Peduli Jalan Berlubang, Aksi Bocah Tambal Aspal Sendirian Pakai Semen Ini Viral
Akun TikTok bimprtmchya baru-baru ini mengunggah sebuah video yang memperlihatkan aksi seorang anak yang dengan penuh inisiatif menambal jalan berlubang.
Masalah jalan berlubang di berbagai daerah di Indonesia tampaknya masih menjadi perhatian utama masyarakat.
Peduli Jalan Berlubang, Aksi Bocah Tambal Aspal Sendirian Pakai Semen Ini Viral
Masalah jalan berlubang di berbagai daerah di Indonesia tampaknya masih menjadi perhatian utama masyarakat. Kondisi ini tidak hanya mengganggu kenyamanan pengguna jalan, tetapi juga membahayakan keselamatan mereka.Meski berbagai keluhan telah disampaikan, sayangnya, respons dari pihak berwenang sering kali lambat atau bahkan tidak ada.
Situasi ini yang mungkin memicu aksi spontan seorang bocah yang kini viral di media sosial TikTok.
Akun TikTok bimprtmchya baru-baru ini mengunggah sebuah video yang memperlihatkan aksi seorang anak yang dengan penuh inisiatif menambal jalan berlubang. Dalam video berdurasi 21 detik tersebut, bocah yang seusia sekolah dasar itu dengan cekatan menyemen sebuah lubang di jalan.
Bocah tersebut menggunakan trowel dan ember berisi semen yang ia bawa sendiri. Di sampingnya, terlihat kursi dan bambu yang diletakkan sebagai tanda agar kendaraan tidak melintas di area yang sedang diperbaiki.
"kaget tiba-tiba ngeaspal jalan😭" tulis akun tersebut setelah menemukan seorang anak mengaspal jalan.
Video yang diunggah oleh bimprtmchya ini dengan cepat menarik perhatian netizen. Aksi bocah ini seolah menjadi sindiran tajam terhadap kondisi jalan berlubang di tanah air yang kerap kali diabaikan oleh pihak berwenang.
Sejak pertama kali dibagikan, video singkat itu sudah diputar hampir 300 ribu kali pengguna Tik Tok. Beragam komentarpun menghiasi kolom komentar dari konten bimprtmchya.
"mantap dek , ga cuma janji-janji doang," pujia netizen sekaligus menyindir.
"bahkan adek ini lebih peka dari pemerintah," komentar seorang netizen lain.
"bagus loh malah, nunggu pemerintah seabad baru proposal," kritik netizen.
tiktok.com