Astra Daihatsu Sigra Raih Penjualan Tertinggi di GIIAS 2023
Penjualan Daihatsu Indonesia selama GIIAS 2023 naik sekitar 17 persen dibandingkan tahun lalu.
Tumbuh 17 persen dibandingkan tahun lalu
Daihatsu Catat Pemesanan 1.203 Unit di GIIAS 2023
Pada GIIAS tahun ini yang rampung semalam (20/8), Daihatsu tampilkan booth dengan tema ‘Advancing Life Tomorrow’. Berkonsep futuristik, booth Daihatsu di hall 8D seluas 1.950 meter persegi memberikan pengalaman berbeda yang seru, sekaligus membawa suasana serasa berada di masa depan bagi pengunjung.
Di GIIAS tahun ini, booth Daihatsu raih beragam penghargaan: Booth terbaik untuk kategori mobil penumpang berukuran 1.000 – 2.000 m2, booth dengan perayaan hari kemerdekaan terbaik, dan Miss Auto Show favorit.
Dan mobil konsep Daihatsu
Vizion–F masuk nominasi special concept car.
“Daihatsu bersyukur meraih beragam apresiasi di GIIAS 2023. Kami termotivasi memberikan pengalaman terbaik. Semoga Daihatsu selalu dekat dengan masyarakat Indonesia sesuai tagline Daihatsu Sahabatku.”
Siaran pers Sri Agung Handayani, Marketing Director dan Corporate Planning and Communication Director PT Astra Daihatsu Motor.
1.203 Unit SPK
Hasil positif lain di GIIAS, tercapainya SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) sebanyak 1.203 unit. Capaian ini naik sekitar 17% dibanding GIIAS tahun lalu.
Model Daihatsu yang paling diminati selama GIIAS 2023: Sigra 311 unit (25,9%); GranMax Pick Up 188 unit (15,6%); Xenia 156 unit (13%); Terios 154 unit (12,8%); Ayla 116 unit (9,6%); dan Rocky 112 unit (9,3%).
Tiga model terakhir adalah GranMax Mini Bus, Sirion, dan Luxio. Total penjualannya 166 unit (13,8%).