Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

Mudaffar Sjah

Profil Mudaffar Sjah | Merdeka.com

Drs. H. Mudaffar  Sjah, M.Si  lahir di Dufa-Dufa,Ternate tanggal 13 April 1935 merupakan Sultan Ternate ke 48. Setelah memperoleh 73.815 suara Sultan Mudaffar Sjah  berhasil terpilih sebagai anggota DPD RI  mewakili Provinsi Maluku Utara periode tahun 2014 – 2009, setelah sebelumnya menduduki jabatan yang sama periode tahun 2009 – 2014. 

Upaya mengembalikan eksistensi Kesultanan Ternate dia perjuangkan lewat jalur politik, saat menjadi anggota DPRD Maluku sampai ketika ia menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat dari Partai Golkar.

Riwayat pendidikan Mudaffar Sjah yaitu S-2 Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Mandala Indonesia tahun 2008 dan S-1 Fakultas Ilmu Budaya jurusan Filsafat, Universitas Indonesia tahun 1987. 

Mudaffar Sjah memiliki pengalaman panjang  sebagai politikus. Dia mengawali karier politiknya di Partai Golkar dan pernah menjadi anggota DPRD Maluku tahun 1971-1977.

Mudaffar Sjah juga pernah menjabat sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Maluku Utara. Setelah itu, dia terpilih menjadi Anggota MPR utusan daerah Maluku Utara 1998-2002. Menjadi anggota DPR/ MPR tahun 2004 – 2009, Pada pemilu 2004, 2009, dan 2014 Mudaffar Sjah beruntun terpilih sebagai Wakil Maluku Utara sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah RI.

Pada Pemilu 2014, Sultan Mudaffar kembali terpilih sebagai anggota DPD RI mewakili Maluku Utara periode 2014 - 2019 namun belum lama dilantik beliau jatuh sakit dan meninggal di Jakarta, tanggal 19 Februari 2015 pada umur 79 tahun. 

Profil

  • Nama Lengkap

    Drs. H. Mudaffar Sjah M.Si

  • Alias

    Sultan Mudaffar Sjah

  • Agama

    Islam

  • Tempat Lahir

    Dufa-Dufa,Ternate

  • Tanggal Lahir

    1935-04-13

  • Zodiak

    Aries

  • Warga Negara

    Indonesia

  • Biografi

    Drs. H. Mudaffar  Sjah, M.Si  lahir di Dufa-Dufa,Ternate tanggal 13 April 1935 merupakan Sultan Ternate ke 48. Setelah memperoleh 73.815 suara Sultan Mudaffar Sjah  berhasil terpilih sebagai anggota DPD RI  mewakili Provinsi Maluku Utara periode tahun 2014 – 2009, setelah sebelumnya menduduki jabatan yang sama periode tahun 2009 – 2014. 

    Upaya mengembalikan eksistensi Kesultanan Ternate dia perjuangkan lewat jalur politik, saat menjadi anggota DPRD Maluku sampai ketika ia menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat dari Partai Golkar.

    Riwayat pendidikan Mudaffar Sjah yaitu S-2 Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Mandala Indonesia tahun 2008 dan S-1 Fakultas Ilmu Budaya jurusan Filsafat, Universitas Indonesia tahun 1987. 

    Mudaffar Sjah memiliki pengalaman panjang  sebagai politikus. Dia mengawali karier politiknya di Partai Golkar dan pernah menjadi anggota DPRD Maluku tahun 1971-1977.

    Mudaffar Sjah juga pernah menjabat sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Maluku Utara. Setelah itu, dia terpilih menjadi Anggota MPR utusan daerah Maluku Utara 1998-2002. Menjadi anggota DPR/ MPR tahun 2004 – 2009, Pada pemilu 2004, 2009, dan 2014 Mudaffar Sjah beruntun terpilih sebagai Wakil Maluku Utara sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah RI.

    Pada Pemilu 2014, Sultan Mudaffar kembali terpilih sebagai anggota DPD RI mewakili Maluku Utara periode 2014 - 2019 namun belum lama dilantik beliau jatuh sakit dan meninggal di Jakarta, tanggal 19 Februari 2015 pada umur 79 tahun. 

  • Pendidikan

    • S-2 Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Mandala Indonesia tahun 2008
    • S-1 Fakultas Ilmu Budaya jurusan Filsafat, Universitas Indonesia tahun 1987

  • Karir

    • Anggota DPD RI dapil Maluku Utara 2014-2019
    • Anggota DPD RI dapil Maluku Utara 2009-2014
    • Anggota DPRD Maluku tahun 1971-1977

  • Penghargaan

Geser ke atas Berita Selanjutnya