Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rekomendasi Takjil Buka Puasa Terenak dan Populer, Dari Kolak Hingga Aneka Es

Rekomendasi Takjil Buka Puasa Terenak dan Populer, Dari Kolak Hingga Aneka Es Ilustrasi puasa. ©2013 Merdeka.com/Shutterstock/JOAT

Merdeka.com - Tak terasa bulan puasa telah menghampiri umat muslim di dunia. Bulan yang penuh berkah ini disambut dengan penuh suka cita dan pengharapan baik dari semuanya. Berbagai persiapan dalam menjalankan ibadah puasa juga semakin menyemarakkan kehadiran bulan suci ini.

Salah satu aktivitas yang menarik dilakukan saat bulan puasa adalah membuat takjil buka puasa. Berbagai menu khas bulan Ramadhan dapat dibuat sendiri di rumah, meningkatkan kreativitas serta keterampilan memasak. Meski banyak sekali menu takjil buka puasa, terdapat beberapa yang wajib dicoba.

Beberapa di antara menu takjil buka puasa adalah aneka macam es dan tentu saja kolak pisang. Selain itu, ada juga berbagai macam kue basah, sup buah, manisan, dan bubur manis yang bisa dibuat. Melansir dari Brilio.net, ini dia 20 menu takjil buka puasa:

Orang lain juga bertanya?

1. Klappertaart Kurma Almond

Bahan:

- 400 ml susu cair- 2 kuning telur- 11 buah kurma, buang bijinya- 50 gr maizena- 100 ml air- 1/2 sdt pasta vanila- 50 gr butter- 1 buah kelapa, ambil daging buahnya- 50 gr almond iris- 3 buah kurma, potong kecil

Topping:

- Almond iris- Kurma cincang

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Rendam kurma dengan air hangat hingga lunak. Lalu blender susu dan kurma hingga halus.
  2. Masak susu kurma tadi dengan api sedang. Campurkan kuning telur, air dan maizena. Aduk hingga rata lalu tuang pada panci sambil diaduk dan masak hingga mendidih dan kental.
  3. Masukkan butter dan pasta vanila, aduk rata. Matikan api lalu tuang daging kelapa, kurma cincang dan almond iris. Aduk kembali hingga rata.
  4. Tuang pada gelas hingga habis dan simpan dalam lemari es hingga dingin. Setelah dingin, beri topping kacang almond iris dan kurma. Siap disajikan.

001 tantri setyorini

©2015 Merdeka.com/Flickr/mattjlc

2. Manisan Kolang-Kaling

Bahan:

- 1 kg kolang kaling- 1,5 liter air- 3 lembar daun pandan- 1 sdt garam

Kuah gula:

- 800 ml air- 200 gr gula pasir atau sesuai selera- 5 lembar daun pandan- 7 lembar daun jeruk- Pewarna makanan secukupnya

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Rebus kolang kaling dengan 1 liter air, daun pandan & garam hingga mendidih & empuk.
  2. Angkat dan tiriskan, buang air bekas rebusan kolang kaling, cuci kembali kolang kaling dengan air matang. Tiriskan.
  3. Di panci lain, masak kuah gula, 800 ml air, gula pasir, daun pandan, daun jeruk dan pewarna makanan secukupnya.
  4. Kemudian setelah mendidih, masukkan kolang kaling, aduk rata, masak hingga mendidih kembali dan air gula menyusut. Matikan api, setelah dingin masukkan di kulkas, tunggu dingin lalu sajikan.

3. Sup Buah

Bahan:

- 100 gr krimer- 1 liter air- 75 gram gula pasir atau sesuai selera- Rumput laut putih secukupnya- 1 buah mangga, potong-potong- Anggur secukupnya- Nata de coco- Buah apel- Cendol secukupnya- Sagu mutiara, masak hingga mengembang- Biji selasih secukupnya

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Campur krimer dan gula, lalu masak sampai mendidih dan gula larut.
  2. Angkat dan biarkan sampai uap panas hilang. Masukkan ke dalam lemari es minimal 4 jam atau biarkan selama semalam, kuahnya akan lebih enak.
  3. Campur semua bahan, aduk rata biarkan 1 atau 2 jam di kulkas biar meresap dan dingin, siap disajikan.

kolak pisang

©2020 Merdeka.com

4. Kolak Labu dan Pisang

Bahan:

- 400 gr labu kuning, potong-potong- 1 buah pisang tanduk ukuran besar, potong-potong- 200 gr kolang-kaling, rebus- 800 ml santan dari 1/2 butir kelapa- 2 lembar daun pandan, simpulkan- 2 keping kecil gula merah- 4 sdm gula pasir- 1/2 sdt garam

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Didihkan air dalam panci, masukkan labu, rebus sampai labu setengah matang.
  2. Lalu masukkan pisang dan kolang-kaling, biarkan mendidih kembali, buang busa yang mengapung.
  3. Tuangkan santan, masukkan gula merah, gula pasir, garam, dan daun pandan.
  4. Masak sampai labu & pisang matang sambil terus diaduk supaya santan tidak pecah, tes rasa.
  5. Bila sudah pas matikan api, angkat dan sajikan.

5. Es Doger

Bahan:

- 1 liter santan- 150 gr gula pasir- 1/2 sdt garam- 2 sdm pasta doger- 2 helai daun pandan, simpulkan

Pelengkap:

- 1 bungkus tape singkong- 1 bungkus tape ketan- 1 buah alpukat- 2 helai roti tawar, potong dadu- 4 sdm kental manis

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Campurkan semua bahan masak dengan api sedang hingga mendidih, sambil terus diaduk agar santan tidak pecah.
  2. Koreksi rasa, jika sudah pas matikan api. Letakkan dalam wadah tertutup lalu simpan dalam freezer selama 2 jam.
  3. Siapkan bahan pelengkap, ambil es doger dalam freezer serut dengan menggunakan sendok lalu tuang dalam wadah.
  4. Kemudian tambahkan tape singkong, tape ketan, alpukat dan roti tawar lalu siram dengan kental manis. Es doger siap dinikmati.

6. Setup Nanas Pepaya

Bahan:

- 1 buah nanas madu, potong-potong- 1/4 buah pepaya, potong-potong- 2 sdm chia seed- 1 batang kayu manis- 6 buah cengkih- 500 ml air- Gula/madu secukupnya- 1 sdt rum- Larutan air kapur sirih secukupnya

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Gunakan air kapur sirih untuk merendam pepaya agar tetap keras dan garing. Tiriskan.
  2. Rebus air, masukkan kayu manis, cengkih, gula/madu secukupnya.
  3. Setelah wangi, masukkan buah nanas. Masak hingga nanas agak empuk, matikan api.
  4. Masukkan rum dan chia.
  5. Dinginkan, masukkan pepaya saat akan dihidangkan.

7. Es Semangka

Bahan:

- 1 buah semangka- 5 sdm bubuk krimer larutkan dengan 750 ml air masak sebentar- 1 buah timun suri- 1 buah jeruk nipis ambil airnya atau 1/2 buah air jeruk lemon- Sirup cocopandan secukupnya- Es batu

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Dalam wadah tuang larutan krimer dan sirup. Aduk sampai tercampur rata.
  2. Potong kecil-kecil buah semangka, tuang di mangkuk.
  3. Serut timun suri, tuang di mangkuk.
  4. Tambahkan es batu, lalu beri air jeruk nipis. Aduk rata simpan dalam lemari es.

  1. ilustrasi es kelapa mudaes semangka susu

 

8. Es Jeruk Kelapa Muda

Bahan:

- 500 gr jeruk peras- 100 gr gula pasir- 200 ml air kelapa muda- 1 buah daging kelapa- Es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Potong jeruk menjadi dua bagian, lalu peras.
  2. Masukkan perasan air jeruk dalam gelas lalu tambahkan gula, aduk.
  3. Masukkan air kelapa dan daging kelapa juga es batu.
  4. Sajikan.

9. Es Oyen Durian

Bahan isi:

- 1 cup sagu mutiara direbus- 1 cup nangka potong dadu- 1 cup kelapa muda dikerok- 1 cup alpukat dikerok/potong dadu- Durian secukupnya

Bahan kuah:

- 150 cc sirup merah cocopandan/frambozen- 50 cc susu kental manis- 150 cc santan kental rebus- 300 cc air kelapa muda- Sejumput garam- Es batu secukupnya

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Kecuali es batu, campur semua bahan kuah jadi satu, aduk rata.
  2. Susun bahan isi es oyen durian di mangkok. Siram dengan bahan kuah secukupnya.
  3. Tambahkan es batu, aduk-aduk agar aroma kuah dan isi es oyen lebih keluar. Siap disajikan.

ijo qraved

©2015 Merdeka.com/Qraved

10. Es Pisang Ijo

Bahan pisang ijo:

- 8 pisang raja- 150 gr tepung beras- 50 gr tepung sagu- 500 ml santan- 100 gr gula- Pasta pandan secukupnya- Daun pisang untuk membungkus

Bubur sumsum:

- 100 gr tepung beras- 50 gr gula- 500 ml santan- 2 ikat pandan- 1/2 sdt vanili

Bahan saus:

- 300 ml santan mental- 1 sdm tepung beras- 1 sdm maizena- 80 gr gula- 1/2 sdt pasta vanilla

Bahan pelengkap:

- Sirup cocopandan- Susu kental manis- Es batu

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Buat bubur sumsum, campurkan semua bahan masak dengan api kecil. Aduk-aduk biar tidak menggumpal, tunggu sampai meletup-letup. Kemudian matikan kompor.
  2. Kemudian buat adonan pisang ijo, campur tepung beras, tepung sagu, gula, pasta pandan dan santan. Masak dengan api kecil sampai meletup-letup, sisihkan.
  3. Siapkan daun pisang, ambil adonan pisang ijo, letakan pisang raja di atas adonan, lalu gulung padatkan.
  4. Bentuk menyerupai lontong, lakukan hingga adonan habis. Kukus kurang lebih 15-20 menit
  5. Lalu buat saus, campur semua bahan, santan, tepung beras, maizena, dan gula, aduk rata sampai meletup-letup, angkat.
  6. Cara menyajikan, siapkan mangkuk, taruh es batu, lalu pisang ijo dan saus kemudian siram dengan sirup cocopandan dan susu kental manis.

11. Es Blewah

Bahan:

- 1 buah blewah, belah dan keruk- 1-2 butir air kelapa muda- Sirup cocopandan atau sirup gula secukupnya- 6 buah jeruk peras, ambil airnya- Sirup gula secukupnya- Es batu secukupnya

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Campur air kelapa dengan buah blewah
  2. Bisa buat dua versi. Pertama dengan air jeruk peras dan sirup gula. Kedua dengan sirup cocopandan.
  3. Untuk versi pertama, campur air blewah dengan air jeruk peras dan sirup gula.
  4. Untuk versi kedua, tuang sirup cocopandan di dasar gelas. Isi dengan air dan daging buah blewah. Bila suka asam, boleh ditambah air jeruk nipis.
  5. Beri es batu secukupnya. Sajikan.

ilustrasi es cendol

©2013 Merdeka.com/Shutterstock/JPL Designs

12. Es Cendol

Bahan dawet/cendol:

- 25 daun suji + 5 daun pandan (blender dengan 50 ml air)- 250 tepung beras- 5 sdm tepung tapioka- Garam secukupnya- 600 ml air

Perendam:

- Es batu dengan 1000 ml air

Bahan kuah santan:

- 1/2 butir kelapa parut- 500 ml air- 1 sdm tepung beras- 2 ikat pandan- Garam secukupnya

Bahan gula merah:

- 400 gr gula merah- 1 lembar daun pandan- Air secukupnya

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Campur semua bahan jadi satu. Tambahkan air, masak di panci dengan api kecil sambil diaduk terus, sampai mengental dan meletup-letup.
  2. Siapkan bahan peredam dalam baskom besar. Masukkan adonan ke cetakan cendol, yang di bawahnya ditaruh bahan perendam air es.
  3. Lakukan sampai adonan habis. Pastikan masuk dalam baskom air es. Simpan di kulkas.
  4. Masak bahan santan, masak semua bahan sampai mendidih sambil terus diaduk, angkat dan dinginkan.
  5. Masak gula merah, masak semua bahan sampai mendidih, sambil terus diaduk. Angkat dan dinginkan.
  6. Penyajian taruh es batu, cendol dalam gelas, beri santan dan gula merah. Sajikan

13. Es Campur

Bahan puding lumut:

- 1 bungkus agar-agar putih- 120 gr gula pasir- 100 cc santan kental instan- 450 cc jus pandan (7 lbr pandan wangi diblender dengan 450 cc air, saring)- 1 butir telur kocok lepas hingga rata- Garam secukupnya- 1/2 sdt ekstrak vanilla

Bahan es campur lainnya:

- 1 cup manisan kolang-kaling- 1 cup kelapa muda dikerok- 1 cup alpukat mentega potong dadu- 1 sdm selasih, rendam air panas, saring- 200 cc sirup cocopandan- 400 cc susu cair full cream- 200 cc air kelapa- Es batu secukupnya

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Didihkan semua bahan puding lumut sambil diaduk cepat dengan whisk sehingga terbentuk butiran lumut kecil.
  2. Tunggu larutan puding sampai suam-suam kuku, lalu aduk-aduk agar lumutnya tersebar merata. Tuang ke loyang, dinginkan hingga keras.
  3. Keluarkan puding dari loyang, potong-potong.
  4. Penyajian: sajikan potongan puding lumut bersama bahan es campur lainnya. Cicipi, tambahkan sirup bila kurang manis.

es campur jelly

cookpad.com

14. Es Duren

Bahan-bahan:

- 1,5 liter santan kental- 80 gram gula pasir putih- 50 gram daging durian- Susu kental manis putih- 1/2 sdt vanili serbuk- 1/2 sdt garam halus- 2 lembar daun pandan (tali simpul)- Es batu secukupnya, diserut

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Siapkan wadah untuk merebus santan kelapa
  2. Masukkan daun pandan yang sudah ditali simpul, usahakan gunakan api kecil agar santan tidak terlalu gosong, aduk hingga kental.
  3. Masukkan gula pasir putih dalam rebusan santan, lalu vanili serbuk, aduk lagi hingga larut dan tercampur semua
  4. Bila sudah larut dan matang, angkat rebusan tadi dan diamkan hingga dingin.
  5. Siapkan wadah mangkuk atau gelas, masukkan serutan es batu, masukkan daging durian secukupnya sesuai selera.
  6. Mulai tuangkan air rebusan santan kelapa kental secara perlahan kemudian lalu lumuri bagian atasnya dengan susu kental manis secukupnya, aduk dan sajikan.

15. Bubur Singkong Gula Merah

Bahan:

- 500 gram singkong, kupas, parut- 800 ml air- 300 gram gula merah, sisir- 1/2 sdt garam- 2 lembar daun pandan- 1 sdt tapioka, larutkan dengan sedikit air

Bahan kuah santan:

- 1 bungkus santan kental instan ukuran kecil- 200 ml air- 1 lembar daun pandan- 1/2 sdt garam

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Didihkan air, masukkan gula merah garam dan pandan, masak sampai gula larut, saring.
  2. Masukkan parutan singkong dan tapioka dalam larutan gula, masak sambil diaduk sampai matang. Sisihkan
  3. Kuah santan: masak semua bahan kuah santan sampai mendidih.
  4. Sajikan bubur singkong dengan kuah santan selagi hangat. Dapat disajikan dingin, dengan menambahkan es batu dalam mangkuk saji.

ilustrasi bubur ketan hitam

©©Shutterstock

16. Es Cendol Ketan Hitam

Bahan cendol:

- 50 gr tepung hunkwe- 50 gr tepung sagu tani- 50 gr tepung ketan hitam- 550 ml air- 1/2 sdt garam atau sesuai selera- 1/2 sdm air kapur sirih- Vanilla secukupnya

Bahan gula:

- 250 gr gula merah, sisir halus- 300 ml air- 5 lembar daun pandan

Bahan santan:

- 750 ml santan dari 1 butir kelapa- Garam secukupnya- 2 lembar daun pandan- 10 mata nangka, potong dadu

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Campur semua bahan cendol jadi satu lalu masak hingga mendidih.
  2. Angkat dan saring di cetakan cendol, tekan-tekan lalu tampung dengan air es dan es batu, angkat dan sisihkan.
  3. Masak semua bahan gula ini hingga mendidih dan gula larut, setelah itu saring, sisihkan
  4. Kemudian masak santan, garam, daun pandan hingga mendidih, setelah mendidih tuangkan nangkanya, aduk sebentar lalu angkat.
  5. Cara penyajian, masukkan cendol dalam gelas saji lalu beri air gula dan santan. Sajikan dingin.

17. Mango Sticky Rice Special

Bahan:

- 250 gram beras ketan, cuci bersih, rendam air selama 2 jam atau lebih- 200 ml santan- 2 lembar daun pandan, simpulkan- 1/2 sdt garam- 1 sdm gula pasir

Saus santan:

- 200 ml santan- 1/2 sdt garam- 2 sdm gula pasir- 1 lembar daun pandan, simpulkan- 1 sdm maizena, larutkan dengan 3 sdm air

Pelengkap:

- 2 buah mangga harum manis, kupas, potong- 1 buah alpukat, keruk, potong- 1 buah kelapa muda, keruk dagingnya- 4 buah nangka kupas, potong- 2 sdm wijen, sangrai

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Buat ketan: panaskan kukusan, kukus ketan selama 15 menit.
  2. Sambil menunggu, rebus santan, garam, gula pasir, dan daun pandan sampai mendidih dan wangi. Pindahkan ketan ke dalam mangkok, selagi panas, sirami dengan santan secara bertahap sambil diaduk.
  3. Biarkan 10 menit agar ketan menyerap santan. Kukus kembali ketan selama 20 menit.
  4. Sambil menunggu ketan matang, siapkan saus santannya. Masukkan santan, garam, gula, daun pandan, dan larutan maizena ke panci. Masak sambil diaduk sampai mengental.
  5. Penyajian: cetak ketan dengan mangkok kecil, letakkan di atas piring saji. Tata potongan mangga, alpukat, kelapa muda, dan nangka di sebelahnya. Siram dengan saus santan, taburi dengan wijen sangrai.

sticky rice

© Epicurious

18. Es Jelly Pandan

Bahan jelly:

- 1 bungkus nutrijell plain- 2 sdm gula pasir- 700 ml air- 3 tetes pasta pandan- Pewarna hijau bila perlu

Bahan kuah gula merah:

- 200 gram gula merah- 2 lembar daun pandan, simpulkan- 700 ml air- Garam secukupnya- 1 bungkus santan instan- Es batu secukupnya

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Buat jelly: nutrijell, 2 sdm gula pasir, dan air, masak sampai mendidih, matikan api.
  2. Diamkan 3 menit, masukkan pasta pandan, dan tambahkan pewarna hijau bila perlu, aduk rata, dinginkan. Kemudian diserut dengan serutan kelapa muda, sisihkan.
  3. Buat kuah gula merah: air, gula merah, garam, daun pandan, masak sampai mendidih dan gula larut, saring, dinginkan.
  4. Siapkan wadah, masukkan kuah gula merah, santan instan, es batu, dan jelly pandan yang sudah diserut, aduk, siap disajikan.

19. Es Bola Tape Cincau

Bahan bola tape:

- 300 gr tape singkong yang manis- 40 gr sagu kurang lebih

Bahan pelengkap:

- 1 liter susu cair plain bisa diganti santan- cincau hitam secukupnya, potong kecil

Bahan air gula:

- 200 gr gula merah, sisir halus- 2 lembar daun pandan, simpulkan- 150 ml air

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Buat bola tape: remas-remas tape singkong lalu campur dengan sagu. Aduk hingga kalis, bulatkan sebesar kelereng, lalu rebus di air mendidih hingga terapung. Angkat dan rendam dalam air es.
  2. Air gula: rebus air dan gula merah plus daun pandan, hingga gula larut, angkat dan saring.
  3. Cara penyajian, tempatkan bola tape berikut cincau dalam wadah, tuang susu cair, beri air gula dan es batu, sajikan.

9 cara membuat es cincau segar dan menyehatkan cocok untuk menu berbuka puasa

©2020 Merdeka.com

20. Es Puding Buah

Bahan pudding:

- 1 bungkus agar-agar putih- 1/2 bungkus nutrijell kelapa muda- 200-250 gula pasir- 1300 ml susu cair full cream

Bahan es lainnya:

- 1/4 bh semangka ukuran sedang- 1/4 bh blewah ukuran sedang- 2 bh alpukat ukuran besar- 2 kaleng buah leci kalengan- 1 kaleng susu kental manis- Air secukupnya- Es batu secukupnya

Cara membuat menu takjil buka puasa:

  1. Puding susu: dalam panci campur semua bahan puding jadi satu aduk rata, didihkan sambil diaduk.
  2. Angkat dan hilangkan uapnya sebentar lalu tuang ke loyang, dinginkan pada suhu ruang kemudian masukkan kulkas, potong-potong/serut sesuai selera.
  3. Dalam wadah, masukkan potongan puding beserta bahan es lainnya, aduk rata koreksi rasa, tuang ke gelas/mangkuk, sajikan.
(mdk/edl)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
12 Resep Menu Takjil Buka Puasa yang Segar, Cocok untuk Pelepas Dahaga
12 Resep Menu Takjil Buka Puasa yang Segar, Cocok untuk Pelepas Dahaga

Berikut kumpulan resep menu takjil buka puasa yang segar dan cocok untuk pelepas dahaga.

Baca Selengkapnya
7 Resep Takjil dari Pisang, Enak dan Mudah Dibuat
7 Resep Takjil dari Pisang, Enak dan Mudah Dibuat

Menu takjil dari pisang menawarkan kesegaran yang unik dan menggugah selera.

Baca Selengkapnya
11 Resep Minuman Es Segar untuk Buka Puasa, Mudah Dibuat & Bikin Nagih
11 Resep Minuman Es Segar untuk Buka Puasa, Mudah Dibuat & Bikin Nagih

Berikut kumpulan resep minuman es segar untuk buka puasa.

Baca Selengkapnya
7 Resep Aneka Takjil Simpel Untuk Buka Puasa, dari Rasa Segar hingga Gurih untuk Membatalkan Puasa
7 Resep Aneka Takjil Simpel Untuk Buka Puasa, dari Rasa Segar hingga Gurih untuk Membatalkan Puasa

Momen berbuka puasa adalah momen yang paling ditunggu-tunggu umat Islam di bulan Ramadan. Biasanya, takjil yang bervariasi dipilih banyak orang.

Baca Selengkapnya
7 Resep Es Pisang Cokelat yang Enak dan Segar, Cocok untuk Takjil
7 Resep Es Pisang Cokelat yang Enak dan Segar, Cocok untuk Takjil

Es pisang cokelat adalah salah satu makanan penutup yang menyegarkan dan lezat, terutama ketika disantap pada cuaca panas.

Baca Selengkapnya
Resep Es Campur Aneka Bahan, Cocok untuk Sajian Buka Puasa
Resep Es Campur Aneka Bahan, Cocok untuk Sajian Buka Puasa

Es campur memiliki cita rasa manis dan sensasi menyegarkan.

Baca Selengkapnya
Resep Es Kurma Berbagai Bahan, Cocok untuk Minuman Buka Puasa
Resep Es Kurma Berbagai Bahan, Cocok untuk Minuman Buka Puasa

Kurma dapat diolah menjadi sajian minuman es menyegarkan.

Baca Selengkapnya
Es untuk Buka Puasa, Berikut ini Ide Resep Minuman Segar untuk Buka Puasa
Es untuk Buka Puasa, Berikut ini Ide Resep Minuman Segar untuk Buka Puasa

Merdeka.com merangkum informasi tentang es untuk buka puasa dan ide resep minuman segar untuk buka puasa yang mudah dibuat.

Baca Selengkapnya
7 Resep Es Jelly Susu yang Enak dan Menyegarkan, Cocok untuk Buka Puasa
7 Resep Es Jelly Susu yang Enak dan Menyegarkan, Cocok untuk Buka Puasa

Es jelly susu adalah salah satu hidangan yang sangat menyegarkan dan cocok untuk berbuka puasa.

Baca Selengkapnya
Resep Es Mangga Berbagai Bahan, Cocok untuk Sajian Buka Puasa
Resep Es Mangga Berbagai Bahan, Cocok untuk Sajian Buka Puasa

Resep es mangga ini sangat cocok disantap saat buka puasa.

Baca Selengkapnya
7 Resep Menu Buka Puasa Praktis, Enak dan Mudah Dibuat
7 Resep Menu Buka Puasa Praktis, Enak dan Mudah Dibuat

Hidangan buka puasa ini pun memiliki peranan panting untuk mengembalikan tubuh menjadi prima kembali setelah berpuasa satu hari penuh.

Baca Selengkapnya