yang Perlu Diketahui, Berikut Selengkapnya

9 Fungsi Kelenjar Prostat pada Pria yang Perlu Diketahui, Berikut Selengkapnya Ilustrasi kanker prostat. ©shutterstock.com/alejandro dans neergaard

Merdeka.com - Prostat merupakan salah satu organ dalam anatomi reproduksi pria. Kelenjar kecil ini berada tepat di bawah kandung kemih dan berperan untuk memproduksi dan menyempurnakan air mani.

Prostat memiliki berbagai fungsi. Selain memproduksi cairan mani, prostat juga berperan dalam produksi hormon dan membantu mengatur aliran urine.

Sementara itu, kelenjar prostat terletak tepat di bawah kandung kemih pada pria dan mengelilingi bagian atas dari tabung yang mengalirkan urine dari kandung kemih (uretra).

Fungsi utama kelenjar prostat untuk mengeluarkan cairan alkali yang jumlahnya sekitar 70% dari volume mani.

Masalah prostat sering terjadi, terutama pada pria usia tua. Kejadian yang paling umum adalah radang prostat, pembesaran prostat, dan kanker prostat.

Berikut beberapa fungsi kelenjar prostat yang paling utama dan patut untuk diketahui, melansir dariprostatecancernewstoday.com.

1. Bantu Hasilkan Air Mani

Fungsi kelenjar prostat yang pertama untuk membantu menghasilkan atau memproduksi air mani. Kelenjar ini membuat cairan alkali yang bercampur dengan sperma saat ejakulasi untuk membuat air mani. Cairan alkali membantu melindungi sperma setelah mencapai vagina wanita karena ini adalah lingkungan yang asam.

2. Hasilkan Antigen Khusus Prostat (PSA)

Fungsi kelenjar prostat yang kedua untuk menghasilkan antigen khusus prostat atau PSA. Prostat menghasilkan cairan yang disebut antigen spesifik prostat (PSA) yang juga membantu sperma dengan bertindak seperti lem untuk menempelkannya ke serviks wanita.

"Lem" tersebut kemudian larut dan sperma bebas berenang ke dalam rahim untuk mencari sel telur. Tingginya kadar PSA pada pria juga bisa menjadi indikasi kanker prostat. Pria di atas usia tertentu harus memeriksakan kadar PSA mereka setiap tahun. Ini dilakukan melalui tes darah sederhana.

3. Bantu Memompa Sperma

Fungsi kelenjar prostat yang ketiga untuk membantu memompa sperma. Selain membantu membuat air mani, kelenjar prostat juga membantu memompa sperma selama hubungan seksual.

Tindakan pemompaan ini memastikan sperma dapat melakukan perjalanan cukup jauh ke dalam rahim untuk kemungkinan menemukan sel telur.

4. Sebagai "G-spot" Pria

Fungsi kelenjar prostat yang keempat sebagai g-spot pada pria. Kelenjar prostat juga dikenal sebagai “G-spot” pria dan jika dirangsang saat berhubungan seks, dapat menyebabkan orgasme yang intens bagi beberapa pria.

5. Sebagai Filter

Fungsi kelenjar prostat yang kelima sebagai filter. Kelenjar prostat bertindak sebagai filter untuk sperma, membuang racun yang akan menghambat sperma melakukan tugasnya.

Dipercaya bahwa terjadinya peningkatan penyakit prostat karena banyaknya racun di udara dan makanan yang dikonsumsi, sehingga prostat harus bekerja lebih keras.

6. Bantu Ciptakan Ereksi

Fungsi kelenjar prostat yang keenam untuk membantu menciptakan ereksi. Saraf prostat berperan dalam menciptakan dan mempertahankan ereksi saat berhubungan seks.

Ini karena prostat memicu darah ekstra ke penis untuk membantunya membengkak. Banyak perawatan prostat berpotensi mengganggu proses ini dan menyebabkan masalah ereksi.

7. Cegah Infeksi Saluran Kemih

Fungsi kelenjar prostat yang ketujuh untuk mencegah infeksi saluran kemih. Sekresi prostat dapat membantu melindungi uretra dari infeksi saluran kemih (ISK).

8. Kontrol Aliran Urine

Fungsi kelenjar prostat yang kedelapan untuk membantu mengontrol aliran urine. Prostat mengontrol aliran urine ke uretra dan menghentikan urine meninggalkan kandung kemih sampai pria perlu buang air kecil.

Ini juga memastikan bahwa tidak ada urine yang bercampur dengan sperma saat seorang pria berejakulasi. Saat prostat tumbuh, tekanan pada uretra dapat menyebabkan masalah buang air kecil.

9. Bantu Hasilkan Hormon

Fungsi kelenjar prostat yang terakhir untuk membantu menghasilkan hormon. Prostat bertanggung jawab untuk produksi hormon pria dihidrotestosteron (DHT) yang terjadi ketika testosteron diubah menjadi DHT oleh enzim 5-alfa-reduktase di prostat.

DHT bertanggung jawab atas dorongan seks pria dan seiring bertambahnya usia, produksi ini dapat melambat karena toksin di prostat dan menyebabkan berkurangnya gairah seks. (mdk/edl)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Macam-Macam Jenis Penyakit Prostat Pada Pria, Wajib Tahu Biar Hidup Lebih Berkualitas
Macam-Macam Jenis Penyakit Prostat Pada Pria, Wajib Tahu Biar Hidup Lebih Berkualitas

Ahli bedah urologi dr. Dwiki Haryo Indrawan, Sp.U dari Rumah Sakit EMC Pekayon bagikan jenis-jenis penyakit prostat yang bisa menimpa kaum pria.

Baca Selengkapnya
7 Buah untuk Menyembuhkan Penyakit Prostat, Tomat hingga Alpukat
7 Buah untuk Menyembuhkan Penyakit Prostat, Tomat hingga Alpukat

Penting untuk menjaga kesehatan organ prostat bagi para pria.

Baca Selengkapnya
Cara Menjaga Kesehatan Organ Reproduksi, Penting Dilakukan
Cara Menjaga Kesehatan Organ Reproduksi, Penting Dilakukan

Organ reproduksi memainkan peran krusial dalam kehidupan sehari-hari serta masa depan kesehatan.

Baca Selengkapnya
6 Alasan Kesehatan Mengapa Pria Wajib Memakai Celana Dalam dalam Kehidupan Sehari-hari
6 Alasan Kesehatan Mengapa Pria Wajib Memakai Celana Dalam dalam Kehidupan Sehari-hari

Memakai celana dalam merupakan kebiasaan yang umum dilakukan oleh banyak pria.

Baca Selengkapnya
Beda Dokter Spesialis Andrologi dan Urologi, Ketahui Masalah Kesehatan Apa yang Diobatinya
Beda Dokter Spesialis Andrologi dan Urologi, Ketahui Masalah Kesehatan Apa yang Diobatinya

Dokter spesialis andrologi dan urologi menangani dua masalah kesehatan yang berbeda.

Baca Selengkapnya
Fungsi Hormon Prolaktin dan Risiko Gangguan Kesehatannya, Perlu Diketahui
Fungsi Hormon Prolaktin dan Risiko Gangguan Kesehatannya, Perlu Diketahui

Hormon prolaktin memiliki peran penting dalam sistem reproduksi.

Baca Selengkapnya
Cara Melakukan Terapi Pijat untuk Atasi Disfungsi Ereksi
Cara Melakukan Terapi Pijat untuk Atasi Disfungsi Ereksi

Dalam mengatasi masalah disfungsi ereksi yang dialami oleh pria, pijatan bisa menjadi cara untuk mengatasinya.

Baca Selengkapnya
Doa Niat Mandi Wajib Pria yang Sesuai Syariat, Ketahui Niat dan Tata Caranya
Doa Niat Mandi Wajib Pria yang Sesuai Syariat, Ketahui Niat dan Tata Caranya

Merdeka.com merangkum tentang doa niat mandi wajib pria yang sesuai syariat yang perlu diketahui.

Baca Selengkapnya
Apa Itu Ejakulasi Wanita? Kenali Bentuk dan Tanda-Tandanya
Apa Itu Ejakulasi Wanita? Kenali Bentuk dan Tanda-Tandanya

Faktanya, tidak hanya pria yang dapat merasakan ejakulasi. Wanita juga dapat mengalami fenomena bernama ejakulasi tersebut.

Baca Selengkapnya
Organ Reproduksi Wanita dan Fungsinya, Ketahui Cara Menjaga Kesehatannya
Organ Reproduksi Wanita dan Fungsinya, Ketahui Cara Menjaga Kesehatannya

Organ reproduksi wanita memiliki berbagai macam fungsi penting.

Baca Selengkapnya
Dari Mana Sebenarnya Cairan Squirting yang Keluar saat Bercinta? Apakah Sama dengan Air Seni?
Dari Mana Sebenarnya Cairan Squirting yang Keluar saat Bercinta? Apakah Sama dengan Air Seni?

Air Squirting atau ejakulasi yang dilakukan oleh wanita hingga keluarnya cairan ini sebenarnya berasal dari mana?

Baca Selengkapnya
Radang Prostat: Penyebab, Gejala, dan Cara Mengobatinya
Radang Prostat: Penyebab, Gejala, dan Cara Mengobatinya

Radang prostat, atau yang dikenal sebagai prostatitis, adalah kondisi medis yang memengaruhi kelenjar prostat pada pria.

Baca Selengkapnya